Banjir Kerala 2018
Pada akhir Juli 2018, banjir parah melanda negara bagian Kerala, India Selatan karena curah hujan yang sangat tinggi selama musim hujan. Ini merupakan banjir terburuk di Kerala dalam kurun waktu hampir satu abad.[2] Lebih dari 322 penduduk tewas, 15 hilang[3] dalam waktu dua minggu, sementara sedikitnya satu juta[4][5] penduduk dievakuasi, terutama dari Chengannur,[6] Pandanad,[7] Aranmula, Aluva, Chalakudy, Kuttanad, dan Pandalam. Keseluruhan 14 distrik di negara bagian ini berada dalam status siaga merah.[8][9] Menurut pemerintah Kerala, seperenam dari total penduduk Kerala telah terkena dampak langsung banjir dan insiden-insiden terkait.[10] Pemerintah Union telah menyatakannya sebagai Bencana Tingkat 3 atau "Bencana alam yang parah".[11][12]
Tanggal | Juli 2018 | – sedang berlangsung
---|---|
Lokasi | Kerala, India |
Penyebab | Wilayah tekanan rendah Hujan lebat Debit air besar dari bendungan Tanah longsor |
Tewas | 322 tewas, 15 hilang |
Kerugian harta benda | ₹19.500 crore (US$3 miliar) (Diperkirakan)[1] |
Situs web | www |
Tiga puluh lima dari empat puluh dua bendungan di negara bagian ini dibuka untuk pertama kalinya dalam sejarah. Keseluruhan lima pintu air dari Bendungan Idukki dibuka pada saat yang sama, untuk pertama kalinya dalam 26 tahun.[13] Hujan lebat di Wayanad dan Idukki telah menyebabkan tanah longsor parah dan mengakibatkan distrik perbukitan terisolasi.[14][10] Situasi ini secara teratur dipantau oleh Perdana Menteri dan Komite Manajemen Krisis Nasional mengoordinasikan operasi penyelamatan dan pertolongan.[15]
film dan televisi
suntingReferensi
sunting- ^ "Kerala floods: Insurers expect Rs 500 crore hit from claims". News18 (dalam bahasa Inggris). Kochi. 2018-08-13. Diakses tanggal 2018-08-17.
- ^ Baynes, Chris (15 August 2018). "Worst floods in nearly a century kill 44 in India's Kerala state amid torrential monsoon rains". The Independent. Diakses tanggal 16 August 2018.
- ^ [https://m.gulfnews.com/news/asia/india/kerala-floods-death-toll-rises-to-445-1.2270695 Kerala floods: Death toll rises to 322 Around]
- ^ "National Disaster Management Authority on Twitter". Diakses tanggal 22 August 2018.
- ^ Babu, Gireesh (17 August 2018). "Monsoon havoc in Kerala: 324 lives lost since May 29, says CM Vijayan". Business Standard India. Diakses tanggal 18 August 2018.
- ^ "Flood hit over Chengannur".
- ^ "Attempts to rescue people in Pandanad, Chengannur continue".
- ^ "Kerala floods live updates: Death toll rises to 79; Kochi airport to remain closed till August 26". Times of India. Diakses tanggal 16 August 2018.
- ^ "Death toll soars in India monsoon floods". BBC News (dalam bahasa Inggris). 2018-08-16. Diakses tanggal 2018-08-17.
- ^ a b "Sudden water release by Tamil Nadu from Mullaperiyar a reason for deluge: Kerala to SC - Times of India". The Times of India. Diakses tanggal 2018-08-23.
- ^ Raghavan, T. c a Sharad (2018-08-20). "The Hindu explains: 'Calamity of a severe nature'". The Hindu (dalam bahasa Inggris). ISSN 0971-751X. Diakses tanggal 2018-08-24.
- ^ "Centre declares Kerala floods 'Level-3' calamity; demand to call it 'national disaster' either ignorance or mischief - Firstpost". www.firstpost.com. Diakses tanggal 2018-08-24.
- ^ "All 5 Idukki Dam gates opened for the 1st time in history as Kerala battles unending rains". India Today.
- ^ "Landslides hit several places in Malabar; Munnar, Wayanad isolated". Mathrubhumi. Diakses tanggal 2018-08-15.
- ^ "Kerala floods: Centre to give more funds to state, says Rs 600 crore was only advance assistance". The Indian Express (dalam bahasa Inggris). 2018-08-23. Diakses tanggal 2018-08-23.
Pranala luar
sunting- UAE leaders form emergency committee to help to flood-hit Kerala
- Banjir Kerala 2018 di X
- PM Modi surveys flood-hit areas in Kerala, announces Rs 500 crore interim relief
- Rahul urges Modi to declare Kerala floods a national disaster
- Banjir Kerala 2018 di Instagram
- Modi begins aerial survey of Kerala floods
- Kerala floods: The ghost of past environment policy returns
- Kerala floods state governments pitch in