Wikipedia:Kebijakan penggunaan gambar

(Dialihkan dari Wikipedia:KPG)
Halaman ini merupakan kebijakan resmi di Wikipedia bahasa Indonesia.
Isinya telah diterima luas oleh para pengguna dan dianggap sebagai standar yang normalnya harus diikuti oleh semua pengguna. Perubahan yang dibuat harus mendapatkan konsensus terlebih dahulu.

Berikut adalah kebijakan penggunaan gambar/foto di Wikipedia Indonesia.

Panduan umum

  1. Jangan masukkan gambar/foto yang tidak diketahui hak ciptanya. Selalu periksa status hak cipta gambar/foto yang akan Anda muat. Bila Anda tidak yakin dengan status hak ciptanya, jangan muat ke Wikipedia, atau gambar tersebut akan dihapus.
  2. Gambar/foto yang dapat diambil "secara bebas" di Internet tidak berarti bebas dari hak cipta. Periksalah dan pastikan hal ini sebelum memuat.
  3. Jangan lupa cantumkan sumber berkas, baik itu karya pribadi Anda, dari internet, maupun dari sumber lain.
  4. Gunakan nama berkas yang sesuai. Mohon namai gambar/foto Anda secara deskriptif. Baca pula {{Nama berkas}}.

Hak cipta

Selalu berikan tag keterangan status hak cipta gambar/foto yang sesuai. Lihat halaman ini untuk tag-tag yang tersedia. Selain itu, Anda dapat pula menanyakan hal ini kepada para pengguna lainnya di halaman Warung Kopi atau kepada para pengurus. Gambar tanpa lisensi hak cipta akan dihapus setelah diberi satu minggu peringatan.

Beberapa jenis lisensi gambar yang dapat dipilih antara lain:

  • Lisensi Dokumentasi Bebas GNU (GFDL): hanya digunakan untuk gambar yang bebas digunakan di bawah lisensi GFDL.
  • GFDL (karya sendiri): hanya digunakan untuk gambar yang dibuat sendiri yang bebas digunakan di bawah lisensi GFDL.
  • Domain umum: hanya digunakan untuk gambar yang berasal dari domain umum.
  • Domain umum karena masa berlaku hak cipta sudah berakhir: hanya digunakan untuk gambar yang sekarang menjadi domain umum karena hak ciptanya sudah berakhir.
  • Penggunaan wajar (fair use): hanya digunakan untuk gambar yang memenuhi ketentuan penggunaan wajar.
  • Diizinkan untuk digunakan untuk tujuan apapun: hanya digunakan untuk gambar berhak cipta tetapi diizinkan oleh penciptanya untuk digunakan.
  • Penggunaan bersyarat (harus diisikan dengan syarat setelah dimuat): hanya digunakan untuk gambar berhak cipta tetapi diizinkan oleh penciptanya untuk digunakan dengan syarat-syarat tertentu.

Sumber

Berikan keterangan mengenai sumber gambar/foto (misalnya nama pengambil foto atau URL situs web di mana Anda dapati gambar tersebut) di halaman keterangan gambar. Gambar tanpa sumber akan dihapus setelah diberi satu minggu peringatan.

  • Khusus gambar yang berasal dari wikipedia lainnya berlaku ketentuan:
    • Tambahkan informasi {{dari|xx}} dimana xx adalah kode subdomain Wikipedia. Misalnya: jika gambar tersebut berasal dari en.wikipedia.org maka tambahkan {{dari|en}}, atau {{dari|de}} untuk gambar dari wikipedia bahasa Jerman (de.wikipedia.org), dan sebagainya. Nama berkas yang berasal dari Wikipedia lain sebaiknya tetap dimuat dengan nama yang sama. Untuk lengkapnya, lihat: Wikipedia:Memuat gambar dari Wikipedia lain.
    • Jangan memberikan tag yang berbeda dengan tag pada gambar aslinya di Wikipedia tempat Anda mengambil gambar tersebut. Misalnya suatu gambar di en.wikipedia.org memiliki tag "Domain Umum", janganlah Anda memuatnya ke Wikipedia bahasa Indonesia dengan tag selain "Domain Umum". Jika Anda tidak mengetahui tag aslinya, jangan memilih tag lisensi sewaktu Anda memuatnya (biarkan "jenis lisensi" tetap "Belum dipilih"). Pengguna lain akan bisa mengetahui tag-nya dengan melihat ke gambar aslinya di Wikipedia sumber gambar tersebut.

Pemblokiran

  • Pengguna-pengguna yang memuat gambar berulang-ulang dengan lisensi yang tidak benar dapat diblokir.
  • Pengguna-pengguna yang menghapus tag "tanpalisensi" dan "tanpasumber" tanpa memberikan informasi lisensi dan sumber gambar yang sesuai dapat diblokir.
  • Pengguna-pengguna yang berkali-kali mengunggah gambar tanpa menyebutkan sumber dan/atau lisensi dapat diblokir.

Penghapusan

Pengurus berhak menghapus gambar yang tidak dipergunakan, yang tidak memiliki lisensi ({{tanpa lisensi}}), yang tidak memiliki informasi sumbernya ({{tanpa sumber}}), yang lisensinya tidak sesuai dan yang melanggar hak cipta ({{lisensi dipertanyakan}}) minimal satu minggu setelah pemberitahuan diberikan di halaman berkas dan/atau halaman pembicaraan pemuat gambar karena Wikipedia bukan situs hosting gambar. Agar hal tersebut tidak terjadi pada gambar yang Anda muat, pastikan:

  • Gambar yang dimuat haruslah dipergunakan minimal pada satu halaman artikel.
  • Jangan nyatakan gambar/foto yang Anda muat sebagai domain umum, dilisensikan di bawah GFDL atau diizinkan oleh penciptanya dengan atau tanpa syarat tertentu, kecuali Anda menyertakan sumber (pranala luar) yang berisi pernyataan tersebut (bahwa gambar tersebut adalah domain umum, dilisensikan di bawah GFDL atau diizinkan oleh penciptanya). Hal ini agar pengguna lain dapat melakukan verifikasi terhadap sumber gambar tersebut.

Lihat pula