Seputih Cinta Semerah Dusta
Seputih Cinta Semerah Dusta adalah serial televisi Indonesia produksi Verona Pictures yang ditayangkan perdana pada 7 Desember 2020 di antv berdasarkan serial Birth of a Beauty.[1] Serial ini dibintangi oleh Faradilla Yoshi, Rebecca Tamara, Bryan Mckenzie dan Mike Ethan sebagai Amanda, Giselle, Rangga, dan Farel dalam peran utama.[2][3]
Seputih Cinta Semerah Dusta | |
---|---|
Genre | |
Pembuat | Verona Pictures |
Berdasarkan | Birth of a Beauty oleh Yoon Young-mi |
Ditulis oleh | Team Verona |
Sutradara |
|
Pemeran | |
Penggubah lagu tema | Cakra Khan |
Lagu pembuka | "Jujur Aku Tak Sanggup" oleh Cakra Khan |
Lagu penutup | "Jujur Aku Tak Sanggup" oleh Cakra Khan |
Penata musik | Awing Sutoyo |
Negara asal | Indonesia |
Bahasa asli | Bahasa Indonesia |
Jmlh. musim | 1 |
Jmlh. episode | 21 |
Produksi | |
Produser eksekutif | Dwi Ilalang |
Produser | Titin Suryani |
Lokasi produksi | Jakarta, Indonesia |
Pengaturan kamera | Multi-kamera |
Durasi | 120 menit |
Rumah produksi | Verona Pictures |
Distributor | |
Rilis asli | |
Jaringan | ANTV |
Format audio | Stereo Dolby Digital 5.1 |
Rilis | 7 Desember 27 Desember 2020 | –
Acara terkait | |
Birth of a Beauty |
Sinopsis
suntingTasya (Ryma Gembala), seorang wanita yang kelebihan berat badan namun berhati baik, menikahi pria dari keluarga kaya, tetapi suaminya Farel (Mike Ethan) menghabiskan waktu di Amerika Serikat untuk kuliah, dengan semua biaya dari Tasya. Tanpa ia ketahui, Farel hanya memanfaatkan kekayaan ayahnya dan tidak mencintainya sama sekali. Sedangkan Tasya harus tinggal dengan keluarga Farel yang memperlakukannya dengan tidak baik.
5 tahun berlalu, Tasya menyadari Farel telah mengkhianatinya dan menjalin hubungan dengan Giselle (Rebecca Tamara), dan suaminya meminta untuk bercerai. Ketika dia melihat saudara iparnya memperlakukan Giselle dengan hangat, Tasya yang bingung mengancam suaminya, yang kemudian menyebabkan Tasya mengalami kecelakaan mobil di tebing dekat pantai.
Farel memberi tahu ibu Tasya, yaitu Anissa (Devi Demplon) bahwa kecelakaan tersebut merupakan bunuh diri. Namun, Anissa tidak mempercayai semua itu. Tanpa mereka ketahui Tasya sebenarnya masih hidup. Untuk membalas dendam kepada mereka, Tasya meminta Rangga (Bryan Mckenzie), seorang pria kaya raya yang ditemuinya, untuk mengubahnya, dan dia menyetujui dengan sebuah rencana.
Setelah penurunan berat badan dan operasi, Tasya berubah menjadi wanita cantik, dan dia kemudian memanggil dirinya Amanda (Faradilla Yoshi), meskipun dengan kepribadian ajumma (Wanita berusia 30-40 tahun). Dengan menjadikan Rangga sebagai guru hidup, Mereka merencanakan untuk menghancurkan pernikahan Farel dan Giselle.
Tapi ketika Amanda berinteraksi dengan Farel, perasaan lama muncul kembali, dan dia memutuskan untuk mempermainkannya, dia menginginkan suaminya kembali. Mereka membuat rencana baru, meskipun kemudian Rangga menyadari bahwa dia jatuh cinta kepada Amanda. Amanda menemukan kebenaran atas insiden yang menimpanya. Dia marah dan kecewa setelah mengetahui bahwa Farel adalah orang yang mencoba membunuhnya.
Pemeran
sunting- Faradilla Yoshi sebagai Amanda
- Rebecca Tamara sebagai Giselle
- Bryan Mckenzie sebagai Rangga
- Mike Ethan sebagai Farel
- Ryma Gembala sebagai Tasya/Amanda
- Stella Cornelia sebagai Rani
- Mutia Datau sebagai Nenek Mira
- Fauzan Nasrul sebagai Aditya
- Tengku Tezi sebagai Doni
- Krisna Murti Wibowo sebagai Heru
- Moudy Wilhelmina sebagai Siska
- Emma Waroka sebagai Mona
- Lenna Tan sebagai Ratna
- Devi Lanni sebagai Anissa
- Alliza Putri Qistifany sebagai Eva
- Johan Morgan Purba sebagai Tito
- Roweina Umboh sebagai Widya
- Dwi A.P sebagai Cokro
Produksi
suntingPengembangan
suntingSebelum penayangan perdananya, serial ini berjudul Seputih Cinta Semerah Luka tapi kemudian diubah menjadi Seputih Cinta Semerah Dusta. Berbeda dengan versi asli yang kerap diselingi adegan komedi-romantis, Seputih Cinta Semerah Luka lebih bernuansa full drama.
Referensi
sunting- ^ Saroh, Djainab Natalia (4 Desember 2020). "Seputih Cinta Semerah Dusta Perjuangan Amanda Mendapatkan Kembali Cinta Suami". JPNN.com. Diakses tanggal 1 September 2022.
- ^ Paramitha, Tasya (4 Desember 2020). "Bryan Mckenzie-Faradilla Yoshi Kembali di Seputih Cinta Semerah Dusta". VIVA.co.id. Diakses tanggal 1 September 2022.
- ^ Dwi Rahmawati, Tantri (4 Desember 2020). "Diselingkuhi, Faradilla Yoshi Mau Balas Dendam di Sinetron 'Seputih Cinta Semerah Dusta'". Kapanlagi. Diakses tanggal 1 September 2022.
Pranala luar
sunting- (Indonesia) Situs web Verona Pictures
- Seputih Cinta Semerah Dusta di Vidio