Theria (/ˈθɪəriə/; Yunani: θηρίον, binatang liar) adalah subkelas dari mamalia.[1] Mereka melahirkan tanpa menggunakan cangkang telur dan terdiri dari Eutheria (mancakup mamalia berplasenta) dan Metatheria (mencakup marsupialia). Satu-satunya kelompok mamalia yang tidak termasuk dalam Theria adalah mamalia bercangkang, Monotremata.

Theria Edit nilai pada Wikidata

Edit nilai pada Wikidata
Taksonomi
SuperkerajaanHolozoa
KerajaanAnimalia
FilumChordata
OrdoEotetrapodiformes
KelasMammalia
SubkelasTheria Edit nilai pada Wikidata
Parker dan Haswell, 1897
Infrakelas

Fosil paling awal mamalia Theria yang diketahui adalah Juramaia, dari periode Jura Tengah di Tiongkok. Namun, menurut data molekuler, Theria mungkin muncul lebih awal, yaitu ketika awal periode Jura.[2]

Lihat pula

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ Myers, P., R. Espinosa, C. S. Parr, T. Jones, G. S. Hammond, and T. A. Dewey. "Subclass Theria". Animal Diversity Web. 
  2. ^ Hugall, A.F. et al. (2007) Calibration choice, rate smoothing, and the pattern of tetrapod diversification according to the long nuclear gene RAG-1.

Pranala luar

sunting