Wikipedia:Buatlah artikel yang berguna bagi pembaca
Ingatlah bahwa tujuan utama Wikipedia adalah berguna untuk pembaca. Lakukan apa pun yang Anda anggap tepat, jika Anda pikir hal itu akan membuat Wikipedia jadi lebih bermanfaat bagi pembaca. Cobalah untuk terlibat dalam kegiatan-kegiatan Wikipedia yang akan meningkatkan kemanfaatan Wikipedia. Anda dapat memilih untuk menulis artikel baru, mengembangkan artikel yang ada, mengatur indeks, menambankan kategori, atau apa pun yang menurut Anda lebih penting.
Sewaktu Anda menulis artikel, harap pertimbangkan pembaca tulisan Anda. Suatu artikel yang berjudul "Penggunaan skala kromatik di era awal musik Barok" kemungkinan besar akan dibaca oleh musisi, sehingga pemberian detil teknis dan jargon sangat tepat dilakukan. Sebaliknya, artikel berjudul "Musik Rap" mungkin akan dibaca oleh remaja tanggung yang hanya ingin penjelasan ringkas dan mudah dimengerti, yang akan dilanjutkan atau dihubungkan dengan penjelasan detil jika diperlukan.