Tak Ada yang Gila di Kota Ini

film Indonesia tahun 2019

Tak Ada yang Gila di Kota Ini (judul internasional: No One is Crazy in This Town) adalah film pendek Indonesia tahun 2019 yang disutradarai oleh Wregas Bhanuteja dan diproduseri oleh Adi Ekatama. Film ini diadaptasi dari cerita pendek karangan Eka Kurniawan dengan judul sama, yang dimuat dalam buku kumpulan cerpen Cinta Tak Ada Mati. Film ini bercerita tentang fenomena penangkapan orang-orang dengan gangguan jiwa yang terjadi di sebuah kota di Pulau Jawa, Indonesia. Oka Antara berperan sebagai Marwan, salah seorang petugas hotel yang ditugaskan untuk melakukan penangkapan tersebut. Dalam pengembangan skenarionya, Wregas Bhanuteja menulis bersama Henricus Pria, Tomo Hartono, Angga Rulianto, dan Adi Ekatama. Film pendek yang diproduksi oleh Rekata Studio, bekerja sama dengan Labide Films dan Studio Batu ini ditayangkan perdana dan berkompetisi di Festival Film Internasional Busan tahun 2019.[1] Film ini juga terpilih dalam nominasi Film Pendek Terbaik, Piala Citra, Festival Film Indonesia 2019.[2]

Tak Ada yang Gila di Kota Ini
SutradaraWregas Bhanuteja
ProduserAdi Ekatama
SkenarioWregas Bhanuteja
Henricus Pria
Tomo Hartono
Angga Rulianto
Adi Ekatama
Berdasarkan
Tak Ada yang Gila di Kota Ini karya Eka Kurniawan
PemeranOka Antara
Sekar Sari
Perusahaan
produksi
Rekata Studio

Labide Films

Studio Batu
Tanggal rilis
7 Oktober 2019
Durasi20 menit
NegaraIndonesia
BahasaIndonesia

Sinopsis

sunting

Musim liburan telah tiba di daerah pantai selatan. Para pemilik hotel memberi perintah pada Marwan dan tim nya untuk menangkap orang-orang dengan gangguan jiwa di jalanan kota, lalu membuangnya ke hutan, agar mereka tidak mengganggu para turis yang sedang berlibur. Alih-alih membiarkan mereka sekarat di hutan, Marwan ternyata memiliki rencana lain.

Pemeran

sunting
  • Oka Antara sebagai Marwan
  • Sekar Sari sebagai Perempuan Nanas
  • Jamaluddin Latif sebagai Pria Kolor
  • Rere Rully Ismada sebagai Ibu Sapi
  • Gabriel Gradi sebagai Pria Rapi
  • Pritt Timothy sebagai Pemilik Hotel
  • Ibnu Widodo sebagai Darto, rekan Marwan
  • Kedung Dharma Romansha sebagai Kartomo, rekan Marwan

Daftar Partisipasi dalam Festival

sunting
  1. Festival Film Internasional Busan, Korea Selatan 2019
  2. Internationale Kurzfilmtage Winterthur, Swiss 2019[3]
  3. Jogja-Netpac Asian Film Festival, Indonesia 2019[4]
  4. Singapore International Film Festival, Singapura 2019[5]
  5. Nominasi Film Pendek Terbaik – Piala Citra, Festival Film Indonesia, Indonesia 2019

Referensi

sunting
  1. ^ "Busan International Film Festival". Busan International Film Festival. Diakses tanggal 2019-11-20. 
  2. ^ "Festival Film Indonesia (FFI)". festivalfilm.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-10. Diakses tanggal 2019-11-20. 
  3. ^ Nusantara, Solusi Sistem. "Film Pendek Wregas Bhanuteja Siap Bersaing di Swiss | Gaya Hidup". www.gatra.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-11-20. 
  4. ^ "TAK ADA YANG GILA DI KOTA INI". 14th Jogja-NETPAC Asian Film Festival (dalam bahasa Inggris). 2019-10-24. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-10-20. Diakses tanggal 2019-11-20. 
  5. ^ "No One is Crazy in This Town". Singapore International Film Festival (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-11-20. [pranala nonaktif permanen]