Bandar Udara Internasional Noi Bai

bandar udara di Vietnam
(Dialihkan dari HAN International Airport)

Bandar Udara Internasional Nội Bài (IATA: HANICAO: VVNB) (bahasa Vietnam: Sân bay quốc tế Nội Bài) di Hanoi, ibu kota dari Vietnam, adalah bandara internasional terbesar kedua dan tersibuk di Vietnam dalam lalu lintas penumpang, setelah Bandar Udara Internasional Tan Son Nhat di Kota Ho Chi Minh. Bandara ini adalah bandara utama yang melayani Hanoi, menggantikan peran Bandara Gia Lam. Bandara ini terdiri dari dua terminal penumpang dan satu terminal kargo. Terminal 1 melayani penerbangan domestik, dan Terminal 2 yang diresmikan pada 4 Januari 2015 melayani penerbangan internasional dari dan ke Hanoi. Bandara ini merupakan penghubung utama maskapai penerbangan nasional Vietnam Airlines, maskapai berbiaya rendah Vietravel Airlines, dan basis operasi maskapai penerbangan berbiaya rendah Bamboo Airways dan VietJet Air.

Bandar Udara Internasional Noi Bai

Sân bay quốc tế Nội Bài
Terminal 1 Bandar Udara Internasional Nội Bài
Informasi
JenisPublik / Militer
Pemilik/PengelolaAirports Corporation of Vietnam
MelayaniDaerah Ibukota Hanoi
LokasiPhú Minh, Sóc Sơn, Vietnam
Dibuka2 Januari 1978; 46 tahun lalu (1978-01-02)
Maskapai penghubungVietnam Airlines
VASCO
Ketinggian dpl12 mdpl
Koordinat21°12′50″N 105°48′11″E / 21.21389°N 105.80306°E / 21.21389; 105.80306
Situs webwww.noibaiairport.vn
Peta
Peta
Lua error in Modul:Location_map at line 537: Tidak dapat menemukan definisi peta lokasi yang ditentukan. Baik "Modul:Location map/data/Vietnam Hanoi" maupun "Templat:Location map Vietnam Hanoi" tidak ada.
Landasan pacu
Arah Panjang Permukaan
kaki m
11L/29R 10.497 3.200 Beton
11R/29L 12.466 3.800 Beton
Statistik (2019)
Jumlah penumpang29.304.631 Kenaikan 13,1%
Sumber: Taseco Airs[1]

Bandara ini terletak di komune Phú Minh di distrik Sóc Sơn, sekitar 35 km timur laut dari pusat kota Hanoi, melalui Jembatan Nhật Tân.[2] Bandara ini juga dapat dicapai melalui Jalan Nasional 3, yang menghubungkannya dengan pinggiran timur Hanoi. Bandara ini juga dekat dengan beberapa kota satelit Hanoi seperti Vĩnh Yên, Bắc Ninh, dan Thái Nguyên. Bandara ini melayani 13 juta penumpang pada tahun 2013, meskipun hanya memiliki kapasitas 9 juta pada saat itu. Terminal internasional terbaru, yang melakukan penerbangan komersial pertamanya pada tanggal 25 Desember 2014,[3] dan mulai beroperasi penuh pada tanggal 31 Desember 2014, telah meningkatkan total kapasitas bandara menjadi 20 juta penumpang per tahun. Pada tahun 2018, bandara ini melayani 28 juta penumpang.[4][5] Kode IATA bandara ini, HAN, berasal dari kota bandara ini berada, Hanoi. Dari rute yang ditawarkan bandara tersebut, rute Hanoi – Kota Ho Chi Minh merupakan rute tersibuk di Asia Tenggara dan tersibuk keempat di dunia, melayani 10.883.555 penumpang pada tahun 2023, naik 3% dibandingkan tahun 2022.[6]

Sejarah

sunting
  • 7 April 2005: Tiger Airways memulai penerbangan tiga kali seminggu antara Hanoi dan Singapura setelah meluncurkan penerbangan langsung antara Ho Chi Minh City dan Singapura pada April 1, 2005. Tiger Airways menjadi maskapai biaya rendah pertama yang beroperasi di Vietnam.
  • 17 Oktober 2005: Maskapai biaya rendah AirAsia meluncurkan penerbangan langsung antara Hanoi dan Bangkok. Ini menjadi maskapai biaya rendah kedua yang melayani Vietnam setelah Tiger Airways.
  • 2 September 2007: Airbus A380 milik Singapore Airlines mendarat di Noi Bai.
  • Sejak pertengahan 2010, Noi Bai menjadi penghubung untuk Skyteam; Vietnam Airlines bergabung ke aliansi itu pada tahun 2010.[7]

Pada 2008, Bandara menangani sekitar 8.0 juta penumpang yang merupakan sepertiga dari seluruh pergerakan penumpang internasional di tiga bandara internasional di Vietnam.[butuh rujukan]

Fasilitas dan terminal

sunting
 
Gedung Terminal 1

Dengan luas 650 hektar, Noi Bai merupakan bandara terbesar kedua di Vietnam setelah Bandara Internasional Tan Son Nhat dengan luas 800 hektar. Terminal 1, yang rampung pada tahun 2001, dulunya merupakan satu-satunya terminal yang menangani penerbangan domestik dan internasional. Akan tetapi, dengan dibukanya terminal kedua, terminal ini kini dialihfungsikan untuk menangani penerbangan domestik saja. Terminal ini pertama kali diperluas pada tahun 2013 dengan peresmian lobi E yang baru, dan mampu menangani 9 juta penumpang per tahun.[8] Terminal ini saat ini sedang ditingkatkan untuk menangani 15 juta penumpang per tahun setelah selesai pada Maret 2018.[9]

 
Gedung Terminal 2

Pembangunan terminal baru (Terminal 2) di samping Terminal 1, dengan kapasitas yang dirancang mencapai 10 juta penumpang per tahun dimulai pada Maret 2012. Terminal baru dengan panjang 996 m ini didanai oleh pinjaman ODA dari Japan International Cooperation Agency (JICA), dirancang oleh Japan Airport Consultants, dan dibangun oleh Taisei Corporation. Total investasi untuk proyek ini adalah ¥75,5 miliar (US$645,35 juta). Bantuan pembangunan resmi Jepang mencapai ¥59 miliar ($504,27 juta) dari investasi tersebut, sementara sisanya ditanggung oleh dana lokal.[10] Terminal internasional baru diresmikan pada tanggal 4 Januari 2015,[2] bersama dengan jalan bebas hambatan baru yang menghubungkan bandara dengan pusat kota Hanoi melalui Jembatan Nhật Tân.

Bandara ini memiliki landasan pacu beraspal sepanjang 3.800 meter (CAT II – 11R/29L) yang dibuka pada bulan Agustus 2006, dan landasan pacu beraspal yang lebih lama sepanjang 3.200 meter (CAT I – 11L/29R). Landasan pacu yang lama ditutup untuk renovasi dari bulan Agustus hingga Desember 2014. Jarak antara kedua landasan pacu tersebut hanya 250 meter, sehingga bandara saat ini membatasi kapasitas penumpang maksimum sesuai dengan peraturan keselamatan Organisasi Penerbangan Sipil Internasional.

Sistem AMAN/DMAN diterapkan di bandara pada bulan Oktober 2021 untuk mengelola dan mengatur lintasan penerbangan terpendek setiap penerbangan, sehingga memungkinkan peningkatan kapasitas penumpang dan operasi wilayah udara.[11]

Maskapai dan destinasi

sunting

Saat ini hanya ada satu terminal penumpang di bandara Noi Bai, tetapi ada rencana untuk menambah terminal lain. Destinasi berikut dilayani dari Hanoi:

MaskapaiTujuan
Aero MongoliaUlaanbaatar
AirAsiaKuala Lumpur
Air MacauMacau
All Nippon AirwaysTokyo-Narita
Asiana AirlinesSeoul-Incheon
Bamboo AirwaysBangkok-Suvarnabhumi, Buon Ma Thuot, Ca Mau, Can Tho, Chu Lai, Con Dao, Da Lat, Da Nang, Dien Bien Phu, Dong Hoi, Frankfurt, Ho Chi Minh City, Hue, Nha Trang, Phu Quoc, Pleiku, Quy Nhon, Rach Gia, Seoul-Incheon, Singapore, Taipei-Taoyuan, Tokyo-Narita, Tuy Hoa, Vinh
Charter: Ibaraki, Tainan, Tianjin
Batik Air MalaysiaKuala Lumpur
Cambodia Angkor AirPhnom Penh, Siem Reap
Cathay PacificHong Kong
Cebu PacificManila
China AirlinesTaipei-Taoyuan
China Eastern AirlinesKunming, Shanghai-Pudong
China Southern AirlinesGuangzhou, Shenzhen
Chongqing AirlinesChongqing
EmiratesDubai-International
Fly GangwonYangyang
EVA AirTaipei-Taoyuan
HK ExpressHong Kong
Hong Kong AirlinesHong Kong
IndiGoKolkata
IrAeroIrkutsk
Japan AirlinesTokyo-Narita
Jeju AirSeoul-Incheon
Korean AirSeoul-Incheon
Lao AirlinesLuang Prabang, Vientiane
Malaysia AirlinesKuala Lumpur
Myanmar Airways InternationalYangon
Pacific AirlinesBangkok-Suvarnabhumi, Da Lat, Da Nang, Dong Hoi, Ho Chi Minh City, Nha Trang
Philippine AirlinesManila
Qatar AirwaysDoha
ScootSingapore
Shenzhen AirlinesShenzhen
Sichuan AirlinesChengdu
Singapore AirlinesSingapore
Starlux AirlinesTaipei-Taoyuan
Thai AirAsiaBangkok-Don Mueang, Chiang Mai
Thai Airways InternationalBangkok-Suvarnabhumi
Thai Lion AirBangkok-Don Mueang
Turkish AirlinesIstanbul
VietJet AirAhmedabad, Bangkok-Suvarnabhumi, Buon Ma Thuot, Busan, Can Tho, Chu Lai, Da Lat, Da Nang, Delhi, Denpasar/Bali, Dong Hoi, Fukuoka, Ho Chi Minh City, Hong Kong, Hue, Jakarta-Soekarno-Hatta, Kaohsiung, Mumbai, Nagoya-Centrair, Nha Trang, Osaka-Kansai, Phuket, Phu Quoc, Pleiku, Quy Nhon, Seoul-Incheon, Siem Reap, Singapore, Taichung, Taipei-Taoyuan, Tokyo-Narita, Tuy Hoa, Yangon, Zhangjiajie
Charter: Yangyang
Vietnam AirlinesBangkok-Suvarnabhumi, Beijing-Capital, Beijing-Daxing, Buon Ma Thuot, Busan, Can Tho, Chengdu-Tianfu, Chu Lai, Da Lat, Da Nang, Delhi, Dong Hoi, Frankfurt, Fukuoka, Guangzhou, Haikou, Ho Chi Minh City, Hong Kong, Hue, Kaohsiung, Kuala Lumpur, London-Heathrow, Luang Prabang, Macau, Manila, Melbourne, Moscow-Sheremetyevo, Mumbai, Nagoya-Centrair, Nha Trang, Osaka-Kansai, Paris-Charles de Gaulle, Phu Quoc, Pleiku, Quy Nhon, Seoul-Incheon, Shanghai-Pudong, Shenzhen, Siem Reap, Singapore, Sydney, Taipei-Taoyuan, Tokyo-Haneda, Tokyo-Narita, Tuy Hoa, Vientiane, Vinh, Yangon
Charter: Chongqing, Dalian, Ibaraki, Ningbo
Vietnam Airlines
dioperasikan oleh VASCO
Dien Bien Phu, Dong Hoi, Vinh
Xiamen AirlinesXiamen
MaskapaiTujuan
AerotranscargoDelhi, Dubai-Al Maktoum, Hong Kong
AirBridgeCargoAnchorage, Hong Kong, Moscow-Sheremetyevo, Taipei-Taoyuan
Asiana CargoChongqing, Seoul-Incheon, Singapore
Atlas AirDelhi, Hong Kong, Seoul-Incheon, Singapore
CargoluxHong Kong, Kuwait City, Luxembourg
Cardig AirJakarta-Soekarno-Hatta, Shenzhen
Cathay CargoDhaka, Hong Kong, Penang, Singapore
China Airlines CargoSingapore, Taipei-Taoyuan
China Southern CargoGuangzhou, Ho Chi Minh City
DHL Aviation
dioperasikan oleh DHL Air UK
East Midlands, Leipzig, Shenzhen, Bahrain
Emirates SkyCargoDubai-Al Maktoum
Etihad CargoAbu Dhabi, Anchorage, Chittagong
EVA Air CargoTaipei-Taoyuan
Fedex ExpressGuangzhou, Ho Chi Minh City
Garuda CargoJakarta-Soekarno-Hatta
Hong Kong Air CargoHong Kong
Jeju Air CargoSeoul-Incheon
Korean Air CargoDelhi, Dhaka, Navoiy, Penang, Seoul-Incheon, Vienna
K-Mile AirBangkok-Suvarnabhumi, Hong Kong
Lufthansa CargoFrankfurt, Mumbai
MASkargoKuala Lumpur
Qatar Airways CargoDoha
SF AirlinesWuhan, Hangzhou
SpiceXpressDelhi
Turkish CargoDelhi, Istanbul, Tehran-Imam Khomeini
Turkmenistan AirlinesAshgabat
UPS AirlinesAnchorage, Hong Kong, Louisville, Singapore

Transportasi darat

sunting

Bus melayani perjalanan dari bandara Noi Bai menuju pusat kota Hanoi. Taksi bandara juga tersedia,[12] begitu juga dengan minibus bandara. Di masa depan, Metro Hanoi Jalur 6 direncanakan akan diperpanjang hingga mencapai bandara.

Galeri

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ "TASECO AIRS 2019 BÁO CÁO THƯỜNG NIÊN". Taseco Airs (dalam bahasa Vietnam). Diakses tanggal 17 January 2020. 
  2. ^ a b "SGGP English Edition- Noi Bai Airport's Terminal T2, Nhat Tan Bridge inaugurated". web.archive.org. 2015-01-08. Diakses tanggal 2024-08-14. 
  3. ^ "VietJet's international flights to take off at Noi Bai's new terminal - News VietNamNet". web.archive.org. 2016-02-16. Diakses tanggal 2024-08-14. 
  4. ^ "Terminal 2 ready to open at Ha Noi airport - Society - VietNam News". web.archive.org. 2014-12-17. Diakses tanggal 2024-08-14. 
  5. ^ "Busiest Airport of Vietnam (In Vietnamese)". VNExpress. 
  6. ^ "Busiest Flight Routes in the World 2023 | OAG". www.oag.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-08-14. 
  7. ^ Biaya layanan pemesanan taksi di bandara Noi Bai
  8. ^ "Ga T1 Nội Bài mở rộng sẽ hoạt động từ ngày 29/12". vnexpress.net. 
  9. ^ "Trang chủ - Cổng thông tin điện tử". Tổng công ty cảng hàng không Việt Nam - CTCP | Sân bay Việt Nam. Diakses tanggal 2024-08-14. 
  10. ^ "Vietnam's most modern terminal opens to passengers". 
  11. ^ "The implementation of arrival and departure manager system (AMAN/DMAN) at Noi Bai International Airport" (PDF). 
  12. ^ http://www.hanoiairporttransfer.com]

Pranala luar

sunting