Wes Craven

pemeran laki-laki asal Amerika Serikat

Wes Craven terlahir dengan nama Wesley Earl Craven (2 Agustus 1939 – 30 Agustus 2015) adalah seorang penulis dan sutradara Amerika. Ia dikenal karena banyak membuat film-film horor.

Wes Craven
LahirWesley Earl Craven
Meninggal30 Agustus 2015(2015-08-30) (umur 76)
Los Angeles, California, Amerika Serikat[1]
Pekerjaansutradara, penulis skenario, dan produser
Tahun aktif1971 - 2015[2]
Suami/istriBonnie Broecker
(1964-1969)
Mimi Craven (1984-1987)
Iya Labunka
Situs webwww.wescraven.com
IMDB: nm0000127 Allocine: 4830 Rottentomatoes: celebrity/wes_craven Allmovie: p86179 TCM: 40818 TV.com: people/wes-craven
X: wescraven Musicbrainz: 46b1e564-679f-44a8-99b2-872400176825 Find a Grave: 151479035 Modifica els identificadors a Wikidata

Biografi

sunting

Craven dilahirkan di Claveland, ia anak dari Caroline dan Paul Craven.[3] Kemudian disegera dibaptis setelah dilahirkan.[4] Craven lulus dari Jurusan Bahasa Inggris dan Psikologi di Wheaton College, Illinois. Craven pertama kali bekerja di industri film sebagai penyunting suara di sebuah perusahaan pascaproduksi di New York.[5] Dia juga sempat mengambil Jurusan Bahasa Inggris di Westminter College, Pennsylvania dan profesor di Clarkson College di Postdam, New York.

Karier menulis dan sutradara

sunting

Karya Craben dianggap sebagai pengeksploitasian kenyataan. A Nightmare on Elm Street contohnya, film itu berusaha menginversikan mimpi ke dalam kehidupan nyawa. New Nightmare juga menampilkan sang aktris film A Nightmare on Elm Street, Heather Langenkamp di dunia nyata berperan sebagai dirinya sendiri melawan penjahat yang seharusnya fiktif. Di film itu, dapat ditemukan beberapa kebiasaan tulisan skenario Craven yang tidak pernah diungkapkan sebelum selesai. The Serpent of the Rainbow bercerita tentang pria yang tidak bisa membedakan mimpi buruk dan kenyataan. Film Scream, karakter-karakternya berkali-kali mereferensikan film-film horor yang kerap mirip dengan situasinya. Konsep ini berlanjut dan bertahan dalam sekuelnya.[6][7]

Craven juga sering berkolaborasi dengan Sean S. Cunningham dalam filmografinya. Dalam film pertama Craven, The Last House on the Left, Cunningham sebagai produser. Kemudian dalam film Craven yang paling dikenal, A Nightmare on Elm Street, Cunningham menyutradarai salah satu adegan kejar-kejaran, walaupun tidak dikreditkan. Dua karakter mereka, Freddy Krueger dan Jason Voorhees tampil bersama dalam film tahun 2003 Freddy vs. Jason dengan posisi Cunningham sebagai produser dan penulis skenario. Film Friday the 13th), Victor Miller dikreditkan sebagai pembuat karakter. Lalu di film pembuatan ulang The Last House on the Left, Craven dan Cunningham bersama-sama selaku produser. Lewat Twitter-nya, Craven berkata akan membuat sekuel Scream yang keempat.[8]

Penghargaan dan nominasi

sunting

Selama kariernya, Craven menerima sembilan penghargaan film dan tiga nominasi

Pada tahun 1977, ia memenangkan 'Prize of the International Critics' Jury' di "Sitges - Catalonian International Film Festival" untuk filmnyaThe Hills Have Eyes. DI 1985, film horornya A Nightmare on Elm Street memenangkan 'Critic's Award' di "Avoriaz Fantastic Film Festival".

Pada tahun 1992, Brussels International Festival of Fantasy Film memberikannya Pegasus Audience Award untuk thriller The People Under the Stairs. Fantasportonya memenangkan International Fantasy Film Award untuk Skenario Terbaik sementara Best Film Award ditujukan untuk New Nightmare, film terakhir A Nightmare on Elm Street. Dia juga dinominasikan untuk Best Film untuk filmnya Shocker di 1990.

Gérardmer Film Festival memberikannya Grand Prize di '97, untuk filmnya Scream.

Dia dinominasikan sebagai Best Director untuk Scream di AMPAS, USA, tahun 1997.

Pada tahun 2006, dia diberikan oleh Spike TV's Scream yaitu Mastermind Award. Penghargaan itu diserahkan kepadanya oleh Neve Campbell.

Kehidupan pribadi

sunting

Pernikahan pertama Craven dengan Bonnie Broker mendapat dua anak, Jonathan (lahir 1965) dan Jessica Craven (lahir 1968). Jonathan adalah penulis dan sutradara dengan beberapa kredit untuknya. Jessica adalah vokalis/penulis lagu di grup Chapin Sisters. Pernikahan ini berakhir tahun 1970. Tahun 1982, Craven menikahi Millicent Eleanor Mayaer. Tetapi, keduanya bercerai, dari buku Joe Eszterhas, hal itu disebabkan karena perselingkuhan Craven dengan Sharon Stone. Juga berdasarkan buku itu, sehari setelah perceraian Stone mengirimkan Craven sepaket mawar hitam. Craven tidak pernah memberitahu tentang perselingkuhan lesbian istrinya itu dan tidak pernah dikonfirmasi.[9] Sekarang Craven menikahi Iya Labunka yang memproduseri film terbaru Craven, My Soul to Take.

Filmografi

sunting
Tahun Film Sutradara (Eksekutif)
Produser
Penulis Sinematografer Editor Aktor Peran Keterangan
1971 Together
 N
1972 The Last House on the Left
 N
 N
 N
1973 It Happened in Hollywood
 N
 N
King's Litter Bearer Also second unit director
1975 The Carhops
 N
Angela, the Fireworks Woman
 N
 N
 N
 N
The Fireworks Man
1976 Thunder Buns
 N
 N
Photographer
Honey Pie
 N
Sweet Cakes
 N
 N
Photographer
1977 Hot Cookies
 N
The Hills Have Eyes
 N
 N
 N
1978 Stranger in Our House
 N
TV movie
The Evolution of Snuff
 N
Here Come the Tigers
 N
1981 Deadly Blessing
 N
 N
Kent State
 N
TV movie
1982 Swamp Thing
 N
 N
1984 Invitation to Hell
 N
TV movie
A Nightmare on Elm Street
 N
 N
1985 Chiller
 N
TV movie
The Hills Have Eyes Part II
 N
 N
The NEW Twilight Zone
 N
TV series
1986 Deadly Friend
 N
Casebusters
 N
Episode of anthology TV series Disneyland
1987 A Nightmare on Elm Street 3: Dream Warriors
 N
 N
1988 The Serpent and the Rainbow
 N
1989 The People Next Door
 N
 N
TV series, Co-creator
Shocker
 N
 N
 N
 N
The neighbor
1990 Night Visions
 N
 N
 N
TV movie
1991 The People Under the Stairs
 N
 N
 N
1992 Nightmare Cafe
 N
 N
TV series
1993 Laurel Canyon
 N
Body Bags
 N
Pasty faced man in garage Cameo
1994 Wes Craven's New Nightmare
 N
 N
 N
 N
Himself
1995 Vampire in Brooklyn
 N
The Hills Have Eyes III
 N
AKA Mind Ripper
The Fear
 N
Dr. Arnold
1996 Scream
 N
 N
"Fred" (school janitor) Cameo
1997 Scream 2
 N
 N
 N
Doctor
Wishmaster
 N
1998 Hollyweird
 N
TV movie
Don't Look Down
 N
 N
Carnival of Souls
 N
 N
1999 Music of the Heart
 N
2000 Scream 3
 N
 N
Tourist Cameo
Dracula 2000
 N
2001 Jay and Silent Bob Strike Back
 N
Himself Cameo
2002 They Shoot Divas, Don't They?
 N
TV movie
They
 N
2003 Dracula II: Ascension
 N
2004 Tales from the Crapper
 N
Himself
The Cutting Edge: The Magic of Movie Editing
 N
2005 Dracula III: Legacy
 N
Cursed
 N
Inside Deep Throat
 N
Himself
Feast
 N
Red Eye
 N
2006 Pulse
 N
Remake
The Hills Have Eyes
 N
The Breed
 N
Paris, je t'aime
 N
 N
 N
Vampire's Victim Segment: Père-Lachaise
2007 The Hills Have Eyes 2
 N
 N
Remake
Agitation
 N
The Tripper
 N
Top hat-wearing hippy Cameo
2008 Diary of the Dead
 N
Radio voice
2009 The Last House on the Left
 N
Remake
2010 My Soul to Take
 N
 N
 N
2011 Scream 4
 N
 N
 N
Coroner at the Randalls Cameo
Deleted scene
2013 Castle
 N
Himself Cameo
Episode: Scared To Death

Trivia

sunting

Wes Craven merancang logo Google untuk Halloween 2008,[10] dan selebriti kedua yang menangani YouTube pada hari Halloween.[11]

Referensi

sunting

Pranala luar

sunting