Makam Lu Xun adalah makam milik penulis ternama dari zaman Republik Tiongkok, Lu Xun (25 September 1881 – 19 Oktober 1936). Makam ini terletak di pojok barat laut Taman Lu Xun, distrik Zhukou, Shanghai. Makam ini didirikan tahun 1956, ketika jenazah Lu Xun dipindahkan dari makam aslinya di Taman Makam Segala Bangsa. Luas makam ini adalah 1.600 m2.

Makam Lu Xun
Makam Lu Xun
Peta
Informasi umum
Jenismakam
LokasiTaman Lu Xun, Zhukou, Shanghai
Koordinat31°16′27″N 121°28′41″E / 31.27414°N 121.478062°E / 31.27414; 121.478062
Mulai dibangun1956
Patung perunggu Lu Xun di depan makamnya

Pada tanggal 4 Maret 1961, Dewan Negara Republik Rakyat Tiongkok menyatakan bahwa Makam Lu Xun masuk sebagai nomor 1 dalam Daftar Cagar Budaya Penting Nasional Tiongkok. Pada bulan Juli 1964, batasan luar areal Makam Lu Xun akhirnya ditentukan.

Sejarah

sunting

Periode modern

sunting

Lu Xun, bernama asli Zhou Zhangshou dan kemudian Zhou Shuren,[1] adalah seorang sastrawan Republik Tiongkok yang berasal dari Shaoxing, provinsi Zhejiang.[2] Ia juga merupakan salah satu pemrakrasa Gerakan Budaya Baru. Karya-karyanya termasuk puisi, prosa, majalah, serta banyak terjemahan karya-karya sastra asing.[3] Lu Xun meninggal pada 19 Oktober 1936 di kediamannya di Shanghai dan dikuburkan di Taman Makam Segala Bangsa, pada plot barat, bagian F, milik marga Song, di nomor 406-413.[4] Makam aslinya hanya berbentuk gundukan tanah biasa. Pada tahun 1937, sebuah nisan trapezoid (tinggi 71,2 cm; pada bagian atas 31,5 cm dan pada sisi bawah 58 cm) didirikan di bagian utara makam ini, terbuat dari semen. Selain itu, di bagian atas nisan ini berdiri pula patung Lu Xun yang terbuat dari perunggu dengan tinggi 38 cm dan lebar 25 cm. Di bawahnya ada kaligrafi oleh Zhou Haiying bertuliskan "Makam Tuan Lu Xun" (“鲁迅先生之墓”).[5] Pada Perang Sino-Jepang, tidak ada orang yang menjaga Taman Makam Segala Bangsa. Makam Lu Xun pun menjadi terkubur di bawah pohon Aquifoliaceae. Tak lama kemudian, bagian nisan yang rusak diperbaiki oleh Kanzou Uchiyama. Pada tahun 1939, makam ini kembali mengalami pengrusakan; patung perunggu yang berada di atas makam dihancurkan orang. Setelah perang, Xu Guangping membuat desain makam Lu Xun yang baru.[6] Di bulan Oktober 1946, Badan Budaya Republik Tiongkok mengadakan peringatan 10 tahun meninggalnya Lu Xun, yang dihadiri lebih dari 2.000 orang. Pada hari kedua, sekitar 300 orang datang dari berbagai penjuru untuk membersihkan makam Lu Xun, Zhou Enlai, dan Xu Guangping, serta menanamkan sebuah pohon putih.[7] Pada tahun 1947, makam ini kembali dirapikan; nisan asli makam dilepaskan dan diletakkan pada tanah sebelah kanan makam, dan di tempatnya didirikan nisan baru. Nisan baru ini dibuat dari batu granit Yeshan, dengan tinggi 97 cm dan lebar 87 cm. Pada nisan baru ini diukir sebuah inlay batu hitam yang berukuran 66 x 60 cm, dengan tambahan gambar Lu Xun yang diukir di atas porselen berbentuk oval. Di bawah potret itu, terdapat epitaf yang dituliskan oleh Zhou Jianren: "Makam Lu Xun, Lahir di Shaoxing pada 25 September 1881, Meninggal di Shanghai pada 19 Oktober 1936".[6] Selain itu, di bagian selatan makam dibangunkan tangga dengan 3 anak tangga, yang di atasnya terdapat 3 vas bunga untuk tempat orang meninggalkan memorial.[8]

Masa kini

sunting

Pada musim semi tahun 1952, Badan Kebudayaan Huadong dan pihak terkait membicarakan tentang pembangunan sebuah makam baru untuk Lu Xun. Terdapat dua pilihan, yaitu di dekat kediaman lama Lu Xun, atau di dekat sebuah taman yang dulu sering ia datangi di Zhukou.[9] Pada bulan Januari 1956, di peringatan kematian Lu Xun tahun ke-20, Dewan Negara Republik Rakyat Tiongkok mengeluarkan keputusan untuk memindahkan makam Lu Xun. Ketua Komite Rakyat Tiongkok di Shanghai pada waktu itu, Chen Yi, diberi tugas untuk mendirikan "Komite Rakyat Pemindahan Makam Lu Xun", yang bertugas mengabarkan keluarga serta rekan dekat Lu Xun mengenai pemindahan ini, serta berorganisasi dengan pihak terkait di Huadong dan Shanghai.[10] Makam yang baru terletak di Taman Lu Xun di Shanghai. Pada bulan Juni, Pemerintah Rakyat Kota Shanghai mengeluarkan desain ahli untuk makam baru serta sebuah museum peringatan. Setelah diberikan persetujuan oleh Beijing, ditetapkan bahwa rencana arsitek yang akan digunakan adalah dari Chen Zhi dan Wang Dingzhen, serta menempatkan Chen Zhi sebagai ketua pembangunan makam. Makam baru ini dibangun dari tanggal 19 Juli hingga 9 Oktober 1956. Pada tanggal 14 Oktober 1956, Komite Rakyat Munisipalitas Shanghai membuka sebuah upacara peringatan untuk memindahkan makam Lu Xun dari Taman Makam Segala Bangsa ke lokasi baru ini. Mao Zedong sendiri yang mengukir tulisan "Makam Lu Xun" pada situs baru ini. Makam dan nisan ini masih bertahan hingga sekarang.[6]

Makam ini dibuka untuk umum pada 25 Oktober 1956. Pada 4 Maret 1961, makam ini masuk ke Daftar Cagar Budaya Penting Nasional Tiongkok.[11] Kementerian Kebudayaan Republik Rakyat Tiongkok mendeklarasikan makam ini sebagai sebuah cagar budaya terlindungi pada Juli 1964.[12] Pada tahun 1966, di awal mula Revolusi Kebudayaan, situs Makam Lu Xun ini, serta lokasi di sekitarnya, menjadi tempat untuk meninggalkan barang usang hasil produksi. Namun, pada tahun 1973, staf makam ini menggali kembali dua nisan yang terkubur di bawah sisa-sisa barang produksi dan menempatkannya di dalam museum peringatan.[6]

Referensi

sunting
  1. ^ "鲁迅诞辰133周年:借其收藏画作缅怀远去文豪" (dalam bahasa Tionghoa). 网易艺术. 2014-09-25. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-02-26. Diakses tanggal 2015-02-09. 
  2. ^ "故乡之于鲁迅:认识国家与国民的起点" (dalam bahasa Tionghoa). 新浪新闻. 2014-09-25. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-02-26. Diakses tanggal 2015-02-09. 
  3. ^ "鲁迅鲜为人知文学翻译成就:译14个国家近百名作家" (dalam bahasa Tionghoa). 人民网. 2014-12-26. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-02-26. Diakses tanggal 2015-02-09. 
  4. ^ 马婕 (Januari 2011). "永远的民族魂——鲁迅墓迁移前前后后". 上海采风: 26–29. 
  5. ^ Guo & Zhu 1982, hlm. 481.
  6. ^ a b c d 周海婴 (1986-5). "忆鲁迅墓的变迁". 鲁迅研究动态: 2–6. 
  7. ^ Guo & Zhu 1982, hlm. 34.
  8. ^ Guo & Zhu 1982, hlm. 39.
  9. ^ "上海市虹口区志·鲁迅在虹口·纪念地·鲁迅墓" (dalam bahasa Tionghoa). 上海市地方志办公室. 2011-08-24. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-02-26. Diakses tanggal 2015-02-09. 
  10. ^ 朱嘉栋 (1986-12). "鲁迅墓记事". 鲁迅研究动态: 13–15. 
  11. ^ Guo & Zhu 1982, hlm. 46.
  12. ^ "上海市虹口区志·文化·上海鲁迅纪念馆·纪念地·鲁迅文化研究·鲁迅墓" (dalam bahasa Tionghoa). 上海市地方志办公室. 2011-08-24. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-02-26. Diakses tanggal 2015-02-09. 

Daftar pustaka

sunting
  • Guo, Fengzhen; Zhu, Jiadong (1982). 上海鲁迅故居·鲁迅墓. Beijing: 文物出版社.