The Great Detective Kiyoshiro Yumemizu

seri manga

The Great Detective Kiyoshiro Yumemizu (名探偵夢水清志郎事件ノート, Meitantei Yumemizu Kiyoshirou Jiken Nooto, Catatan Pengamatan Penyelidikan sang Detektif Hebat: Kiyoshiro Yumemizu) adalah cerita anak yang bertema detektif karangan Kaoru Hayamine yang diterbitkan oleh Penerbit Aoi Tori (Kodansha) pada tahun 1994.

Pada tahun 2004, untuk memperingati 10 tahun beredarnya karya ini, Nakayoshi memuat karya ini sebagai furoku (bonus), diadaptasi dalam bentuk manga oleh Kei Enue. Pada tahun yang sama, doramanya juga ditayangkan di TV NHK dengan judul Futago Tantei (双子探偵, Detektif Kembar).

Terjemahan Indonesia komiknya mulai dimuat secara bersambung sejak Nakayoshi Gress edisi 35 tahun 2006. Komik satuannya mulai beredar Desember 2007, diterbitkan oleh Elex Media Komputindo.

Sinopsis

sunting

Sinopsis berikut dibuat berdasarkan penggambaran tokoh dan alur cerita versi komik.

Ai Iwasaki, bocah perempuan yang senang mengamati menemukan bahwa rumah gaya Eropa di sebelah rumahnya akan ditempati. Sudah sewajarnya sebagai orang Jepang memasang papan nama pemilik rumah di depan pagar, akan tetapi tetangga Ai ini aneh sekali, selain nama, dipasang pula embel-embel detektif hebat di depan namanya: Kiyoshiro Yumemizu.

Sebagai tetangga yang baik Ai pun mengunjungi Pak Kiyoshiro dan mengenalkan diri sambil menawarkan bantuannya untuk membereskan rumah Pak Kiyoshiro. Akan tetapi, sang detektif hebat ini hanya punya dua barang di rumahnya: sofa dan berkardus-kardus buku! Ia mengaku mantan dosen ilmu logika, tetapi sikapnya sama sekali tidak mirip cendikiawan, terutama melihat ingatannya yang payah. Umurnya sendiri saja tidak ingat!

Tapi kemudian Ai sadar kalau orang ini bukan orang sembarangan, kemampuan analisisnya luar biasa, bahkan ia sampai tahu bahwa Ai mempunyai saudara kembar tiga orang!

Sayangnya, Ai dan kedua kembarannya mendapati diri mereka terjebak dalam suatu kasus. Yumemizu menyelesaikan kasus tersebut dan melepaskan ketiga saudari dari masalah. Para saudari Iwasaki berteman dengan Kiyoshiro Yumemizu dan menemani Kiyoshiro Yumemizu saat beliau memecahkan berbagai kasus.

  • Kiyoshiro Yumemizu: Orang aneh yang mengaku sebagai detektif hebat. Modalnya hanya kartu nama yang ditulis tangan. Mantan dosen ilmu logika. Kecepatan analisisnya luar biasa cepat. Tapi ia tak pernah memberi tahu hasil analisisnya sebelum waktu yang ditentukan. ia selalu melindungi orang yang dianggap tidak salah. ia Dipanggil dengan sebutan Profesor oleh Iwasaki bersaudara. Sangat antusias soal makanan. sering kali kalau sedang makan ia tidak peduli dengan keadaan sekitar namun ia juga dapat menyelesaikan sebuah kasus rumit saat makan! ia juga sering menghabiskan makanan sisa keluarga iwasaki, ia juga tidak dapat menolak untuk menjaga iwasaki bersaudara karena mama ui selalu memasakan makanan kepadanya.hobinya membaca buku sambil tiduran. Pelupa kelas kakap namun ia juga tidak dapat lupa dengan janji janji yang penting dan hobi makan. Selalu memakai jas hitam dan celana hitam yang sama modelnya. Karakter ia kadang-kadang digambarkan sebagai kucing hitam. ia juga suka dianggap suka kepada guru iwasaki bersaudara.
  • Ai Iwasaki: Pemeran utama cerita ini. Anak sulung dari Iwasaki bersaudara. Tetangga Profesor yang hobi banget baca buku. Kalau dipeluk Profesor, ia langsung teriak tidak keruan. Ai-lah yang paling mengerti keanehan dari profesor. Dialah yang menulis catatan harian pengamatan penyelidikan Profesor. ia juga kadang dianggap suka dengan profesor karena ia sering merasa cemburu bila melihat profesor berdekatan dengan wanita lain.
  • Mai Iwasaki: Anak kedua dari Iwasaki bersaudara. Anak yang kuat secara fisik, jago olahraga, cenderung tomboy, dan selebor dalam meletakkan barang-barang miliknya. Kalau dipeluk Profesor, langsung menghajar habis Profesor. ia bertugas sebagai pelindung profesor (katanya) tetapi sebenarnya ia tidak berminat ia hanya ingin ikut pergi bersama profesor dalam mengerjakan tugasnya.
  • Mii Iwasaki: Anak bungsu dari Iwasaki bersaudara. Gadis yang lembut dan agak manja. Mii juga gadis pesolek yang jago bahasa Prancis tetapi paling sama-sama lemah dalam bahasa Inggris seperti halnya kembaran-kembarannya. Kalau dipeluk Profesor, dia termasuk cekatan karena bisa langsung menghindar. ia bertugas sebagai pemeliharaan ketika profesor sedang memecahkan kasus.
  • Ui Iwasaki (Mama Ui): Mama dari kembar tiga. Wanita yang baik, lembut, dan begitu ramah, bisa dibilang jelmaan Bunda Maria. Profesor suka numpang makan masakan enaknya, sampai-sampai Profesor suka nggak enak jika harus menolak keinginannya untuk menjaga si kembar tiga. Tapi kalau marah, sifatnya berubah 180 derajat.
  • Inspektur Joetsu: Seorang inspektur polisi yang muncul pada Nakayoshi Gress edisi ke-36. Orangnya pekerja keras, tegas, rasional, dan lihai, namun kadang sok tahu. Awalnya tak suka pada Profesor, namun semenjak profesor membongkar habis kasus "And All Five of Them is Gone", lelaki ini mulai menaruh sikap hormat padanya, dan mulai mengakui bahwa Kiyoshiro Yumemizu adalah seorang detektif hebat.
  • Mari Ito: Wartawati andalan majalah Cecima, majalah wisata dan kuliner bagi wanita. Sangat profesional dalam pekerjaannya dan selalu mengajak kembar tiga ke tempat yang akan ditujunya (sekaligus untuk memaksa Profesor agar bersedia turut serta). Pada Nakayoshi Gress edisi ke-40 diungkap rahasia besar akan masa lalunya. Tampaknya... ia menyimpan perasaan pada Profesor.
  • Reiichi Nakai: Lebih dikenal dengan nama Reechi. Teman sekelas Ai. Bergabung dalam klub sastra. Anak yang suka melanggar peraturan sekolah. Menaruh hati pada Ai. ia juga semakin lama semakin mirip dengan detektif kiyoshiro yumemizu karena ai selalu dekat dengan detektif tersebut sehingga memanggil detektif tersebut "senpai" dan berusaha agar lebih pintar dibandingkan detektif kiyoshiro yumemizu agar ai suka dengannya.

jenis jenis kasus

sunting
  • and all five of them is gone:hilangnya 5 anak anak berbakat. saat iwasaki bersaudara dan profesor pergi ke omura fantasy park. saat menonton sebuah atraksi sulap oleh "bangsawan" ia menculik seorang anak perempuan. dalam keributan yang luar biasa si detektif hebat hanya duduk dan bertepuk tangan dalam keadaan tempat tersebut kebakaran. lalu datanglah inspektur joetsu saat ingin memperkenalkan diri dengan sebutan "detektif hebat" iwasaki bersaudara menarik mereka lalu detektif menemukan kartu nama yang ternyata kartunama komisiaris kepolisian tokyo! tiba tiba inspektur joetsu bersikap baik dan hormat. ternyata detektif hebat itu menelpon komisiaris kepolisian tokyo, mengadu. lalu akhirnya si detektif ini memecahkan kasus ini.. si pelaku adalah pemilik omura fantasy park! namun ia tidak mau menangkap oujhiro omura karena pemuda ini hanya mau membebaskan anak anak yang diculiknya karena kesibukan mereka sebagai anak berbakat yang tidak punya waktu senggang. karena inspektur joetsu mengintip ia tersenyum dan mengakui bahwa "embel embel" detektif hebat memang pantas untuk disombongkan.. ia berjanji akan mengajak kiyoshiro yumemizu dalam kasus kasus aneh lainnya.
  • 2. the witch hideout
  • 3. the ghost walks at night
  • 4. the missing mountain souseijima
  • 5. makhluk misterius yang bercahaya dan menari
  • 6. misteri guci diamante(zaman edo)
  • 7. nyanyian berhitung dari rumah karakuri
  • 8. misteri totsukurinagaya(kisan zaman edo)
  • 9. misteri puri hantu di hawaii(bagian pertama)

Pranala luar

sunting