Tarzan dan Zaenab

seri televisi Indonesia tahun 2015

Tarzan dan Zaenab adalah serial televisi Indonesia produksi Amanah Surga Productions yang ditayangkan perdana saat Ramadhan, 18 Juni 2015 pukul 16.30 WIB di SCTV. Serial ini disutradarai oleh Emil G Hampp dan dibintangi oleh Ucup Nirin, Angbeen Rishi, Stephanie Elovii dan Teddy Syah.[1]

Tarzan dan Zaenab
Genre
PembuatAmanah Surga Productions
SutradaraEmil G Hampp
Pemeran
Penggubah lagu temaTrio Ubur Ubur
Lagu pembuka"Tarzan" oleh Trio Ubur Ubur
Lagu penutup"Tarzan" oleh Trio Ubur Ubur
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. musim1
Jmlh. episode16
Produksi
Produser
  • Syaiful Drajat
  • Nasrul Wahid
Pengaturan kameraMulti-kamera
Durasi60 menit
Rumah produksiAmanah Surga Productions
DistributorSurya Citra Media
Rilis asli
JaringanSCTV
Rilis18 Juni (2015-06-18) –
13 Juli 2015 (2015-7-13)

Sinopsis

sunting

Saat kecelakaan pesawat pribadi terjadi di sebuah hutan belantara, sepasang suami-istri meninggal di lokasi kejadian. Bayi mereka bernama Tony (Ucup Nirin) selamat. Berpuluh-puluh tahun bayi tersebut hidup bersama dengan penghuni hutan lainnya. Tony tinggal bersama dengan dua ekor Gorilla, yakni Hubby dan Charli .Tony yang masih belum bisa bicara ini menyebutnya dirinya sebagai Tarzan

Tarzan (Ucup Nirin) sebenarnya adalah seorang anak dari keluarga kaya raya, Papa Tony (Rully Fiss) seorang pengusaha sukses. Setelah kedua orang tua meninggal, di rumah hanya hidup Laura (Marsha Aruan) kakak perempuan Tony bersama dengan seorang tantenya bernama tante Susi (Verlita Evelyn) (adik papanya Tony).

Papa Tony meninggalkan harta melimpah yang kemudian diwariskan kepada Laura. Namun begitu, kakak tiri dari pihak almarhum mama-nya Tony (Zora Vidyanata) kemudian hidup tidak jauh dari kediaman Laura. Mereka merencanakan untuk tinggal bersama dalam satu rumah besar milik Laura. Mereka adalah Anton (Teddy Syah) dan Siska (Asty Ananta). Dan ternyata, Anton dan Siska-lah yang memang sengaja membuat Papa dan Mamanya Tony kecelakaan pesawat.

Pesawat itu memang sengaja dibuat celaka agar Papa dan Mama Tony lenyap, sehingga Anton dan Siska bisa menguasai kekayaan keluarga Tony. Soal Laura dianggapnya mudah, karena Laura anak perempuan. Tante Susi juga akan dengan mudah ditaklukan…

Pemeran

sunting
Pemeran Peran
Ucup Nirin Toni/Tarzaan
Angbeen Rishi Zaenab
Stefhanie Elovii Annisa
Teddy Syah Anton
Sonny Septian Zaenuddin
Verlita Evelyn Susi
Asty Ananta Sisca
Zora Vidyanata Intan
Mikaila Patritz Penghuni suku pedalaman
Marsha Aruan Laura/Mona
Aulia Sarah Penghuni suku pedalaman
Bobby Maulana Panglima suku pedalaman
Aldi Taher Kepala suku pedalaman
Prilly Latuconsina Prilly (Bintang tamu)
Aliando Syarief Ali (Bintang tamu)
Sony Wakwaw Hanafi

Referensi

sunting
  1. ^ Henz, Henry (20 Juni 2015). "'Tarzan dan Zaenab' Serial Terbaru Persembahan SCTV". Fimela.com. Diakses tanggal 27 September 2024. 

Pranala luar

sunting