Duren Sawit, Duren Sawit, Jakarta Timur
kelurahan di Kota Jakarta Timur, Jakarta
(Dialihkan dari Duren Sawit, Jatinegara, Jakarta Timur)
Duren Sawit adalah sebuah kelurahan di kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur. Kelurahan Duren Sawit memiliki kode pos 13440.
Duren Sawit | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Daerah Khusus Ibukota Jakarta | ||||
Kota Administrasi | Jakarta Timur | ||||
Kecamatan | Duren Sawit | ||||
Kodepos | 13440 | ||||
Kode Kemendagri | 31.75.07.1001 | ||||
Kode BPS | 3172070002 | ||||
Luas | 455,55 Ha km2 | ||||
|
Kelurahan ini memiliki penduduk sebesar 55.758 jiwa dan luas 455,55 ha km2, dan terbagi atas 17 rukun warga dan 181 rukun tetangga.
Batas wilayah
suntingKelurahan ini berbatasan dengan Kelurahan Klender di sebelah utara, Kelurahan Pondok Bambu di sebelah barat, Kelurahan Pondok Kelapa di sebelah timur dan Kelurahan Cipinang Melayu di sebelah selatan.
Fasilitas
suntingDi kelurahan inilah terdapat Kepolisian Sektor (Polsek) Duren Sawit yang berada di Jl. Laksamana Malahayati (d/h Inspeksi Saluran Kalimalang). Polsek Duren Sawit dipimpin oleh seorang Komisaris Polisi (Kompol) setingkat dengan Mayor di kemiliteran.
Angkutan umum
suntingMikrolet
- M31 jurusan Kampung Melayu - Pondok Kelapa.
- M32 jurusan Kampung Melayu - Perumnas Klender (via Cipinang Muara)
Metromini
- T54 jurusan Kampung Melayu - Pondok Kelapa.
- T52 jurusan Kampung Melayu - Stasiun Cakung.
- T50 jurusan Kampung Melayu - Perumnas Klender (via Flyover Klender)
- T58 jurusan Cilitan - Perumnas Klender
KWK
- T23 jurusan Pulo Gadung - Lampiri, Pondok Kelapa
- T24 jurusan Rawamangun - Kalimalang (via Klender).
- T27 jurusan Rawamangun - Kalimalang.
- T36 jurusan Rawamangun - Kalimalang (via Cipinang Muara).
Angkot lain
- APB JT01 jurusan Rawamangun - Perumnas Klender, Malaka Jaya.
- KOASI K37 jurusan Perumnas Klender, Malaka Jaya - Villa Jatirasa.