Tulagi

ibu kota Provinsi Tengah, Kepulauan Solomon

Tulagi adalah pulau kecil dengan panjang 5,5 km dan lebar 1 km yang terletak di Kepulauan Solomon. Pulau ini terletak di pesisir selatan Kepulauan Nggela. Di pulau ini juga terdapat sebuah kota dengan nama yang sama, dengan jumlah penduduk sekitar 1.750 jiwa. Kota ini merupakan ibu kota Protektorat Kepulauan Solomon Britania dari tahun 1896 hingga 1942, dan kini merupakan ibu kota Provinsi Tengah. Sementara itu, ibu kota Kepulauan Solomon sudah dipindah ke Honiara seusai Perang Dunia II.

Tulagi
Pelangi di pulau Tulagi
Pelangi di pulau Tulagi
Location in the Nggela Islands
Location in the Nggela Islands
Koordinat: 09°06′S 160°09′E / 9.100°S 160.150°E / -9.100; 160.150
NegaraKepulauan Solomon
ProvinsiTengah
KepulauanKepulauan Nggela
Populasi
 (Sensus 2009)
 • Total1.251
IklimAf

Pulau ini awalnya dipilih sebagai ibu kota oleh Britania karena lokasinya dianggap lebih aman dari penyakit bila dibandingkan dengan pulau-pulau besar lainnya. Kekaisaran Jepang menduduki pulau ini pada tanggal 3 Mei 1942 selama Perang Dunia II dengan tujuan untuk mendirikan pangkalan di dekatnya. Pasukan Amerika Serikat kemudian mendarat di pulau ini pada tanggal 7 Agustus 1942 dan merebutnya dari Jepang.

Data iklim Tulagi
Bulan Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des Tahun
Rata-rata tertinggi °C (°F) 31
(88)
31
(88)
31
(88)
31
(88)
31
(87)
30
(86)
30
(86)
30
(86)
30
(86)
31
(87)
31
(88)
32
(89)
31
(87)
Rata-rata terendah °C (°F) 24
(76)
24
(76)
24
(76)
24
(76)
24
(76)
24
(75)
24
(75)
23
(74)
24
(76)
24
(76)
24
(76)
24
(76)
24
(76)
Presipitasi mm (inci) 363
(14.3)
401
(15.8)
64
(2.5)
50
(2)
206
(8.1)
173
(6.8)
193
(7.6)
221
(8.7)
200
(8)
221
(8.7)
250
(10)
264
(10.4)
2.563
(100,9)
Sumber: Weatherbase [1]

Catatan kaki

sunting
  1. ^ "Weatherbase: Historical Weather for Tulagi, Solomon Islands". Weatherbase. 2011.  Diakses 24 November 2011.