Susan Eloise Hinton

Susan Eloise Hinton atau lebih dikenal dengan nama S.E Hinton adalah seorang penulis populer berkebangsaan Amerika yang banyak menulis cerita bertemakan remaja (bahasa Inggris: Young-adult fiction).[1] Hinton menerima pengharagaan Margaret A. Edward dari Asosiasi Perpustakaan Amerika atas karya-karyanya.[2] Salah satu novel Hinton yang paling populer adalah novel pertamanya berjudul The Outsiders yang diakui telah membuka mata remaja untuk lebih memahami dunianya.[3] The Outsiders diterbitkan pada tahun 1967 [4] dan hingga tahun 2000 versi cetak The Outsiders telah terjual lebih dari delapan juta eksemplar di Amerika.[5]

S. E Hinton
LahirSusan Eloise Hinton
8 Oktober 1948 (umur 75)
Tulsa, Oklahoma, Amerika
PekerjaanPenulis
KebangsaanAmerika
AlmamaterUniversity of Tulsa, Will Roger High School
GenreFiksi
Karya terkenalThe Outsiders
PasanganDavid Inhofe
AnakNicholas David Inhofe
Website
http://www.sehinton.com/

Kehidupan Pribadi

sunting

Susan Eloise Hinton lahir di Tulsa, Oklahoma, Amerika Serikat pada 22 Juli 1948. [6][7] Hinton tinggal di kota Oklahoma yang identik dengan kehidupan para Cowboys, hal inilah yang kemudian banyak menginspirasi Hinton dalam tulisan-tulisannya.[4] Sejak kecil Hinton telah menyukai kuda dan bercita-cita untuk memiliki sebuah peternakan.[4] Dalam menulis novelnya, Hinton menikmati menulis dengan tangan daripada mengetik menggunakan komputer.[1] Saat ini Hinton tinggal di Oklahoma bersama suaminya, David Inhofe, dan anak laki-lakinya, Nicholas David Inhofe.[1] Tidak banyak yang bisa diketahui tentang kehidupan pribadi Hinton, karena ia mengaku sebagai orang yang sangat tertutup.[1]

Karier

sunting

S.E Hinton memulai karier menulisnya sajak usia enam belas tahun [8] saat bersekolah di Will Roger High School di kota Tulsa, Oklahoma.[5] Hinton mulai menulis novel pertamanya, "The Outsider", karena terinspirasi oleh perpecahan kelompok di sekolahnya yakni kelompok "Greaser" dan "Socs".[5] Novel "The Outsider" kemudian diterbitkan pada tahun pertama Hinton menempuh pendidikan di University of Tulsa.[5] Sejak pertama kali diterbitkan "The Outsider" menjadi sangat sensasional dikalangan remaja.[5] Karya Hinton ini dianggap telah menyuarakan hati para remaja di Amerika dan membantu remaja untuk lebih melihat dunianya.[4][5] The Outsider mengantarkan Hinton pada puncak ketenaran.[5] Pada tahun 1988, S.E Hinton menerima pengharagaan Margaret A. Edward dari Asosiasi Perpustakaan Amerika atas kontribusinya besarnya dalam menulis novel sastra remaja.[2] Penghargaan ini diberikan untuk menghormati seorang penulis yang karyanya telah memberikan kontibusi besar terhadap perkembangan dan wawasan remaja di Amerika.[2] Penghargaan itu diberikan atas novel-novel Hinton yang berjudul The Outsider, Tex, That Was Then, Ths is Now, dan Rumble Fish yang telah membantu remaja untuk tumbuh serta memahami pribadi dan perannya dalam masyarakat [2] Kemudian pada tahun 1983, novel The Outsider diadaptasi kedalam sebuah film dengan judul yang sama "The Oustider".[9] Film ini disutradarai oleh Francis Ford Coppola dan dibintangi oleh Emilio Estevez, Patrick Swayze, Matt Dillon, and Tom Cruise.[9]

Fiksi Remaja

  • The Outsiders
  • Rumble Fish
  • That Was Then, This is Now
  • Tex
  • Taming The Star Runner

Fiksi Dewasa

  • Hawks Harbor
  • Tim's Stories

Fiksi anak-anak

  • Big David, Little David
  • The Puppy Sister

Referensi

sunting
  1. ^ a b c d (Inggris) S. E Hinton Official Website. "Biography". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-04-14. Diakses tanggal 17-April-2014. 
  2. ^ a b c d (Inggris) Young Adult Library Services Association. "1988 Margaret A. Edwards Award Winner". Diakses tanggal 22 April 2014. 
  3. ^ (Inggris) Hillel Italie (2007). "40 years later Hinton's 'The Outsiders' still strikes a chord among readers". UT San Diego. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-04-07. Diakses tanggal 17-April-2014. 
  4. ^ a b c d (Inggris) Famous Author. "S. E Hinton". Diakses tanggal 17-April-2014. 
  5. ^ a b c d e f g (Inggris) Penguin Putnam Books (2000). "S. E Hinton". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-04-07. Diakses tanggal 17-April-2014. 
  6. ^ (Inggris) New York Times. "S. E Hinton Biography". Diakses tanggal 17-April-2014. 
  7. ^ (Inggris) IMDB. "S. E Hinton Biography". Diakses tanggal 17-April-2014. 
  8. ^ (Indonesia) S. E Hinton (2002). "The Outsiders". Elex Media Komputindo. 
  9. ^ a b (Inggris) IMDB (1983). "The Outsiders". Diakses tanggal 22 April 2014. 

Pranala luar

sunting