Vespasia Polla (juga dikenal sebagai Vespasia Pollia, lahir pada sekitar 15 SM, skt. abad ke-1 M) merupakan ibunda Kaisar Romawi Vespasianus, dan juga merupakan nenek dari kaisar-kaisar Titus Flavius Vespasianus dan Domitianus. Polla berasal dari sebuah keluarga Equites di Norcia.

Vespasia Polla dari Promptuarii Iconum Insigniorum. Singkatan dari: "Vespasia Polla Vespasiani Imperatoris Mater", yang berarti: Vespasia Polla, ibunda Kaisar Vespasianus

Suetonius mengindentifikasi ayahandanya sebagai Vespasius Pollio yang tiga kali menjadi Tribun militer dan praefectus castrorum. Kakandanya naik pangkat sebagai Pretor. Vespasii dipandang sebagai keluarga tua yang cukup terkenal, dan Suetonius mencatat sebuah situs yang disebut Vespasiae dimana banyak monumen mereka dibangun. Situs ini terletak di puncak gunung di dekat batu keenam di jalan antara Norcia dan Spoletum (yang sekarang Spoleto).[1]

Vespasia menikah dengan seorang pemungut pajak Titus Flavius Sabinus, dan hidup lebih lama daripadanya. Putri mereka Flavia Vespasia meninggal saat bocah. Seorang putra juga dinamakan Titus Flavius Sabinus, dan bekerja sebagai konsul pada tahun 47. Setelah suaminya meninggal, ia tidak pernah menikah lagi.

Sabinus mencapai pangkat senator, namun Vespasian menunda pelantikannya. Suetonius (Kehidupan Vespasian, 2.2) menyatakan bahwa:

hanya ibundanya yang akhirnya dapat mendorongnya untuk menuntut hal itu. Ia mampu mendorongnya melakukannya, tetapi dengan sarkasme daripada permohonan atau otoritas orangtua, karena ia terus mengejeknya dengan menjadi pelayan saudaranya.

Referensi

sunting
  1. ^ Suetonius, Life of Vespasian, 1.2-3.