Car of Tomorrow

(Dialihkan dari NASCAR Gen-5)

Car of Tomorrow (atau Car of Today,[1] secara tidak resmi disebut juga Mobil Generasi 5) merupakan sebutan untuk sasis mobil balap di ajang NASCAR Seri Piala Sprint. Mobil ini lebih lebar dan besar dibandingkan versi pendahulunya, dan diharapkan bisa mengurangi biaya pengeluaran setiap tim dan menciptakan sebuah kompetisi balapan yang sangat ketat.

Car of Tomorrow
Car of Tomorrow dari Chevrolet Impala yang dipakai Jimmie Johnson.
KonstruktorAmerika Serikat Chevrolet
Amerika Serikat Dodge
Amerika Serikat Ford
Jepang Toyota
PenerusGeneration 6 (NASCAR)
Spesifikasi teknis
Panjang206 in (523,2 cm)
Lebar785 in (1.993,9 cm)
Tinggi53 in (134,6 cm)
Wheelbase110 in (279,4 cm)
Mesin358 cubic inci (5.870 cc)
FR layout
Transmisi4-speed manual
Berat3450 lbs (1565 kg) (Gen 5)
3,250 lbs (Gen 6 Sprint Cup)
3,200 lbs (Xfinity)
Bahan bakarSunoco Unleaded: 2007–2011
Sunoco Green E15: 2011–present
Sejarah kompetisi
DebutMarch 25, 2007
(2007 Food City 500)
Lomba terakhirNovember 18, 2012
(2012 Ford 400)

Mobil ini pertama diperkenalkan pada NASCAR Seri Piala Nextel musim 2007 lewat penampilan percobaan di 16 lomba di musim tersebut, sebelum akhirnya dipakai secara resmi pada NASCAR Seri Piala Sprint musim 2008. Sebelumnya pihak NASCAR sempat menjadwalkan bahwa pemakaian mobil ini akan dimulai pada tahun 2009.

CoT direvisi pada tahun 2010 untuk mengganti sayap belakang dengan spoiler yang digunakan di mobil generasi sebelumnya, dan pada 2011 untuk mengganti bentuk bumper depan, sebelum digantikan oleh mobil Generasi 6 pada musim 2013.

Referensi

sunting
  1. ^ David Caraviello (April 2, 2007). "Car of today, CoT seems like yesterday for Hendrick". www.nascar.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-08-09. Diakses tanggal 2008-03-07. 

Pranala luar

sunting