Bandar Udara Nikola Tesla Beograd
Bandar Udara Nikola Tesla Beograd (bahasa Serbia: Аеродром Никола Тесла Београд / Aerodrom Nikola Tesla Beograd) (IATA: BEG, ICAO: LYBE), adalah sebuah bandar udara internasional yang terletak 18 km di sebelah barat kota Beograd, Serbia. Sebelumnya bandara ini dikenal dengan nama Bandar Udara Beograd (bahasa Serbia: Аеродром Београд / Aerodrom Beograd) atau Bandar Udara Surčin (bahasa Serbia: Аеродром Сурчин / Aerodrom Surčin). Namanya diganti pada tahun 2006 untuk menghormati ilmuwan dan penemu tersohor Nikola Tesla. Bandara ini merupakan bandara terbesar dan paling sibuk di Serbia.
Bandar Udara Nikola Tesla Beograd Аеродром Никола Тесла Београд Aerodrom Nikola Tesla Beograd | |||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Informasi | |||||||||||
Jenis | Bandar udara internasional | ||||||||||
Pemilik | Pemerintah Serbia | ||||||||||
Pengelola | Aerodrom Nikola Tesla a.d.[1] | ||||||||||
Melayani | Beograd | ||||||||||
Lokasi | Beograd, Serbia | ||||||||||
Maskapai penghubung | |||||||||||
Ketinggian dpl | 102 mdpl | ||||||||||
Koordinat | 44°49′10″N 20°18′25″E / 44.81944°N 20.30694°E | ||||||||||
Situs web | beg.aero | ||||||||||
Landasan pacu | |||||||||||
| |||||||||||
Statistik (2016) | |||||||||||
| |||||||||||
Maskapai penerbangan nasional Serbia, Air Serbia, menggunakan bandara ini sebagai penghubung maskapai penerbangan. Bandara ini juga merupakan basis operasi maskapai murah Wizz Air. Layanan taxi udara seperti Air Pink dan Prince Aviation juga menggunakan bandara ini sebagai basis utama mereka.
Bandar udara ini dikelola oleh sebuah badan usaha milik negara yang bernama "Aerodrom Nikola Tesla Beograd".
Catatan kaki
sunting- ^ Belgrade Nikola Tesla Airport – Basic Company Data Diarsipkan 2016-10-08 di Wayback Machine. www.beg.aero (Inggris) (Serbia)
- ^ "Official website" (dalam bahasa Serbian). Diakses tanggal 11 April 2007.
- ^ EAD Basic
Pranala luar
suntingMedia tentang Belgrade Nikola Tesla Airport di Wikimedia Commons