Tawang, Weru, Sukoharjo

desa di Kecamatan Weru, Sukoharjo

Tawang adalah desa di kecamatan Weru, Sukoharjo, Jawa Tengah, Indonesia.

Tawang
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenSukoharjo
KecamatanWeru
Kode Kemendagri33.11.01.2012 Edit nilai pada Wikidata
Luas3,15 km²
Jumlah penduduk5.362 jiwa
Peta
PetaKoordinat: 7°45′39″S 110°44′44″E / 7.76083°S 110.74556°E / -7.76083; 110.74556


Sejarah Desa Tawang

sunting

Desa Tawang secara administratif termasuk dalam wilayah Kecamatan Weru Kabupaten Sukoharjo. Penamaan/ nomenklatur Desa Tawang berdasarkan adat istiadat secara turun-temurun sejak jaman kerajaan Mataram, dan pada saat penjajahan Belanda nama tersebut tetap dilestarikan sampai dengan sekarang.

Bersumber dari salah satu warga (sesepuh desa) bahwa konon ceritanya nama TAWANG Pada jaman dulu sekelompok masyarakat berkumpul di suatu tempat untuk mengadakan musyawarah, kegiatan tukar-menukar barang serta mohon petunjuk kepada Tuhan Yang Maha Esa di tempat yang tinggi, karena wilayah kelompok masyarakat waktu itu terdiri dari sawah dan rawa sehingga tempat yang tinggi itu selalu digunakan untuk kegiatan masyarakat dan dinamakan TAWANG.[1]

Pembagian wilayah

sunting

Desa Tawang terdiri dari dusun[2]:

  • Babalan
  • Betokan
  • Dayu
  • Ganggang
  • Gesingan
  • Karang
  • Krebet
  • Nayan
  • Pabregan
  • Pandanan
  • Sidorejo
  • Tawang
  • Tempuran
  • Tengahan
  • Titang
  • Totorejo

Letak geografis

sunting
Utara Desa Bogor, Cawas, Klaten dan Desa Watubonang, Tawangsari, Sukoharjo
Timur Desa Ngreco, Weru, Sukoharjo dan Desa Weru, Weru, Sukoharjo
Selatan Desa Tegalsari, Weru, Sukoharjo
Barat Desa Tegalsari, Weru, Sukoharjo dan Desa Balak, Cawas, Klaten

Referensi

sunting
  1. ^ "Desaku Tawang – Pemerintah Desa Tawang, Sukoharjo". Diakses tanggal 2023-09-16. 
  2. ^ "Nama Dukuh di Kecamatan Weru Kabupaten Sukoharjo". printilan.com. 21 Januari 2024. Diakses tanggal 13 Mei 2024.