Wikipedia:Warung Kopi (Usulan)/Arsip/Maret 2013

Usulan untuk pelaporan pengguna siluman

sunting

Saya mengusulkan agar ada Wikipedia:Investigasi pengguna siluman di Templat:daftar diskusi, dimana seorang pengguna yang mencurigai ada pengguna siluman dapat melaporkannya ke sana dan pemeriksa dapat mengecek apakah benar atau tidak pelaporan tersebut. Salam, --Dede2008 (bicara) 2 Maret 2013 09.34 (UTC)[balas]

Pengguna baru Wikipedia Bahasa Indonesia bertambah pintar

sunting

Dahulu, pengguna baru di Wikipedia bahasa Indonesia selalu menggerutu karena revisi mereka/artikel mereka dihapus. Tapi, klo sy lihat perkembangan di Istimewa:Halaman baru, sebagian pengguna baru itu ada yg rapiiiiii sekali penulisannya. Tapi, sayang, mereka menggunakan blog sebagai referensi dan pranala luar.

Pertanyaan:
  • Dari mana mereka belajar merapikan artikel dan menulisnya dgn sempurna?
Saran:
  • Sy punya saran utk menulis di Halaman Utama besar2 terutama di AdvancedSiteNotices-nya:Bahwa referensi/pranala luar artikel dilarang dari blog.

Itu saran sy. Silakan dipikir2 ulang dan dipertimbangkan. --Akbar ini dari Kalbar 11 Maret 2013 15.01 (UTC)[balas]

Saya kurang paham apa maksud Anda, tapi, hmm, menyambut pengguna baru dengan tulisan "BLOG DILARANG KERAS" besar-besar di sitenotice kemungkinan dapat melemahkan semangat mereka. Saya biasanya sih memperingati pengguna baru dengan pendekatan personal: memberi pesan langsung pada mereka. Misalnya, jika ada yang meletakkan visi misi, beri tahu dengan templat {{novisimisi}}. Lebih baik begitu. SpartacksCompatriot lapak stensil 11 Maret 2013 15.11 (UTC)[balas]
Gini, maksudnya. Pengguna baru Wikipedia sekarang bertambah pintar. Maksudnya, cara penulisan artikel mereka itu sangat rapi. Tapi sayangnya, mereka menggunakan blog. Itu maksud sy. Saran sy, tulis di AdvancedSiteNotices-nya:Tahukah anda, terutama bagi pengguna baru, bahwa referensi/pranala luar artikel dilarang dari blog? --Akbar ini dari Kalbar 11 Maret 2013 15.15 (UTC)[balas]
Daripada memenuhi sitenotice dipenuhi larangan yang bersifat intimidatif dan saklek, lebih baik gunakan saja {{noblog}} kalau ketemu pengguna yang memasukkan blog sebagai sumber referensi.   SpartacksCompatriot lapak stensil 11 Maret 2013 15.19 (UTC)[balas]
Maaf ikut nimbrung, ini wikipedia bebas, dan jangan terbebani aturan, biarkan pengguna baru berkontribusi bebas, kekurangan suntingan itu menjadi tugas pengguna lain untuk diperbaiki. -- Ariyanto (profil-talk-fb) 12 Maret 2013 07.00 (UTC)

 Suka  ‹›  ™    14.04, 12 Maret 2013 (WIB)

Hai Akbar. Anggap saja itu berkah dari Tuhan :). Sebenarnya kalau sudah bisa menulis secara rapi, menguasai platform wiki hanya skill tambahan yang bisa dipelajari dengan cepat. Soal referensi blog, bagaimanapun kalau cara menulis blognya bagus dan ada sumber yang jelas mungkin saja jadi alternatif terakhir, walaupun sangat tidak kita sarankan. Untuk mengkomunikasikannya disarankan dengan baik-baik. Mungkin Akbar sendiri bisa memberi contoh dengan memberitahu link yang lebih bisa dipercaya.
Pelanggaran apapun, utamakan pendekatan personal, bukan pukul rata. Tidak semua orang di sini menggunakan blog sebagai referensi, dan tidak semua orang bisa tahan diberi peringatan ini itu. Memang lebih melelahkan memberi informasi satu per satu, tapi percayalah itu lebih efektif daripada memasang sitenotice.
Bagaimanapun, terima kasih untuk usahanya membantu kita semua mengawasi pengguna baru. :) Hariadhi - Ngobrol 12 Maret 2013 17.12 (UTC)[balas]
Ok-lah, sy menggunakan ini:

--Akbar ini dari Kalbar 13 Maret 2013 07.44 (UTC)[balas]

Cool, 10 bintang untuk Anda :) Hariadhi - Ngobrol 13 Maret 2013 09.01 (UTC)[balas]

Kalau misalnya blog yang digunakan tersebut adalah blog resmi (misalnya blog tentang wisata, blog tentang kota, blog resmi kelompok tertentu), apakah juga tidak boleh dipergunakan sebagai sumber? Soalnya kalo di Indonesia, kok sepertinya rata2 mereka menggunakan blog. Saya juga menemukan beberapa situs pemerintah kota yang berupa blog sederhana. Mohon petunjuknya, terima kasih :) . Waktu saya mengedit artikel di en.wikipedia.org, saya menambahkan catatan kaki yang berupa buku (tidak ada html nya), lalu keluar notifikasi yang isinya kira2 (apakah anda benar2 yakin memasukkan pustaka tersebut?) lalu menyuruh saya mengetik buah dua kata yang mereka munculkan. Wiki Indonesia tidak ada ketentuan seperti itu ya? Okkisafire (bicara) 14 Maret 2013 06.40 (UTC)[balas]

Jawaban pertama:Blog wisata ya gak boleh. Yg diperbolehkan itu situs pemerintah, klo situs pemerintahan kotanya itu blog, menurut sy masih bisa ditoleransi. Carilah referensi yg tepercaya, karena blog itu sendiri tdk bisa dipertanggungjawabkan.
Jawaban kedua:Oh, itu namanya CAPTCHA. Itu gunanya utk mem-verifikasi-kan suntingan anda. Toh, ana itukan baru menurut cerita anda baru pertama kali nulis di Wikipedia Inggris. Gunanya, utk mencegah spam. --Akbar ini dari Kalbar 14 Maret 2013 07.12 (UTC)[balas]
Trims penjelasannya :) Okkisafire (bicara) 14 Maret 2013 09.05 (UTC)[balas]
Blog wisata yg dikelola organisasi resmi? Misalnya Eastjava.com? Blog itu kan bukan dikelola perorangan. Saya kurang paham juga sih yg mengelola siapa dan tujuannya apa (komersial atau lainnya). Atau blog wisata yg digunakan untuk memajukan potensi wisata lokal misalnya, bukan yg berisi tentang perjalanan seorang blogger keliling2 kemana2, masih kurang bisa dipertanggungjawabkan ya? Okkisafire (bicara) 14 Maret 2013 09.18 (UTC)[balas]
O, ya, sy hampir terlupa. Bukankah blog itu merupakan situs yg tak disarankan? Jadi, sy mau menambah keterangan, bung Oki, bahwasanya kalaupun tiada referensi utama lagi yg bisa digunakan, pakailah itu referensi. --Akbar ini dari Kalbar 14 Maret 2013 13.57 (UTC)[balas]
bentar, saya mau pelajari lagi mengenai ketentuan2 sumber2. Trims :) Okkisafire (bicara) 14 Maret 2013 15.10 (UTC)[balas]
Akbar sudah menjawab dengan baik dan jelas. Jawaban saya untuk masalah yang dihadapi Okkisafire kira-kira sama :) Dilarang 100 persen sih tidak, tapi selagi masih ada web media massa, buku, atau pemerintahan resmi yang bisa menjelaskan, lebih baik dahulukan sumber-sumber tersebut. Hariadhi - Ngobrol 15 Maret 2013 06.15 (UTC)[balas]
Terima kasih :) memang ada kesulitan. Ada beberapa data yang sebenarnya merupakan pengetahuan umum tetapi saya tidak menemukan sumber2 data yang resmi. Okkisafire (bicara) 16 Maret 2013 04.02 (UTC)[balas]