Wikipedia:Arsip halaman utama/2022/12/30
Artikel pilihan
Sistem noken adalah sebuah sistem pemilihan umum yang digunakan khusus untuk sejumlah kabupaten di wilayah Pegunungan Tengah di Provinsi Papua Tengah dan Papua Pegunungan, Indonesia. Sistem ini dinamai dari noken (gambar), yaitu sebuah tas anyaman dari serat kulit kayu yang memiliki peran sentral dalam kehidupan masyarakat Papua. Tidak diketahui secara pasti kapan sistem noken pertama kali digagas. Konon gagasan untuk memasukkan surat suara ke dalam noken muncul secara spontan saat pesta bakar batu yang merupakan sebuah tradisi di Papua, tetapi ada pula yang meyakini bahwa sistem noken sebenarnya diperkenalkan oleh pemerintah Indonesia pada tahun 1970-an dan bukan sebuah tradisi yang sudah dipraktikkan sejak lama oleh masyarakat di wilayah Pegunungan Tengah Papua. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Pesepak bola Brasil Pelé (gambar) meninggal dunia pada usia 82 tahun.
- Banjir yang melanda Mindanao Utara, Filipina, menewaskan 44 orang dan melukai 11 orang.
- Pushpa Kamal Dahal menjadi Perdana Menteri Nepal untuk ketiga kalinya setelah pemilihan umum.
- Kebakaran panti jompo di Kemerovo, Kemerovo, Rusia, menewaskan 22 orang dan melukai 6 orang.
Tahukah Anda
- "... bahwa Gilmar (gambar) mantan penjaga gawang Brasil yang membawa negaranya juara dua kali Piala Dunia FIFA berturut-turut, meninggal dunia hanya 3 hari setelah ulang tahunnya yang ke–83?"
- "... bahwa UNESCO mencatat Goa Gajah sebagai warisan dunia pada tanggal 19 Oktober 1995 dalam bidang kebudayaan?"
- "... bahwa karya tulis Ibnu al-Jauzi, ulama penting dalam pembentukan kota Baghdad, Irak, disebutkan mencapai 300 buah dan garis keturunannya (nasab) mencapai sahabat Nabi SAW, Abu Bakar Ash-Shiddiq?"
- "... bahwa cabang ilmu arkeologi lingkungan menggabungkan pendekatan arkeologi dengan paleoekologi untuk meneliti lingkungan pada masa lampau?"
- "... bahwa kapten kapal Eropa pertama yang berhasil mengelilingi dunia bukanlah Columbus atau Magellan, melainkan Juan Sebastián Elcano?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada Desember 2022.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
30 Desember: Hari Rizal di Filipina (1896)
- 1972 - Presiden AS Richard Nixon menghentikan pengeboman di Vietnam Utara dan mengumumkan proses perdamaian.
- 1987 - Perdana Menteri Robert Mugabe terpilih menjadi Presiden Zimbabwe.
- 1993 - Israel dan Vatikan menjalin hubungan diplomatik.
- 2000 - Serangkaian ledakan bom di sejumlah tempat di Metro Manila, Filipina, menewaskan 22 orang dan melukai ratusan lainnya.
- 2006 - Mantan Presiden Irak, Saddam Hussein, dieksekusi.
- 2009 - Presiden Indonesia keempat, Abdurrahman Wahid, meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta, akibat berbagai komplikasi penyakit.
Tanggal lain: 29 Desember – 30 Desember – 31 Desember
Gambar pilihan
(ukuran asli: 4.734 × 3.156 piksel, 8,94 MB)
Oleh: Aconkyeah
Lisensi: CC BY-SA 4.0