Cipada, Cisarua, Bandung Barat

desa di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat


Cipada adalah desa di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Indonesia. Desa ini dahulu adalah bagian dari Desa Cipada, Cikalong Wetan, Bandung Barat ketika masa kolonial Belanda dan masa pemerintahan sesudah merdeka wilayah ini akhirnya dipisah. Desa Cipada ini sering juga disebut Desa Cipada II.

Cipada
Peta Desa Cipada di Kec. Cisarua
Peta lokasi Desa Cipada
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Barat
KabupatenBandung Barat
KecamatanCisarua
Kode pos
40751[1]
Kode Kemendagri32.17.03.2005 Edit nilai pada Wikidata
Luas... km²
Jumlah penduduk... jiwa
Kepadatan... jiwa/km²

Letak Wilayah dan Perekonomian

sunting

Letak Desa Cipada II ini berada tidak jauh dari kaki Gunung Burangrang. Penduduk desa ini menggantungkan hidupnya pada pertanian. Komoditas pertanian yang ada di desa ini antara lain tomat, buncis, cabai, kol, waluh (lejet), paprika (yang mulai dikembangkan) dan masih banyak lagi. Walaupun Desa Cipada II letaknya agak terpencil, tetapi perekonomiannya sudah cukup berkembang. Untuk pendidikan dan kesehatan pun sudah mudah dijangkau.

Batas Wilayah

sunting
  • Sebelah utara - Desa Cipada, Cikalong Wetan
  • Sebelah selatan - Kecamatan Ngamprah
  • Sebelah timur - Desa Pasirlangu, Cisarua
  • Sebelah barat - Desa Sadang Mekar, Cisarua

Referensi

sunting

Pranala luar

sunting