Koridor 8 Transjakarta

jalur bus raya terpadu di Indonesia

Koridor 8 Transjakarta adalah koridor bus Transjakarta yang beroperasi dengan jurusan Lebak Bulus sampai Pasar Baru. Pada peta perjalanan, koridor ini diberi warna magenta.

Koridor 8 Transjakarta
Lebak Bulus – Pasar Baru
Selama penyesuaian sementara sejak 2023, Halte Pasar Baru merupakan halte terminus bagi koridor 8

Koridor 8 Transjakarta
Koridor 8 Transjakarta
Lebak Bulus – Pasar Baru
Peta
Info
PemilikPT Transportasi Jakarta
WilayahJakarta Selatan
Jakarta Barat
Jakarta Pusat
JenisStreet-level Bus Rapid Transit
Jumlah stasiun20 halte (rute asli)
26 halte (rute sementara saat ini, via Tomang)
24 halte (rute sementara saat ini, via Cideng)
Operasi
Dimulai21 Februari 2009
OperatorPT Transportasi Jakarta (prasarana dan petugas)
  • Armada dan pramudi
    • Bianglala Metropolitan
Teknis
Panjang sistem25.33 km
Kecepatan tertinggi50 km/jam
Peta rute

Down arrow  dari Pulo Gadung
3-16
Pasar Baru
3-15
Juanda
bersambung di Juanda
3-14
Pecenongan
Left arrow  ke Monumen Nasional
Down arrow via Cideng via Tomang Right arrow
8-23
Petojo
3-12
Roxy
8-22
Tarakan
8-21
Tomang Raya
Up arrow  ke Pinang Ranti
8-20
Tanjung Duren
3-11
Grogol
8-19
Grogol Reformasi
Left arrow  ke Pluit
Up arrow via Cideng via Tomang Right arrow
8-18
Jelambar
8-17
Damai
bersambung di Pesing
Down arrow  ke Kalideres
Jalur kereta api Tangerang-Duri
8-16
Kedoya
8-15
Kedoya Panjang
8-14
Duri Kepa
Jalan Tol Jakarta-Tangerang
8-13
Kebon Jeruk
8-12
Kelapa Dua Sasak
8-11
Pos Pengumben
8-10
Arteri
8-9
Permata Hijau
Jalur kereta api Merak-Tanahabang
8-8
Simprug
8-7
Kebayoran
bersambung di Velbak
Left arrow ke Ciledug ke Tegal Mampang Right arrow
bersambung di Kebayoran
8-6
Bungur
8-5
Tanah Kusir
8-4
Pondok Indah
8-3
Underpass Lebak Bulus
Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta
8-2
Pondok Pinang
8-1
Lebak Bulus Bus interchange
bersambung di Lebak Bulus

Koridor ini melintasi Jalan Ciputat Raya, Jalan TB Simatupang, Jalan Metro Pondok Indah, Jalan Sultan Iskandar Muda, Jalan Teuku Nyak Arief, Jalan Panjang Raya, Jalan Daan Mogot, Jalan Letjen S. Parman, Jalan Tomang Raya, Jalan Kyai Caringin, Jalan Suryopranoto, dan Jalan Veteran.

Koridor ini terintegrasi dengan KRL Green Line melalui Halte Kebayoran yang terintegrasi dengan Stasiun Kebayoran. Selain itu, koridor 8 juga terintegrasi dengan layanan MRT Jakarta melalui Halte Lebak Bulus yang terintegrasi dengan Stasiun MRT Lebak Bulus Grab. Adapun dengan koridor Transjakarta lainnya, koridor 8 terintegrasi dengan koridor 13 melalui Halte Velbak yang juga terhubung dengan Halte Kebayoran menggunakan jembatan penyebrangan orang (JPO).

Sejatinya, koridor ini memiliki rute Lebak Bulus – Harmoni. Namun setelah penutupan halte Harmoni yang terdampak proyek MRT Jakarta Fase 2A pada 4 Maret 2023, koridor 8 melakukan perubahan rute menjadi Lebak Bulus – Pasar Baru via Tomang dan tidak lagi berhenti di halte Harmoni dan mengambil alih halte Pecenongan, Juanda, dan Pasar Baru dari koridor 3. Selain itu, juga beroperasi rute Lebak Bulus – Pasar Baru via Cideng untuk mengatasi kepadatan lalu lintas di Tomang.[1][2][3] Rute utama (via Tomang) beroperasi dengan headway 5-10 menit sepanjang hari, sementara rute alternatif (via Cideng) beroperasi sepanjang hari dengan headway 50 menit di luar jam sibuk dan 5-10 menit saat jam sibuk.

Sejarah

sunting

Peresmian dan karakteristik

sunting

Koridor 8 diresmikan pengoperasiannya pada 21 Februari 2009 oleh Gubernur DKI Jakarta pada saat itu, Fauzi Bowo.[4][5][6] Koridor 8 sebenarnya melayani rute dari Lebak Bulus ke Harmoni sebelum mengalami penyesuaian sementara rute pada tahun 2023 (lihat #Penyesuaian sementara rute). Koridor 8 memiliki panjang 25,33 km, menjadikannya koridor BRT Transjakarta terpanjang kedua setelah koridor 9 dengan panjang 28.8 km.

Integrasi antarmoda

sunting

Pada bulan Maret 2022, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta lewat Dinas Bina Marga memulai pembangunan jembatan penghubung (skywalk) Kebayoran Lama untuk menciptakan titik integrasi antara koridor 8 di Halte Pasar Kebayoran Lama, koridor 13 di Halte Velbak, dan KRL Green Line di Stasiun Kebayoran.[7][8][9] Untuk mendukung pembangunan skywalk tersebut, Halte Pasar Kebayoran Lama ditutup sementara untuk revitalisasi pada 5 September 2022.[10] Skywalk Kebayoran Lama mulai diuji coba untuk publik pada 21-24 Januari 2023,[11] dan kemudian diresmikan pada oleh Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono pada 27 Januari 2023[12][13] walaupun halte Kebayoran Lama pada saat itu belum siap untuk beroperasi kembali.[14] Halte Pasar Kebayoran Lama mulai beroperasi kembali pada 6 Februari 2023.[15]

Penyesuaian sementara rute

sunting

Mulai 4 Maret 2023, sebagai dampak dari konstruksi pembangunan MRT Jakarta Fase 2A, Transjakarta memperpanjang rute koridor ini ke Halte Pasar Baru, karena Halte Harmoni harus dipindahkan ke bangunan sementara yang hanya mampu melayani penumpang koridor 1. Halte Pecenongan, Juanda, dan Pasar Baru yang sebelumnya dilayani koridor 3 kini dilayani koridor 8 karena koridor 3 diperpendek dan berhenti di Halte Monumen Nasional sehingga tidak dapat melayani ketiga halte tersebut. Pada saat yang bersamaan, rute 8A Grogol Reformasi — Juanda via Tomang) telah dialihkan dengan koridor 8 rute utama (via Tomang), dan hanya beroperasi pada saat CFD saja, sehingga koridor 8 tidak lagi berhenti di Halte Grogol dan Roxy dan hanya bertemu koridor 3 di Halte Damai, Jelambar, dan Petojo.[1][2][3] Walaupun demikian, pada jam sibuk di hari kerja, beroperasi pula koridor 8 alternatif dengan rute Lebak Bulus – Pasar Baru via Cideng yang melewati kedua halte tersebut dan mengikuti jalur koridor 8 sebelum penyesuaian rute, sementara koridor 8 yang utama setelah penyesuaian disebut secara resmi Lebak Bulus – Pasar Baru via Tomang.

Daftar Halte

sunting
  • Sebagai dampak dari proyek konstruksi MRT Jakarta Fase 2A, koridor 8 saat ini tidak melayani halte Harmoni. Koridor 8 juga menggantikan peran koridor 3 yang diperpendek dengan melayani halte Pecenongan, Juanda, dan Pasar Baru. Rute utama koridor 8 (via Tomang) mengambil alih halte Petojo, Tarakan, dan Tomang Raya yang sebelumnya hanya dilayani rute   (sebelumnya Grogol Reformasi – Juanda via Tomang), sehingga tidak lagi berhenti di halte Roxy dan Grogol milik koridor 3. Akan tetapi, beroperasi pula rute alternatif (via Cideng) yang berhenti di halte Roxy dan Grogol, mengikuti koridor 3 dari Petojo sampai Damai, menyerupai koridor 8 sebelum penyesuaian. Rute   saat ini hanya beroperasi selama acara Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di area Petojo pada hari Minggu pagi.
  • Semua halte dilayani bus selama 24 jam sehari.[16]
  • Halte bertanda → hanya melayani arah Pasar Baru.

Rute utama (via Tomang)

sunting
  • Rute ini beroperasi dengan headway 5-10 menit sepanjang hari.
  Koridor 8 (Lebak BulusPasar Baru via Tomang)
Kode Nama halte Transfer Penghubung antarmoda dan keterangan
Halte secara berurut: Dari atas ke bawah (turun) ke arah Pasar Baru (→); dari bawah ke atas (naik) ke arah Lebak Bulus (←)
801 Lebak Bulus Lin Utara–Selatan di Stasiun MRT Lebak Bulus
802 Pondok Pinang
Arah Lebak Bulus (←) langsung menuju Lebak Bulus
803 Underpass Lebak Bulus
804 Pondok Indah
805 Tanah Kusir
806 Bungur
807 Kebayoran   (Koridor 13 di halte Velbak) Commuter Line di Stasiun Kebayoran
808 Simprug
809 Permata Hijau
810 Arteri
811 Pos Pengumben
812 Kelapa Dua Sasak
813 Kebon Jeruk
814 Duri Kepa
815 Kedoya Panjang
816 Kedoya
817

309

Damai   (Koridor 3) Commuter Line di Stasiun Pesing
818

310

Jelambar   (Koridor 3)
819

920

Grogol Reformasi   (Koridor 9)
  (Koridor 3 di halte Grogol)
Terminal Grogol
Arah Lebak Bulus (←) langsung menuju Jelambar
820

919

Tanjung Duren   (Koridor 9) Dua bangunan terpisah untuk kedua arah mengharuskan penumpang keluar area berbayar dan membayar lagi untuk transit:
  • Arah timur: Arah Pasar Baru (→)
  • Arah barat: Arah Lebak Bulus (←)
821 Tomang Raya
822 Tarakan
823 Petojo
219

314

Pecenongan   (Koridor 2)
218

315

Juanda   (Koridor 2) Commuter Line di Stasiun Juanda
316 Pasar Baru

Rute alternatif (via Cideng)

sunting
  • Rute ini beroperasi dengan headway 5-10 menit saat jam sibuk dan 50 menit di luar jam sibuk.
  Koridor 8 (Lebak BulusPasar Baru via Cideng)
Kode Nama Halte Transit/Catatan Terminal Bus atau Stasiun Kereta Sekitar
Halte secara berurut: Dari atas ke bawah (turun) ke arah Pasar Baru (→); dari bawah ke atas (naik) ke arah Lebak Bulus (←)
801 Lebak Bulus Lin Utara–Selatan di Stasiun MRT Lebak Bulus
802 Pondok Pinang
Arah Lebak Bulus (←) langsung menuju Lebak Bulus
803 Underpass Lebak Bulus
804 Pondok Indah
805 Tanah Kusir
806 Bungur
807 Kebayoran   (Koridor 13 di halte Velbak) Commuter Line di Stasiun Kebayoran
808 Simprug
809 Permata Hijau
810 Arteri
811 Pos Pengumben
812 Kelapa Dua Sasak
813 Kebon Jeruk
814 Duri Kepa
815 Kedoya Panjang
816 Kedoya
817

309

Damai   (Koridor 3) Commuter Line di Stasiun Pesing
818

310

Jelambar   (Koridor 3)
311 Grogol   (Koridor 3)
  (Koridor 9 di halte Grogol Reformasi)
Terminal Grogol
312 Roxy   (Koridor 3)
823 Petojo
219

314

Pecenongan   (Koridor 2)
218

315

Juanda   (Koridor 2) Commuter Line di Stasiun Juanda
316 Pasar Baru

Rute khusus

sunting

Rute 8A (Jelambar – Pasar Baru)

sunting
  • Rute ini beroperasi dengan headway tertentu selama kegiatan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di area Petojo pada hari Minggu pagi pukul 06.00 sampai dengan 10.00, walaupun jam operasional dapat diperpanjang apabila acara HBKB masih berlangsung. Selama HBKB, rute utama koridor 8 biasanya diperpendek dan hanya sampai dengan halte Tanjung Duren (rute via Tomang) atau Roxy (rute via Cideng).
  • Halte bertanda → hanya melayani arah Pasar Baru.
  Rute 8A (JelambarPasar Baru)
Kode Nama Halte Transit/Catatan Terminal Bus atau Stasiun Kereta Sekitar
Halte secara berurut: Dari atas ke bawah (turun) ke arah Pasar Baru (→); dari bawah ke atas (naik) ke arah Jelambar (←)
818

310

Jelambar         Jelambar   Pesing
819

920

Grogol Reformasi       Grogol Reformasi

    Grogol (melalui jembatan penyeberangan)

  Grogol (direncanakan)

  Terminal Bus Grogol

Arah Jelambar (←) langsung menuju Jelambar
820

919

Tanjung Duren Dua bangunan terpisah untuk kedua arah mengharuskan penumpang keluar area berbayar dan membayar lagi untuk transit:
  • Arah timur: Arah Pasar Baru (→)
  • Arah barat: Arah Jelambar (←)
  Taman Anggrek (direncanakan)
      Tanjung Duren
821 Tomang Raya   Tomang Raya
822 Tarakan   Tarakan   Petojo (direncanakan)
219

314

Pecenongan         Pecenongan
218

315

Juanda         Juanda   Juanda
316 Pasar Baru   Pasar Baru

Armada

sunting
 
Bus gandeng Zhongtong milik Perum DAMRI yang pernah melayani koridor 8, sebelum berpindah tangan ke Bianglala Metropolitan dengan armada Mercedes-Benz.

Tipe bus yang melayani koridor 8 adalah sebagai berikut:

Berikut ini adalah daftar depo bus yang mengalokasi bus koridor 8.

  • Bianglala Metropolitan: Ciputat

Lihat juga

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ a b Sari, Brigitta Belia Permata (3 Maret 2023). "Mulai Besok, Ini Penyesuaian Rute TransJ Imbas Relokasi Halte Harmoni". detiknews. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-23. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  2. ^ a b H, Clara Maria Tjandra Dewi (3 Maret 2023). "Halte Harmoni Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian 12 Rute Mulai Besok". Tempo. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-07. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  3. ^ a b @pt_transjakarta (3 Maret 2023). "Sahabat TiJe, Transjakarta mengucapkan terima kasih atas pengertian para pelanggan akan penyesuaian rute dari konstruksi MRT Jakarta Fase 2A CP 202. Dan mohon maaf atas ketidaknyamanan ini". Instagram. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-04. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  4. ^ "Hore, Busway Koridor VIII Diresmikan". detiknews. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-19. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  5. ^ "Fauzi Bowo Bangga Bisa Resmikan Busway Koridor VIII". detiknews. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-19. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  6. ^ "Foke Resmikan Bus Transjakarta Koridor VIII". Kompas.com. 21 Februari 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-06. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  7. ^ "Dinas Bina Marga Bangun Dua Skywalk di Kebayoran Lama dan Lebak Bulus". Republika Online. 20 Juni 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-05. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  8. ^ Azzahra, Tiara Aliya (3 Januari 2023). "Skywalk Kebayoran Lama Rampung Dibangun, Kapan Dioperasikan?". detiknews. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-19. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  9. ^ Skywalk Kebayoran Rampung dan Siap Beroperasi, diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-19, diakses tanggal 22 Juni 2023 
  10. ^ Huda, Larissa (1 September 2022). "Halte Transjakarta Manggarai, PGC1, Jembatan Gantung, dan Kebayoran Lama Ditutup Sementara, Simak Alternatifnya". Kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-10-07. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  11. ^ Hikmatiar, Tazkia Royyan (21 Januari 2023). Pradewo, Bintang, ed. "Skywalk Kebayoran Lama Mulai Diuji Coba Hari ini, Cek Jadwalnya - Jawa Pos". Jawa Pos. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-05. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  12. ^ Peresmian Skywalk Terpanjang di Jakarta, diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-31, diakses tanggal 22 Juni 2023 
  13. ^ @dishubdkijakarta. "Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Bapak Heru Budi Hartono meresmikan Skywalk Kebayoran di Jakarta Selatan, Jumat (27/01/2023). Pada peresmian itu, turut hadir..." Instagram. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-27. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  14. ^ @pt_transjakarta. "Sahabat TiJe, mau tahu sudah sampai mana revitalisasi Halte Kebayoran Lama? Sebentar lagi, akan beroperasi loh! #semangaTJakarta #AyoNaikTransjakarta". Instagram. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-27. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  15. ^ @pt_transjakarta (6 Februari 2023). "Halte Kebayoran lama udah dibuka loh Sahabat TiJe! Ayo coba absen siapa yang udah naik Transjakarta dari halte Kebayoran lama? #AyoNaikTransjakarta". Instagram. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-06. Diakses tanggal 22 Juni 2023. 
  16. ^ Wibawana, Widhia Arum (2023-12-28). "Info Layanan Bus Amari TransJakarta: Daftar Koridor, Rute, Jadwal". detiknews. Diakses tanggal 2024-01-01. 

Pranala luar

sunting