Jasa sertifikasi koin

(Dialihkan dari Sertifikasi Koin)

Jasa sertifikasi koin (Coin grading service) adalah kegiatan yang dilakukan secara swantantra (independent) oleh badan swasta (pihak ketiga) yang berkompeten memverifikasi keaslian koin (authentication), menaksir kondisi koin (grading), sekaligus memberikan wadah segel (holder) pada koin (encapsulation), sehingga kondisi koin akan selalu terjaga seperti saat terakhir kali diverifikasi. Amerika Serikat yang dianggap sebagai salah satu negara haluan dunia numismatik dan sudah cukup berkembang, menyebut jasa sertifikasi koin ini sebagai Third Party Grading (TPG).[1][2][3]

Jasa sertifikasi koin awal mulanya dipelopori oleh ANACS (American Numismatic Association Certification Services) pada tahun 1972. Perusahaan ANACS didirikan oleh perkumpulan numismatis Amerika Serikat "American Numismatic Association (ANA)". American Numismatic Association pada saat itu merasa perlu untuk membentuk suatu badan independen yang bisa memverifikasi keaslian koin, sehingga pedagang/penjual koin (seller/coin dealer) dan pelanggan/pembeli (buyer/collector) sama-sama dapat diuntungkan.[4]

Saat ini ada empat perusahaan/badan jasa sertifikasi koin yang diakui oleh para pelaku bisnis numismatik, karena standar tingkat keakuratan yang tinggi. Mereka adalah Professional Coin Grading Service (PCGS), Numismatic Guaranty Company (NGC), American Numismatic Association Certification Service (ANACS), dan Independent Coin Graders (ICG). Dari keempatnya yang paling sangat dipercaya dan banyak menerima jasa sertifikasi koin adalah PCGS dan NGC.[5]

Dalam kegiatan jasa sertifikasi koin, kondisi koin biasanya diukur dengan standar numismatik Amerika, yaitu Skala Sheldon (Sheldon Scale). Skala Sheldon dari yang paling rendah adalah 1 (Poor) dan tertinggi 70 (Mint State/Uncirculated). Secara umum koin yang sudah disertifikasi nilainya akan 2 sampai 3 kali lipat lebih tinggi dibandingkan koin sama yang belum disertifikasi. Hal itu dikarenakan manfaat-manfaat yang diperoleh melalui jaminan keaslian koin, keakuratan kondisi koin, serta keamanan kondisi koin yang tidak akan berubah karena dilindungi oleh wadah koin (coin holder) yang kuat dan tahan lama.

Referensi

sunting
  1. ^ Russell, Ian (23 Maret 2011). "What does third-party grading mean?". www.greatcollection.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 24 Mei 2024. 
  2. ^ "Why third-party grading matters". www.greatcollection.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 24 Mei 2024. 
  3. ^ Syarif (31 Agustus 2015). "Sekilas Tentang Jasa Sertifikasi Koin". Diakses tanggal 24 Mei 2024. 
  4. ^ DeLorey, Tom (15 Januari 2015). "The History of the First Third-Party Coin Grading Service – ANACS". coinweek.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 24 Mei 2024. 
  5. ^ Ferguson, Mark (2 Agustus 2012). "Comprehensive Market Study Reveals CAC Price Premiums". coinweek.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 24 Mei 2024.