Institut Bisnis Nusantara

universitas di Indonesia

Institut Bisnis Nusantara adalah salah satu institut swasta Indonesia yang berlokasi di Jakarta, Indonesia.

Institut Bisnis Nusantara
280


 
Informasi
Nama lain
IBN, GS FAME
Nama sebelumnya
STIE Nusantara
Moto
Once the science of knowledge is pursued, learning spirit is never surrendered.
Moto dalam bahasa Indonesia
Setelah ilmu pengetahuan dikejar, semangat belajar tidak pernah menyerah.
JenisPerguruan tinggi swasta
Didirikan18 Agustus 1986; 38 tahun lalu (1986-08-18)
PendiriDasuki Angkosubroto
Lembaga induk
Gunung Sewu Group
RektorDr. M.F. Christiningrum, SE., Ak., MM.
Alamat
Jl. Pulomas Timur 3A Blok A No. 2 Kayu Putih, Jakarta Timur 13210, Jakarta 11160.
, , ,
WarnaBiru Dongker
Situs webwww.ibn.ac.id

Sejarah

sunting

GS FAME (1986 - 1991)

sunting

Yayasan Lembaga Pendidikan Gunung Sewu (YLPGS) adalah pendiri Institut Bisnis Nusantara (IBN), yang didirikan oleh tokoh bisnis Dasuki Angkosubroto dari Kelompok Perusahaan Gunung Sewu pada 18 Agustus 1986. Institut Bisnis Nusantara merupakan pengembangan berturut-turut dari GS FAME yang juga dikenal dengan Lembaga Pendidikan GS FAME (Gunung Sewu Foundation the Advancement of Management and Economics), berdiri pada 1986.

STIE Gunung Sewu (1991 - 1996)

sunting

GS FAME kemudian menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Gunung Sewu pada Tahun 1991.

STIE Nusantara (1996 - 2008)

sunting

Selanjutnya pada tahun 1996 berganti nama menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Nusantara.

Institut Bisnis Nusantara (2008 - sekarang)

sunting

Setelah sebelumnya bernama Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Nusantara, maka berdasarkan Keputusan Menteri Departemen Pendidikan Nasional Nomor: 263/D/0/2008 tertanggal 31 Desember 2008, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Nusantara berubah bentuk menjadi Institut Bisnis Nusantara (IBN).

Fasilitas

sunting

Institut Bisnis Nusantara menyediakan berbagai fasilitas penunjang perkuliahan sebagai berikut:

  • Ruang Kuliah
  • Ruang Perpustakaan
  • Ruang Broadcast
  • Ruang Studio
  • Ruang Diskusi
  • Labotarium Editing
  • Labotarium Multimedia
  • Labotarium Komputer
  • Gedung UKM
  • Auditorium & Lapangan Bulu Tangkis
  • Lapangan Futsal/Basket
  • Koperasi
  • Kantin
  • Mushola
  • Warnet
  • ATM
  • Tempat Parkir Mobil
  • Tempat Parkir Motor

Program Kuliah

sunting

Institut Bisnis Nusantara mempunyai 2 (dua) program, yaitu IBN National Program dan IBN International Program, yang dikenal dengan nama GS FAME (Gunung Sewu Foundation for Achievement of Management and Economics), yang telah menjalin kerja sama dengan University of Canberra, Philippine School of Business Administration (PSBA), Guangxi Normal University, Ateneo de Manila University, Myongji University dan University of the Philippines.

Selain program degree, Institut Bisnis Nusantara juga menawarkan program-program kursus dan pelatihan, antara lain pelatihan Pajak, TOEFL, Akuntansi Komputer dan pelatihan-pelatihan yang berkaitan dengan pengembangan sumber daya manusia, manajemen, komunikasi, komputer, bahasa, bisnis, dan lain sebagainya.

Program Kuliah Reguler

sunting

Terdapat 2 tingkatan program kuliah reguler yang disediakan oleh Institut Bisnis Nusantara yang terdiri atas tingkat sarjana dan magister.

  • Fakultas Ekonomi
    • Akuntansi
    • Manajemen
      • Manajemen Keuangan dan Perbankan
      • Manajemen Perdagangan dan Pemasaran
      • Manajemen Perusahaan
  • Fakultas Komunikasi
    • Broadcasting / Penyiaran
    • Marketing Komunikasi
  • Fakultas Ilmu Komputer
    • Sistem Informasi
    • Sistem Komputer
  • Fakultas Bahasa
    • Bahasa Inggris
  • Magister Manajemen
    • Manajemen Bisnis
    • Manajemen Keuangan
    • Manajemen Pemasaran
    • Manajemen Sumber Daya Manusia

Program Kuliah Internasional

sunting

Program kuliah internasional memperoleh gelar sarjana dari universitas rekanan Institut Bisnis Nusantara di luar negeri.

  • Accounting
  • Banking & Finance
  • Business Management
  • General Management
  • International Business
  • Mandarin Language
  • Marketing

Himpunan Mahasiswa Jurusan

sunting

Berikut ini adalah daftar himpunan mahasiswa jurusan yang ada di Institut Bisnis Nusantara:[1]

  • HIMAK (Himpunan Mahasiswa Akuntansi)
  • HIMAN (Himpunan Mahasiswa Manajemen)
  • HIMAKOM (Himpunan Mahasiswa Komputer)
  • HIKOM (Himpunan Mahasiswa Komunikasi)
  • ELSA (English Language Student Association)

Unit Kegiatan Mahasiswa

sunting

Berikut ini adalah daftar unit kegiatan mahasiswa yang ada di Institut Bisnis Nusantara:[2]

  • UKM Olah Raga
    • Basket
    • Sepak Bola / Futsal
  • UKM Keagamaan
    • IMMAN (Ikatan Mahasiswa Muslim Nusantara)
    • KMK (Keluarga Mahasiswa Katolik)
    • PMK (Persekutuan Mahasiswa Kristen)
  • UKM Kesenian
    • Grafitty
    • SINATERA (Seni Tari Nusantara)
  • UKM Lain-lain
    • Jurnalistik
    • NUSAPALA (Nusantara Pecinta Alam)
  • Information Media
    • UVON Radio (United Voice of Nusantara Radio)

Klub Mahasiswa

sunting

Berikut ini adalah daftar klub mahasiswa yang ada di Institut Bisnis Nusantara:[3]

  • Klub Bulu Tangkis
  • Klub Taekwondo
  • Klub Capoeira

Lokasi

sunting

Institut Bisnis Nusantara memiliki 2 buah kampus yang berbeda.

  • Kampus A

Kampus ini terletak di Jl. Mayjend D.I. Panjaitan Kav. 24 by-pass, Jakarta Timur 13340.

  • Kampus B

Kampus ini terletak di Jl. Pulomas Timur 3A Blok A No. 2 Kayu Putih, Jakarta Timur 13210

Alumni Institut Bisnis Nusantara

sunting

Daftar Alumni Institut Bisnis Nusantara yang populer di Indonesia:

Referensi

sunting
  1. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-12-27. Diakses tanggal 2012-12-31. 
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-10-27. Diakses tanggal 2012-12-31. 
  3. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-06-17. Diakses tanggal 2012-12-31. 

Pranala luar

sunting