Wild (film)

Film tahun 2014 oleh Jean-Marc Vallée
(Dialihkan dari Wild (film 2014))

Wild adalah film biografi drama petualangan Amerika Serikat tahun 2014 yang disutradarai oleh Jean-Marc Vallée dan diproduseri oleh Reese Witherspoon, Bruna Papandrea dan Bill Pohlad. Naskah film ini ditulis oleh Nick Hornby berdasarkan buku memoar Wild: From Lost to Found on the Pacific Crest Trail karya Cheryl Strayed. Film ini dibintangi oleh Reese Witherspoon, Laura Dern, Thomas Sadoski, Michiel Huisman dan Gaby Hoffmann.

Wild
Poster film Wild
SutradaraJean-Marc Vallée
ProduserReese Witherspoon
Bruna Papandrea
Bill Pohlad
Ditulis olehNick Hornby
Berdasarkan
Wild: From Lost to Found on the Pacific Crest Trail
oleh Cheryl Strayed
PemeranReese Witherspoon
Laura Dern
Thomas Sadoski
Michiel Huisman
Gaby Hoffmann
SinematograferYves Bélanger
PenyuntingJohn Mac McMurphy
Martin Pensa
Perusahaan
produksi
Pacific Standard
River Road Entertainment
DistributorSearchlight Pictures
Tanggal rilis
  • 29 Agustus 2014 (2014-08-29) (Festival Film Telluride)
  • 3 Desember 2014 (2014-12-03) (terbatas di Amerika Serikat)
  • 19 Desember 2014 (2014-12-19) (secara luas di Amerika Serikat)
Durasi115 menit[1]
NegaraAmerika Serikat
BahasaBahasa Inggris
Anggaran$15 juta[2]
Pendapatan
kotor
$52.501.541[3]

Film Wild ditayangkan secara perdana di Festival Film Telluride pada tanggal 29 Agustus 2014[4] dan dirilis di Amerika Serikat pada tanggal 3 Desember 2014 secara terbatas dan 19 Desember 2014 secara luas.[5] Film ini mendapatkan review positif dari para kritikus, dengan banyak pujian ditujukan kepada penampilan Reese Witherspoon dan Laura Dern.[6] Kedua aktris tersebut menerima nominasi Academy Award atas penampilan mereka, untuk kategori Aktris Terbaik dan Aktris Pendukung Terbaik.[7]

Pada bulan Juni 1995, meskipun tidak memiliki pengalaman mendaki gunung, ibu tunggal Cheryl Strayed (Reese Witherspoon) meninggalkan Minneapolis, Minnesota, untuk mendaki sejauh 1.100 mil dari 2.650 mil di Pacific Crest Trail[8] dalam petualangan untuk pencarian jati diri dan pemulihan. Selama mendaki, Cheryl membayangkan kilas balik di masa kecilnya di Minnesota dan kenangan ibunya, Bobbi Grey (Laura Dern). Kematian Bobbi karena kanker menyebabkan Cheryl mengalami depresi berat sehingga ia mencoba untuk mati dengan heroin dan berhubungan dengan sejumlah pria, yang akhirnya menghancurkan pernikahannya dengan suaminya, Paul (Thomas Sadoski). Setelah mengetahui bahwa ia hamil, Cheryl melakukan aborsi dan memutuskan untuk mendaki untuk menebus dirinya sendiri.

Cheryl memulai perjalanannya di Gurun Mojave, California Selatan. Di malam pertama, ia menyadari bahwa ia membawa gas yang salah untuk tungkunya sehingga ia tidak bisa memasak makanannya. Setelah beberapa hari, Cheryl bertemu dengan Frank (W. Earl Brown), seorang petani dan pekerja konstruksi yang menyambutnya selama semalam dan bersama istrinya, Frank menjamu Cheryl dengan masakan buatan istrinya dan mandi dengan air hangat.

Cheryl bertemu dengan pendaki bernama Greg (Kevin Rankin), yang setuju untuk bertemu dengannya di Kennedy Meadows, California. Ketika ia tiba, ia bertemu dengan Ed (Cliff DeYoung), yang membantu Cheryl meringankan ranselnya yang kelebihan dan tidak sesuai dengan berat badan Cheryl, dan meyakinkannya untuk mengganti sepatu daki bertalinya dengan sepasang sepatu baru, untuk dibawa ke pemberhentian selanjutnya di jalan setapak. Cheryl melanjutkan perjalanannya ke California Utara meskipun Greg memperingatkan Cheryl tentang hujan salju yang akan terjadi. Setelah melepaskan sepatu boot untuk melepaskan kuku kaki yang longgar, sepatu boot itu secara tidak sengaja jatuh ke lereng yang tidak dapat diakses, memaksanya melanjutkan perjalanan dengan memakai sandal yang diperkuat dengan lakban.

Sahabat Cheryl, Aimee (Gaby Hoffmann), mengirimnya pesan agar ia berhenti di sepanjang jalan, termasuk surat yang berisi ucapan selamat atas proses perjalanannya. Cheryl juga menerima pesan dari mantan suaminya, Paul, di sepanjang jalan.

Di pagi hari, hari ke-58, Cheryl kehabisan air dan dengan putus asa menjilati embun dari tendanya. Karena dehidrasi dan kelelahan, ia menyedot air dari genangan air yang berlumpur dengan pipa. Ketika ia menunggu airnya disaring dari kuman, dua pemburu mendekati Cheryl, salah satu pemburu tersebut memberikan saran yang membuat Cheryl merasa terancam dan rentan. Hal ini membuat Cheryl cepat pergi dan melarikan diri.

Cheryl berhasil keluar dari California dan tiba di Ashland, Oregon, di mana ia bertemu dengan seorang pria bernama Jonathan (Michiel Huisman), yang mengajaknya menghadiri sebuah konser dan kemudian menghabiskan malamnya. Beberapa hari kemudian, Cheryl tiba di Mount Hood National Forest dan bertemu dengan sekelompok pejalan kaki muda yang senang berbagi pengalaman mereka. Para pejalan kaki mengenali Cheryl dari tanda tangan yang telah ditinggalkan di buku catatan mereka di sepanjang Pacific Crest Trail. Cheryl sering meninggalkan kutipan atau puisi yang bermakna baginya sepanjang perjalanannya.

Pada suatu hari ketika hujan, Cheryl menemukan seekor llama yang melarikan diri dari seorang anak laki-laki yang sedang mendaki dengan neneknya. Cheryl mengobrol dengan anak itu, yang bertanya tentang orang tua Cheryl. Setelah ia menceritakan kematian ibunya, anak itu menyanyikan lagu "Red River Valley" kepada Cheryl dan mengatakan bahwa lagu ini adalah lagu yang biasa dinyanyikan oleh ibunya kepadanya. Saat anak laki-laki itu pergi, Cheryl menangis terisak-isak.

Pada tanggal 15 September, setelah mendaki selama 94 hari, Cheryl tiba di Bridge of the Gods di Sungai Columbia antara Oregon dan Washington, mengakhiri petualangannya. Di berbagai titik di sepanjang jalan, termasuk di ujung jembatan, Cheryl bertemu dengan seekor rubah merah, yang dianggap sebagai pembawa roh ibunya yang mengawasi dirinya. Cheryl membayangkan, empat tahun kemudian, ia akan menikah lagi. Lima tahun setelah itu, ia memiliki anak laki-laki dan satu tahun setelah itu, ia memiliki anak perempuan bernama Bobbi, nama yang sama dengan nama ibu Cheryl.

Pemeran

sunting
  • Reese Witherspoon sebagai Cheryl Strayed
    • Bobbi Lindstrom sebagai Cheryl Strayed muda[9]
  • Laura Dern sebagai Bobbi Grey, ibu Cheryl[1]
  • Thomas Sadoski sebagai Paul, mantan suami Cheryl[1] (berdasarkan suami Cheryl di dunia nyata, Marco Littig)
  • Keene McRae sebagai Leif, saudara Cheryl
  • Michiel Huisman sebagai Jonathan
  • W. Earl Brown sebagai Frank
  • Jan Hoag sebagai Annette
  • Gaby Hoffmann sebagai Aimee
  • Kevin Rankin sebagai Greg
  • Brian Van Holt sebagai petugas penjaga hutan Gunung Hood
  • Cliff DeYoung sebagai Ed
  • Mo McRae sebagai Jimmy Carter
  • Charles Baker sebagai TJ
  • Jason Newell sebagai Ronald Nylund, ayah Cheryl
  • Ray Buckley sebagai Joe
  • Cathryn de Prume sebagai Stacy Johnson
  • Evan O'Toole sebagai Kyle
  • Anne Gee Byrd sebagai Vera, nenek Kyle
  • Randy Schulman sebagai terapis Cheryl
  • Anne Sorce sebagai perawat Bobbi di rumah sakit
  • Matt Pascua sebagai Wayne, teman Leif
  • Art Alexakis sebagai seniman tato

Tanggapan Kritikus

sunting

Film Wild mendapatkan review positif dari para kritikus. Berdasarkan Rotten Tomatoes, film ini memiliki rating 90%, berdasarkan 254 ulasan, dengan rating rata-rata 7,5/10.[10] Berdasarkan Metacritic, film ini mendapatkan skor 76 dari 100, berdasarkan 47 kritik, menunjukkan "ulasan yang baik".[11]

Box Office

sunting

Film Wild mendapatkan $37.880.356 di Amerika Utara dan $14.621.185 di negara lain. Total pendapatan yang dihasilkan oleh film ini mencapai $52.501.541, melebihi anggaran produksi film $15 juta.[3]

Pada pembukaan akhir pekan secara terbatas, film ini mendapatkan $606.810, menempati posisi ke-15 di box office. Namun, pada pembukaan akhir pekan secara luas, film ini mendapatkan $4.113.752, menempati posisi ke-6 di box office.[3]

Referensi

sunting
  1. ^ a b c Farber, Stephen (August 29, 2014). "'Wild': Telluride Review". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal August 29, 2014. 
  2. ^ Hamedy, Saba (January 7, 2015). "Reese Witherspoon: 'Wild' success shows hunger for films with strong women". Los Angeles Times. Tribune Company. Diakses tanggal May 15, 2015. 
  3. ^ a b c "Wild (2014)". Box Office Mojo. 
  4. ^ McNary, Dave (August 29, 2014). "Reese Witherspoon's 'Wild' to Open San Diego Film Festival (EXCLUSIVE)". Variety. Diakses tanggal August 29, 2014. 
  5. ^ Sperling, Nicole (May 12, 2014). "Reese Witherspoon-starrer 'Wild' gets a release date". Entertainment Weekly. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-05-13. Diakses tanggal May 13, 2014. 
  6. ^ "Wild". Metacritic. CBS. Diakses tanggal January 21, 2015. 
  7. ^ "It'll be a 'Wild' night for Laura Dern". USA Today. Diakses tanggal January 23, 2015. 
  8. ^ "Discover the trail - Pacific Crest Trail Association". Pcta.org. Diakses tanggal October 5, 2017. 
  9. ^ http://variety.com/2014/scene/vpage/wild-premiere-laura-dern-cheryl-strayed-reese-witherspoon-bruce-dern-1201361558/
  10. ^ "Wild (2014)". Rotten Tomatoes. Diakses tanggal November 21, 2017. 
  11. ^ "Wild reviews". Metacritic. Diakses tanggal November 21, 2017. 

Pranala luar

sunting