Sungai Sungi
Sungai Sungi (Bahasa Bali: Tukad Sungi) adalah sebuah sungai di Bali, Indonesia.[2][3] Sumbernya terletak di daerah pegunungan di bagian tengah di utara pulau Bali. Mengalir melalui situs kuno Mengwi dan memasuki laut di sebelah barat Kerobokan Kelod di pantai selatan.[4]
Sungai Sungi (Tukad Sungi) | |
Sungai | |
Negara | Indonesia |
---|---|
Provinsi | Bali |
Muara | Yeh Sungi[1] |
- lokasi | Kuta Utara, Badung |
- elevation | 6 m (20 ft) |
Zona waktu | WITA (UTC+8) |
Sungai Sungi membentuk sebagian batas timur Kabupaten Tabanan dan menyediakan air irigasi untuk 4.200 hektar sawah dalam satu kabupaten saja.
Sejarah
suntingRaja pertama Mengwi, I Gusti Agung Made Agung yang mendirikan Puri Balayu, membangun sebuah bendungan di Sungai Sungi.[5] Menurut Henk Schulte Nordholt, bendungan ini sangat penting bagi perekonomian di sepanjang tepi sungai, menyediakan kebutuhan irigasi bagi orang-orang supaya hidup sejahtera.[5]
Geografi
suntingSungai ini mengalir di wilayah tengah ke selatan pulau Bali yang beriklim hutan hujan tropis (kode: Af menurut klasifikasi iklim Köppen-Geiger).[6] Suhu rata-rata setahun sekitar 24 °C. Bulan terpanas adalah Oktober, dengan suhu rata-rata 25 °C, and terdingin Juli, sekitar 22 °C.[7] Curah hujan rata-rata tahunan adalah 2123 mm. Bulan dengan curah hujan tertinggi adalah Januari, dengan rata-rata 569 mm, dan yang terendah September, rata-rata 23 mm.[8]
Sungai Sungi | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Tabel iklim (penjelasan) | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
| ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
|
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- ^ Yeh Sungi at Geonames.org (cc-by); Last updated 2012-01-17; Database dump downloaded 2015-11-27
- ^ Rand McNally, The New International Atlas, 1993.
- ^ Tukad Sungi at Geonames.org (cc-by); Last updated 2012-01-17; Database dump downloaded 2015-11-27
- ^ J. Stephen Lansing, Murray P. Cox, Sean S. Downey, Marco A. Janssen and John W. Schoenfelder (2009). "A robust budding model of Balinese water temple networks". World Archaeology. 41: 112–133. doi:10.1080/00438240802668198.
- ^ a b Nordholt, Henk Schulte (1996). The Spell of Power: A History of Balinese Politics, 1650-1940. KITLV Press. hlm. 58. ISBN 90-6718-090-4.
- ^ Peel, M C; Finlayson, B L; McMahon, T A (2007). "Updated world map of the Köppen-Geiger climate classification". Hydrology and Earth System Sciences. 11. doi:10.5194/hess-11-1633-2007.
- ^ a b "NASA Earth Observations Data Set Index". NASA. 30 January 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-04-26. Diakses tanggal 2018-11-27.
- ^ "NASA Earth Observations: Rainfall (1 month - TRMM)". NASA/Tropical Rainfall Monitoring Mission. 30 January 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-19. Diakses tanggal 2018-11-28.