Pioneer Zephyr
Pioneer Zephyr (sebelumnya juga disebut Burlington Zephyr) adalah sebuah kereta api yang diproduksi oleh Budd Company dan diluncurkan pada tahun 1934. Kereta api ini digunakan oleh perusahaan kereta api Chicago, Burlington and Quincy Railroad (biasa disebut "Burlington" atau CB&Q) di Amerika Serikat.[1][2] Pioneer Zephyr merupakan kereta api yang populer digunakan pada tahun 1940-an di jalur-jalur CB&Q di wilayah Amerika Serikat Barat Tengah. Pada tahun 1950-an, popularitas angkutan kereta api yang menurun membuat jumlah penumpang kereta api CB&Q berkurang. Pioneer Zephyr pun kemudian dinonaktifkan pada tahun 1960.[3]
Pioneer Zephyr | |
---|---|
Beroperasi | 1934—1960 |
Produsen | Budd Company |
Perakitan | Philadelphia, Amerika Serikat |
Mulai beroperasi | 11 November 1934 |
Formasi | 1 lokomotif dengan pembangkit, kantor pos kereta, beserta bagasi barang; 2-3 gerbong campuran untuk restorasi, penumpang, dan barang |
Kapasitas | 72 penumpang, 22,7 ton barang |
Operator | Chicago, Burlington and Quincy Railroad |
Data teknis | |
Konstruksi bodi | Baja tahan karat shotwelded |
Panjang rangkaian | 60 m |
Bagian gandengan | 3; 4 (sejak 1935) |
Berat | 94,3 ton |
Mesin | GM Winton 8-201A (sekaligus pembangkit) 448 kW |
Jenis mesin | Diesel |
Referensi/catatan kaki | |
Spesifikasi yang tertera di sini merupakan spesifikasi untuk rangkaian 3 gerbong. Rangkaian Pioneer Zephyr ditambah menjadi 4 gerbong pada tahun 1935. |
Sejarah
suntingPopularitas angkutan kereta api di Amerika Serikat pada tahun 1920-an dan 1930-an disaingi dengan munculnya moda transportasi mobil, terutama mobil Model T dari Ford. Pada penghujung era 1920-an, jumlah penumpang kereta api berkurang dengan naiknya popularitas mobil. Penumpang kereta api dari CB&Q berkurang dari sektiar 18 juta penumpang pada tahun 1924 menjadi sekitar 13 juta penumpang pada tahun 1929. Terjadinya peristiwa Depresi Besar juga semakin mengurangi angka tersebut pada awal tahun 1930-an. Dunia perkeretaapian di Amerika Serikat saat itu juga tidak memiliki inovasi baru yang mampu melawan popularitas mobil. Ralph Budd menjadi direktur CB&Q pada tahun 1932 dan berupaya menaikkan popularitas kereta api kembali. Ia kemudian mengadakan kemitraan dengan Edward G. Budd Manufacturing Company di Philadelphia untuk merancang sebuah rangkaian kereta api baru.[4][5][6]
Ralph Budd dan Budd Company meneken kerja sama pada tahun 1933 untuk membuat rangkaian kereta dari baja tahan karat (stainless steel). Budd Company telah memiliki hak paten untuk proses pengelasan shot welding yang dapat menggabungkan baja tahan karat tanpa merusak sifat tahan karatnya. Mesin yang akan digunakan kereta adalah mesin Diesel buatan General Motors yang Ralph Budd temui di Pameran Dunia Century of Progress di Chicago. Ralph Budd menilai mesin Diesel efisien dan sebelumnya telah menggunakan Diesel untuk mengoperasikan ventilator sebuah terowongan yang ia bangun di Washington.[5][7]
Proses desain kereta dipimpin oleh Albert Dean yang memutuskan untuk menutup bagian bawah kereta untuk mengurangi gaya seret. Bagian depan lokomotif didesain oleh John Harbeson dengan bentuk yang meruncing untuk mengurangi hambatan udara. Bagian bawah didesain oleh Walter Dean yang merancang bogie yang terbuat dari baja. Rangkaian kereta diuji coba pertama kali pada 9 April 1934 dan berhasil mencapai kecepatan 167,4 km/jam dengan jarak tempuh 39,9 km dari Philadelphia ke Perkiomen Junction.[7][8]
Kereta kemudian secara resmi diluncurkan dengan upacara pada 18 April 1934 di Stasiun Broad Street, Philadelphia yang dihadiri oleh ratusan orang. Ralph Budd memberi nama Burlington Zephyr untuk kereta ini dari salah satu Anemoi dalam mitologi Yunani Kuno, Zefiros. Zephyr kemudian dipromosikan dalam tur yang mengelilingi 30 kota di wilayah timur Amerika Serikat. Promosi besar kemudian diadakan untuk pameran Century of Progress yang akan mengadakan pameran perkembangan transportasi di Amerika Serikat. Zephyr diberangkatkan ke Denver, Colorado pada 24 April 1934 dan berada di sana selama kurang lebih sebulan sebelum kemudian melakukan perjalanan nonstopnya selama 13 jam 5 menit menuju pameran tersebut di Chicago, lebih dari 1.600 km dari Denver. Perjalanan tersebut menjadi perjalanan kereta api nonstop terpanjang dan tercepat saat itu. Zephyr dibawa kembali mengelilingi kota-kota di Amerika Serikat, dengan total lebih dari 200 kota yang dikunjungi oleh kereta ini.[7][8][9]
Zephyr kemudian memulai perjalanan rutinnya di jalur CB&Q pada 11 November 1934 dengan melayani rute Lincoln—Omaha—Kansas City. Kereta api ini menjadi sangat populer dan laris sehingga CB&Q menambahkan satu gerbong ke rangkaiannya pada tahun 1935. Nama kereta kemudian diubah menjadi Pioneer Zephyr pada tahun 1936 untuk membedakannya dengan kereta-kereta baru dari CB&Q lainnya yang juga diberi nama Zephyr. Kereta ini kemudian sempat berganti-ganti rute di antara jalur-jalur CB&Q sebelum kemudian dipurnabaktikan pada 20 Maret 1960.[10]
Spesifikasi
suntingPioneer Zephyr merupakan kereta api yang menggunakan mesin Diesel dua langkah Winton 8-201A buatan Cleveland Diesel Engine Division General Motors (GM) dengan kemampuan daya sebesar 600 hp (448 kW). Mesin tersebut terletak di gerbong lokomotif di bagian depan rangkaian kereta. Mesin berfungsi baik sebagai penggerak kereta maupun sebagai pembangkit listrik di dalam kereta dengan disambungkan ke sebuah generator GE. Bodi kereta terbuat dari baja tahan karat shotwelded dengan tebal sekitar 0,3 mm pada bagian sisi dan 0,6 mm pada bagian atap. Bogie gerbong bagian tengah didesain agar dapat menopang gerbong depan dan belakang serta ditaruh di bagian ujung gerbong sehingga rangkaian kereta dapat hanya memiliki 4 bogie.[8][9][10]
Dalam budaya populer
suntingPioneer Zephyr menginspirasi cerita untuk sebuah film buatan RKO Radio Pictures yang berjudul The Silver Streak yang dirilis pada tahun 1934 dan dibintangi oleh Charles Starrett, Sally Blaine, dan William Farnum. Film tersebut menceritakan sebuah kereta yang bernama Silver Streak yang digunakan untuk mengangkut paru-paru besi untuk menangani wabah polio di proyek pembangunan Bendungan Hoover. Pemutaran perdana film diadakan di kantor pusat CB&Q di Galesburg, Illinois.[11]
Referensi
sunting- ^ "The Chicago, Burlington and Quincy Railroad's Pioneer Zephyr". Barron Hilton Pioneers of Light Gallery. Smithsonian National Air and Space Museum. Diakses tanggal 2020-01-01.
- ^ "Then & Now: Burlington Zephyr – Chicago". The Herald-News. 2016-05-08. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-12-31. Diakses tanggal 2020-01-01.
- ^ "People & Events: The Burlington Zephyr". American Experience - Streamliners. Public Broadcasting Services. 2000. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-12-31. Diakses tanggal 2020-01-01.
- ^ "#58 Pioneer Zephyr". The American Society of Mechanical Engineers. Diakses tanggal 2020-01-01.
- ^ a b The American Society of Mechanical Engineers (1980). "The Pioneer Zephyr" (PDF). Diakses tanggal 2020-01-01.
- ^ Mullen, W. (1994-10-20). "Pioneer Zephyr Takes Trip to Renew Old Glory". Chicago Tribune. Diakses tanggal 2020-01-01.
- ^ a b c Ormond, M. C. (2019-04-26). "Kane County History: The Burlington Zephyr — A 'Silver Streak' Through Aurora". Kane County Connects. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-12-31. Diakses tanggal 2020-01-01.
- ^ a b c Cobb, H. M. (2009). "The Burlington Zephyr Stainless Steel Train". Advanced Materials & Processes. Vol. Juni 2009. ASM International. hlm. 24–28.
- ^ a b Dunn, J. (2008). Comeng: A History of Commonwealth Engineering Volume 2: 1955-1966. Rosenberg. hlm. 70–86. ISBN 978-1-877058-73-8.
- ^ a b Zimmerman, K. (2004). Burlington's Zephyrs. Andover Junction Publications. hlm. 40–43. ISBN 0760318565.
- ^ "The Silver Streak". AFI Catalog. American Film Institute. Diakses tanggal 2020-01-09.
Pranala luar
sunting- Ekshibisi Pioneer Zephyr di Museum of Science and Industry Chicago