Tari melinting

salah satu tarian di Indonesia
(Dialihkan dari Tali Melinting)

Tari Melinting adalah salah satu jenis tari tradisional yang berasal dari provinsi Lampung, Indonesia.[1] Gerak Tari Melinting dibawakan oleh penari pria dan penari wanita. Musik yang mengiringi tarian ini adalah Kolintang yang terbuat dari perunggu.[2]

Tari melinting

Sejarah

sunting

Tari Melinting berasal dari Kecamatan Melinting, Labuhan Maringgai, dan Kecamatan Gunung Pelindung, Kabupaten Lampung Timur, yang diperkirakan sudah ada sejak abad ke-16.[3] Tari Melinting menggambarkan keperkasaan serta keagungan Keratuan Melinting. Awalnya, tari ini digunakan untuk pelengkap pada acara Gawi Adat; yaitu acara Keagungan Keratuan Melinting. Pementasan Tari Melinting ini biasanya diadakan di balai adat. Dikarenakan Gawi Adat merupakan tarian keluarga ratu, penarinya juga terbatas pada orang-orang tertentu seperti putra dan putri Keratuan Melinting.[4]

Fungsi

sunting

Pada tahun 1958, Tari Melinting yang tadinya hanya dipakai untuk acara sakral seperti Gawi Adat, sekarang sudah mulai berkembang menjadi tarian rakyat. Tarian ini sekarang ditampilkan pada acara-acara budaya maupun sebagai tari pada upacara penyambutan Tamu Agung. Selain itu, masyarakat Lampung juga melakukan tarian ini sebagai ungkapan rasa syukur atas kebahagiaan yang dimiliki.[1]

Penari

sunting

Tari Melinting dapat dibawakan oleh penari pria dan penari wanita. Terdapat 8 penari; 4 penari wanita dan 4 penari pria. Pakaian yang dikenakan adalah busana adat Lampung dengan atribut berupa kopiah berwarna emas untuk penari pria dan siger untuk hiasan kepala pada wanita serta kipas untuk masing-masing penari. Alunan musik tradisional juga digunakan sebagai pengiring tarian ini. Gerakan penari pria dan wanita berbeda pula setiap babaknya.[5]

Referensi

sunting
  1. ^ a b "Tari Melinting, Tarian Tradisional Dari Provinsi Daerah Istimewa Lampung". Tim KAMERABUDAYA.com. 20 November 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-09-08. 
  2. ^ Katalog Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2018 Buku Dua (PDF). Jakarta: Direktorat Warisan dan Diplomasi Budaya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2018. hlm. 61. 
  3. ^ Bunga Rampai Eksistensi Ragam Budaya Lampung (PDF). Bandung: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Balai Pelestarian Nilai Budaya Bandung. 2014. hlm. 112. ISBN 9772085993003 Periksa nilai: invalid prefix |isbn= (bantuan). 
  4. ^ Digdo, Ikhsan (11 Juli 2017). "Tari Melinting, Ciptaan Ratu Penguasa Labuhan Meringgai". merahputih. 
  5. ^ "Tari Melinting Tarian Tradisional Dari Daerah Istimewa Lampung". www.negerikuindonesia.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-09-08. Diakses tanggal 2018-09-08.