Wikipedia:Sumber tepercaya/Papan diskusi

Selamat datang di papan diskusi sumber tepercaya. Halaman ini digunakan sebagai sarana bagi para pengguna untuk menanyakan mengenai apakah sumber-sumber tertentu dapat diandalkan untuk digunakan dalam berbagai konteks.
Sebelum mengirim, silakan periksa arsip untuk memeriksa kemungkinan adanya diskusi sebelumnya yang pernah membahas sumber yang ingin Anda diskusikan. Jika Anda tidak menemukannya, pastikan untuk menyertakan informasi berikut, jika tersedia:
  • Pranala ke diskusi sebelumnya di halaman ini tentang sumber yang ingin Anda diskusikan.
  • Sumber. Buku atau halaman web yang digunakan sebagai sumber. Untuk buku, sertakan penulis, judul, penerbit, nomor halaman, dll. Untuk sumber daring, harap sertakan pranala. Sebagai contoh: [http://www.situsweb.com/halamanweb.html].
  • Artikel. Artikel Wikipedia di mana sumbernya digunakan. Sebagai contoh: [[Nama artikel]].
  • Konten. Pernyataan yang tepat di dalam artikel yang didukung oleh sumber. Harap berikan diff, atau masukkan konten di dalam kutipan blok. Misalnya: <blockquote>teks</blockquote>. Banyak sumber yang dapat diandalkan untuk pernyataan "X," tetapi tidak dapat diandalkan untuk pernyataan "Y".
Sementara pengguna lain mencoba menawarkan pendapat sekunder, dan konsensus yang tercipta dari beberapa kontributor umumnya dapat diandalkan, jawaban tersebut bukanlah kebijakan resmi.
Harap fokuskan perhatian Anda pada keandalan dan tingkat kredibilitas sumber. Ini bukanlah tempat untuk membahas masalah lain, seperti perilaku penyunting/pengguna lain. Silahkan lihat penyelesaian perselisihan untuk persoalan selain kredibilitas sumber.
Jika Anda mencari salinan dari sumber tertentu, silakan tanyakan di komunitas pertukaran sumber daya di WBEN.
  • Pedoman yang paling terkait erat perihal apakah suatu sumber dapat diandalkan, adalah sumber tepercaya.
  • Kebijakan yang paling terkait erat adalah: Pemastian.
  • Jika sebuah sumber yang tidak dapat dipercaya digunakan secara berlebihan atau terindikasi spam, pertimbangkan untuk mendiskusikannya di daftar hitam MediaWiki, tempat di mana sumber-sumber jenis tersebut dapat ditambahkan ke dalam daftar hitam spam atau daftar balikkan untuk pengembalian otomatis dari penambahan konten berasumsi niat baik.
Bagian diskusi yang jangka waktunya sudah melebihi 50 hari akan diarsipkan oleh HsfBot.
Klik di sini untuk menghapus singgahan halaman ini
(Untuk bantuan, lihat Wikipedia:Hapus singgahan)
Cari di papan diskusi & arsip ini

belum ada arsip (buat)

Wordpress

sunting

Misalkan terdapat sebuah analisis film dalam wordpress, apakah itu dilarang untuk dijadikan referensi, atau tidak? --Nicholas Michael Halim (bicara) 22 September 2020 07.07 (UTC)Balas

Wordpress, blog, atau semacamnya sepertinya tak layak di Wikipedia. Blue Sonic [ ꦉꦩ꧀ꦧꦸꦒ꧀ ] 6 Oktober 2020 08.28 (UTC)Balas
  Setuju♣️Ďīśtörïñg♣️ᮍᮧᮘᮁᮧᮜ᮪? 6 Oktober 2020 10.42 (UTC)Balas

Apakah Tribunnews.com sebanding dengan Daily Mail?

sunting

Apakah Tribunnews.com merupakan sumber berita yang tidak tepercaya? Artikel Remotivi ini sempat memancing perdebatan publik di media sosial. (Kumparan Alinea) Apakah Tribunnews.com layak di-deprecate seperti Daily Mail di Wikipedia bahasa Inggris? Hanif Al Husaini (bicara) 17 Oktober 2020 17.55 (UTC)Balas

BIsa dikatakan demikian, maka dari itu, kita perlu teliti lagi isi kontennya sebelum dipakai sebagai rujukan. Veracious ^(•‿•)^ 28 April 2022 06.13 (UTC)Balas
Setuju dengan @Veracious. Kalau misal kita mau pake referensi dari Tribun kita harus periksa dulu. Sebagian besar memang artikelnya sensasional semata tetapi ada sebagian artikel mereka yang merupakan pemuatan ulang dari Kompas.com yang tentunya lebih kredibel. F1fans (bicara) 28 April 2022 12.01 (UTC)Balas
Ini opini saya pribadi, tapi menurut saya Tribunnews itu kalau bisa dihindari. Bisa dikatakan para penulis di sana hanya mencari klik tanpa peduli pemberitaan objektif dan faktual, apalagi independen. Klrfl Talk! 28 April 2022 07.51 (UTC)Balas
Kebetulan hari ini saya sedang mencari-cari media daring Indonesia yang 'bermasalah'. Salah satu di antaranya Tribunnews.com (atau mungkin tribun-tribun pecahan ingin sekalian dibahas?), saya mendapati bahwa situs web ini rawan akan artikel bayaran tanpa menyingkap, sasaran empuk sebagai kiat SEO, sehingga... independen? Sangat dipertanyakan, tetapi berdasarkan komentar Bung Veracious, kita perlu cek isi kontennya karena nampaknya tidak semua beritanya bermasalah. – S264 [badhé ngobrol?] 28 April 2022 08.15 (UTC)Balas
Artikelnya benar-benar perlu dicek ulang Aesthetic of me (bicara) 28 April 2022 09.12 (UTC)Balas
Menurut saya, nampaknya predikat generally unreliable dapat diberikan alih-alih deprecated. – S264 [badhé ngobrol?] 11 Mei 2022 11.02 (UTC)Balas