Wikipedia:Warung Kopi (Kebijakan)/Arsip/Juni 2016

Wikipedia to the Moon: voting has begun

sunting

Hello, after six weeks of community discussion about Wikipedia to the Moon, there are now 10 different proposals for content for the mission. Starting today, you can vote for them on Meta-Wiki, and decide what we will work on: a Wikipedia canon, different lists, the Moon in 300 languages, an astronomy editathon, featured articles, articles about technology, endangered things, or DNA-related topics. You can even vote against community involvement. Voting is open until 24 June. Sorry that this message is again in English only, but we are using village pumps to reach as many communities as possible, so that everyone knows they can vote. Best, Moon team at Wikimedia Deutschland 10 Juni 2016 15.31 (UTC)

Tolong jangan sewenang-wenang menghapus dan memblokir tanpa babibu

sunting

Saya agak bingung dengan cara interaksi pengurus sekarang. Saya sedang mengajari salah satu teman di kantor untuk membuat artikel wikipedia dengan memanfaatkan list di Daftar taman di Jakarta. Tentunya orang belajar tidak akan sanggup membuat artikel panjang, karena itu sudah saya pesankan, untuk menulis dengan menambahkan kata stub di bawah (walaupun cara menulis tagya salah, tapi tentunya pengurus mengerti namanya stub itu pemberitahuan bahwa itu adalah artikel penggalan pendek yang selanjutnya akan diperbaiki lagi. Tapi salah satu pengurus Erik Fastman tanpa usaha untuk berdiskusi, bertanya, ataupun menegur langsung saja main hapus dan selanjutnya memblokir.

Padahal ini tujuannya melatih pengguna baru untuk mengedit. Tentu saja skillnya tidak serta merta langsung bisa bikin artikel dengan standar hebat dan panjang seperti penulis yang sudah senior. Tapi ini kan namanya membunuh minat penulis baru. Belum-belum, ga ada usaha diskusi dan persuasi sudah main blokir.

Apa gunanya jadi pengurus kalau membuat orang merasa terusir dari Wikipedia Bahasa Indonesia? Sebelum jadi pengurus apa sudah mengerti apa itu stub? Hariadhi - Ngobrol 16 Juni 2016 09.25 (UTC)[balas]

Colek @Erik Fastman Gombang (bicara) 16 Juni 2016 11.12 (UTC)[balas]
Maaf @Gombang: & @Hariadhi:, soalnya saya lihat artikel-artikel tersebut secara teknis masuk poin A7 untuk penghapusan cepat (jika Hariadhi tak memberitahukan alasan khususnya). Tapi lain kali kalo emang ada keperluan apa untuk membuat artikel semacam itu mbok ya diberitahu pake templat khusus (selain stub) atau apa gitu, kayak dulu kalo nggak salah ada yang ditugasin bikin artikel di WBI ama dosen trus pengurusnya ngasih tag buat ngijinin pembuat artikel ybs bisa mencantumkan namanya pada artikelnya (lupa sih artikel yang mana, tapi seingetku ada kok). Lha, tadi juga ada pengguna yang memohon izin agar artikelnya layak dimasukkan WBI karena sebelumnya artikelnya dihapus 2X ama Rachmat, trus saya sarankan agar artikelnya dikasih sumber lain selain dari sumber lembaga itu sendiri, dan akhirnya dia memenuhi sarannya deh. Gitu aja menurutku. Sekali lagi, mohon maaf sebesar-besarnya --Erik Fastman (bicara) 16 Juni 2016 11.44 (UTC)[balas]
Masbro.. yang dijadikan alasan itu kriteria A7: Tidak mengindikasikan kepentingan (tokoh, organisasi, situs). Caranya menentukan layak tidak layak gimana? Kan dicek dulu ada ga liputannya ada ga mengenai topik tersebut di media nasional. Ini kan penulis-penulis baru, mereka memang belum terlalu mengerti cara menggunakan referensi. Kan bisa kita sebagai pengurus yang berinisiatif googling topik tersebut. Ga susah kok google, ketimbang langsung babat habis semua artikel hanya karena terlihat pendek dan ga layak di mata kita. Sekali lagi, kan sudah ditambahi pemberitahuan {{stub}}. Kalau sudah ditandai sebagai stub ya sabar dong lihat dulu perkembangan artikelnya dalam beberapa hari, baru diberi peringatan hapus kalau tidak diapa-apakan. Ini belum genap sehari ditulis sudah hilang. Lalu orangnya diblokir tanpa warning dan tanpa diberitahu kesalahannya apa. Coba dipikirin lah.. dulunya kita semua juga kan pengguna culun biasa. Kalau belum apa-apa sudah diblokir kira-kira akan bertahan di Wikipedia dan jadi pengurus tidak? Hariadhi - Ngobrol 16 Juni 2016 11.49 (UTC)[balas]
Sudah sudah, nggak usah diperpanjang, saya tidak sengaja, saya sudah sadar kok & saya minta maaf, saya akan belajar dari pengalaman. Saya juga nggak akan menghalang-halangi teman Anda lagi. Semua orang juga pernah memiliki kesalahan. Dulu juga Bennylin sempet ngutak-atik apa trus sampe bikin para pengguna jadi nggak bisa simpan suntingan selama beberapa jam & beberapa pengguna jadi nggak bisa mengunggah berkas selama beberapa hari, tapi akhirnya juga bener kembali --Erik Fastman (bicara) 16 Juni 2016 12.13 (UTC)[balas]

──────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────── @Hariadhi: Jika ada pelatihan seperti ini, tidak ada salahnya menambahkan tag {{dalam perbaikan}} untuk mencegah artikel yang sedang dalam proses pembuatan dihapus secara cepat. @Erik Fastman: Benar apa yang dikatakan Hariadhi, bahwa toh dulu kita juga masih terseok-seok dalam belajar menyunting di Wikipedia. Saya sarankan mas untuk mencoba menyapa pengguna baru jika pengguna yang artikelnya dihapus mengajukan protes. Tidak ada salahnya untuk belajar menghargai pengguna baru, dan saya juga masih terus belajar dalam hal ini. — Bonaditya (bicara) 16 Juni 2016 12.33 (UTC)[balas]

Kalaupun tidak ada pelatihan seharusnya bisa dilihat subjeknya layak. Kualitas isinya lain masalah. Kalau soal kualitas bagusnya dikasih kesempatan dulu untuk memperbaiki. Gombang (bicara) 16 Juni 2016 13.32 (UTC)[balas]
Setuju saja bon. Saya minta dia pake stub karena lebih umum dan ga sulit bagi si pelajar ini untuk hapal. Cuma 4 huruf: STUB. Tapi kalau emang harus pula pake tag dalam perbaikan ga masalah. Tp minta tolong aje, klo ditandain itu mbo sabar dikasi pengertian kalau artikelnya sedang dalam pengembangan. Lagian kan ada halaman pembicaraan pengguna untuk ngasih teguran sebelum langsung dihapus atau diblokir. Hariadhi - Ngobrol 16 Juni 2016 14.12 (UTC)[balas]

Menindak kasus merebaknya artikel tugas kuliah

sunting

Beberapa waktu belakangan ini, banyak sekali artikel-artikel berisi makalah mengenai topik lobi, negosiasi, dan semacamnya, ya setidaknya dari jurusan perkuliahan yang sama lah, yang dibuat tak hanya oleh 1, 2 akun, artikel-artikel tersebut dibuat oleh puluhan akun. Saya sudah mencoba untuk membawa hal ini ke Investigasi pengguna siluman untuk menuntaskan kasus ini. Namun ternyata kata Bonaditya akun-akun tersebut bukanlah akun siluman melainkan hanya orang-orang yang membuat tugas kuliah. Bayangkan saja kalau saja tugas kuliah dilakukan semacam itu, apa jadinya jika hal tersebut dilakukan setiap tahun. Jika demikian, apakah harus para pengurus untuk berkali-kali menghapus topik-topik serupa yang tentunya sangat membosankan dan melelahkan ? Atau akun-akun tersebut harus diblokir dengan alasan spamming jika memang alasan pengguna siluman bukan alasan yang tisak cocok ? Atau paling tidak dari pihak WBI ada tindakan khusus untuk mengingatkan dosen-dosen agar tidak menyuruh para mahasiswanya untuk membuat makalah di Wikipedia atau paling tidak dibuat tapi sesuai dengan kriteria Wikipedia gitu. --Erik Fastman (bicara) 21 Juni 2016 13.35 (UTC)[balas]

Mungkin Erik dapat membaca Wikipedia:Proyek sekolah dan universitas sebagai panduan menghadapai masalah ini. Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 22 Juni 2016 04.32 (UTC)[balas]
Saya paham jika Erik merasa terganggu dengan kehadiran para mahasiswa yang sedang mengerjakan tugas di Wikipedia, sesungguhnya saya pun juga demikian  . Menurut hemat saya, itu harus kembali kepada dosen yang memberikan tugas untuk membuat artikel/menyunting di Wikipedia. Jika dosen sebagai pemberi tugas sudah membaca ketentuan ini, maka akan kecil dampak "negatif" yang dapat ditimbulkan. Saya sudah memiliki pengalaman dalam menangani kasus serupa, dan ternyata dosennya terkesan tidak mau tahu[enkoding pribadi] lalu menyuruh mahasiswanya untuk mencari sendiri bagaimana cara menyunting di Wikipedia.
Kembali lagi kepada pernyataan saya di atas, "harus kembali kepada dosen yang memberikan tugas".  Bonaditya (bicara) 23 Juni 2016 03.35 (UTC)[balas]
Cukup pindahkan ke subhalaman user tersebut, biarkan pengalihan berada di sana hingga beberapa minggu (gunakan bot untuk menandai penghapusan di kemudian hari), proteksi agar tidak dipindahkan lagi. 114.4.76.132 23 Juni 2016 11.41 (UTC)[balas]