Kolonel (Mar) Hertanto, (lahir 11 Maret 1975) adalah seorang perwira menengah TNI Angkatan Laut yang saat ini diangkat menjadi Danyonif 9/Marinir berdasarkan Surat Perintah Danbrigif 3 Marinir Nomor Sprin/198/IV/2016 tanggal 25 April 2016. Ia merupakan alumnus Akademi Angkatan Laut Angkatan-45 tahun 1999.[1]

Hertanto
Informasi pribadi
Lahir11 Maret 1975 (umur 49)
Tuban, Jawa Timur
AlmamaterAkademi Angkatan Laut (1999)
Karier militer
Pihak Indonesia
Dinas/cabang TNI Angkatan Laut
Masa dinas1999–sekarang
Pangkat Kolonel
SatuanKorps Marinir
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Pendidikan

sunting

Hertanto memiliki riwayat pendidikan AAL angkatan 45 tahun 1999, Dikpasis Angkatan 12 tahun 1999/2000, Dikpespa Mar TNI AL tahun 2004, Diklapa Kopur Angkatan 14 tahun 2009, dan Dikseskoal Angkatan 52 tahun 2014. Ia juga pernah ditugaskan dalam Satgas Rensa 19 tahun 2000 dan Satgas Rajawali III NAD tahun 2002. Sejauh ini dia memiliki tiga tanda jasa yakni Satya Lencana GOM VII, Satya Lencana Dharma Nusa dan Satya Lencana Kesetiaan VIII tahun.

Riwayat Jabatan

sunting
  • Danton 3 Kompi G Yonif 6 Marinir (2000)
  • Wadanki H Yonif 6 Marinir (2004)
  • Pasi Log Yonif 9 Marinir (2005)
  • Danki J Yonif 9 Marinir(2007)
  • Wapasi-2 Yonif 9 Marinir (2008)
  • Kasi Rengar Brigif 3 Marinir (2009)
  • Kasipatjab Kormar (2010)
  • Pasops Yonmarhanlan III Jakarta (2012)
  • Paslog Brigif 2 Marinir (2014)
  • Danyon Marhanlan III Jakarta (2015)[2]
  • Danyonif 9 Marinir (2016)
  • Kabagum Dispotmar Mabesal (2018)
  • Dansatlatsusmar (2020) Puslatmar[3]
  • Pasops Brigif 3 Marinir (2020)
  • Kasubdis Penum Dispen Kormar (2021)[4]

Referensi

sunting