Rute Pelabuhan Klang
Rute Pelabuhan Klang (bahasa Melayu: Laluan Pelabuhan Klang) adalah salah satu dari tiga rute Sektor Tengah KTM Komuter yang dioperasikan oleh Keretapi Tanah Melayu. Rute ini melintasi Tanjung Malim dan Pelabuhan Klang. Sebelum 15 Desember 2015, terminus utara dari rute ini berlokasi di Batu Caves.
Rute Port Klang | |||||
---|---|---|---|---|---|
2 | |||||
Ikhtisar | |||||
Nama asli | Laluan Pelabuhan Klang | ||||
Jenis | Kereta komuter | ||||
Sistem | KTM Komuter | ||||
Status | Operasional | ||||
Lokasi | Perak Selangor Kuala Lumpur | ||||
Terminus | Tanjung Malim Pelabuhan Klang | ||||
Stasiun | 34 | ||||
Layanan | Tanjung Malim - Pelabuhan Klang | ||||
Nomor lintas | 2 (merah) | ||||
Situs web | www | ||||
Operasi | |||||
Dibuka | 14 Agustus 1995 | ||||
Pemilik | Keretapi Tanah Melayu | ||||
Operator | Keretapi Tanah Melayu | ||||
Depo | Sentul | ||||
Rangkaian | KTM Kelas 92 Komuter CSR EMU 37 kereta bergerbong-enam | ||||
Data teknis | |||||
Panjang lintas | 126 km (78 mi) | ||||
Lebar sepur | 1.000 mm (3 ft 3+3⁄8 in) lebar sepur 1 m | ||||
Elektrifikasi | Overhead 25 KV 50 Hz | ||||
Kecepatan operasi | 120 km/h (75 mph) | ||||
|
KTM Komuter adalah layanan kereta komuter listrik yang diluncurkan pada tahun 1995, melayani pengguna komuter di Kuala Lumpur dan sekitarnya. Layanan ini merupakan moda transportasi populer bagi pengguna komuter yang bekerja di Kuala Lumpur, karena dapat menuju ke kota tersebut tanpa khawatir akan kemacetan lalu lintas. Setiap kereta berisi tempat duduk modern dan dilengkapi dengan pendingin ruangan. Bagi pengguna kereta yang membawa kendaraan pribadi menuju stasiun disediakan fasilitas Park & Ride.
Rute ini merupakan salah satu komponen Sistem Transit Terpadu KL Raya/Lembah Klang. Rute ini diberi nomor 2 dan diberi warna Merah pada peta transit resmi. Rute ini dinamai dari terminusnya, Stasiun Komuter Pelabuhan Klang.
Informasi rute
suntingSejarah
suntingRute ini bermula dari Kereta Api Pemerintah Selangor yang menghubungkan Bukit Kuda di luar Klang ke Kuala Lumpur, dibuka pada September 1886.[1] Pada tahun 1890 sebuah jembatan yang melintasi Sungai Klang dibangun, yang memungkinkan kereta tersebut untuk mengubah rutenya ke Bukit Badak dan ke Klang. Rute ini diperluas ke Segambut dan Rawang pada tahun 1892, sebagai rute cabang dari Stasiun Keretapi Kuala Lumpur. Jalur kereta ini mencapai Kuala Kubu Bharu pada 1894 dan akhirnya mencapai Pelabuhan Klang pada tahun 1899.
Pada tahun 1989, kereta api ini melayani sepanjang area Sentul-Pelabuhan Klang.[2] Di sepanjang daerah yang sama, bersama dengan daerah Rawang-Seremban, dialiri listrik pada tahun 1990-an. Elektrifikasi kemudian dilanjutkan hingga Batu Caves pada tahun 2009.
Daftar Stasiun
suntingKode Stasiun | Nama Stasiun | Jenis platform | Stasiun transit/Catatan |
KA15 | Tanjung Malim | Platform tengah & Sisi | Terminus utara. |
KA14 | Kuala Kubu Bharu | Sisi | |
KA13 | Rasa | Sisi | |
KA12 | Batang Kali | Sisi | |
KA11 | Serendah | Sisi | |
KA10 | Rawang | Platform tengah & Sisi | Setengah kereta mengakhiri atau memulai layanan dari stasiun ini, tetapi kebanyakan kereta saat ini meneruskan perjalanan ke Tanjung Malim. |
KA09 | Kuang | Sisi | |
KA08 | Sungai Buloh | Sisi | Keluar dari stasiun kawasan berbayar melalui sambungan biasa ke SBK01 Sungai Buloh untuk MRT Rute Sungai Buloh–Kajang. |
KA07 | Kepong Sentral | Sisi | Keluar dari stasiun kawasan berbayar ke tempat yang akan datang SSP04 Kepong Sentral untuk MRT Rute Sungai Buloh–Serdang–Putrajaya. |
KA06 | Kepong | Sisi | Stasiun terminal saat jam sibuk untuk layanan ulang-alik Tanjong Malim-Kepong. |
KA05 | Segambut | Sisi | Rute bus RapidKL 190 ke Mont Kiara dan Sri Hartamas. |
KA04 | Putra | Sisi | Stasiun biasa bersama Rute Seremban. Berjalan jarak 600 meter ke SP4 AG4 PWTC pada LRT Rute Ampang dan Rute Sri Petaling. |
KA03 | Bank Negara | Sisi | Transit antar platform ke Rute Seremban, berjalan jarak 250 meter ke SP6 AG6 Bandaraya pada Rute Ampang dan Rute Sri Petaling. |
KA02 | Kuala Lumpur | Platform tengah & Sisi | Persimpangan lintas-platform tak bertangga ke Rute Seremban dan berjalan jarak 200 meter ke KJ14 Pasar Seni pada LRT Rute Kelana Jaya & SBK16 Pasar Seni untuk MRT Rute Sungai Buloh–Kajang. |
KA01 | KL Sentral | Platform tengah | Stasiun biasa bersama Rute Seremban dan Skypark Line. Stasiun terminal untuk layanan ulang-alik KL Sentral-Pelabuhan Klang saat jam sibuk. Transit ke KJ15 KL Sentral untuk LRT Rute Kelana Jaya, KE01 KLIA Ekspres, KT01 KLIA Transit, 200 meter berjalan kaki ke MR1 KL Monorail & dan 600 meter berjalan kaki ke SBK15 Muzium Negara untuk Rute Sungai Buloh–Kajang. Bus antar T819 ke SBK13 Pusat Bandar Damansara untuk Rute MRT Sungai Buloh–Kajang. |
KD01 | Abdullah Hukum | Sisi | Transit ke KJ17 stasiun Abdullah Hukum pada Rute Kelana Jaya dan terdapat proyek pembangunan KL Eco City. Jembatan pejalan kaki ke Mid Valley Megamall melalui The Gardens Mall (cth. KB01 Stasiun Mid Valley pada Rute Seremban) juga sedang dibangun (dijadwalkan akan dibuka pada tahun 2019) |
KD02 | Angkasapuri | Sisi | Tersedia bus ulang-alik (shuttle bus) setiap setengah jam ke Universitas Malaya. |
KD03 | Pantai Dalam | Sisi | |
KD04 | Petaling | Platform tengah & Sisi | |
KD05 | Jalan Templer | Sisi | |
KD06 | Kampung Dato Harun | Sisi | |
KD07 | Seri Setia | Sisi | |
KD08 | Setia Jaya | Platform tengah & Sisi | Transit ke SB1 Sunway-Setia Jaya untuk BRT Sunway Line. |
KD09 | Subang Jaya | Sisi | Transit ke KJ28 Subang Jaya untuk LRT Rute Kelana Jaya dan Skypark Line. |
KD10 | Batu Tiga | Sisi | |
KD11 | Shah Alam | Platform tengah & Sisi | |
KD12 | Padang Jawa | Sisi | |
KD13 | Bukit Badak | Sisi | |
KD14 | Klang | Platform tengah & Sisi | Transit ke BK20 Klang untuk LRT Rute Bandar Utama-Klang akan datang. |
KD15 | Teluk Pulai | Sisi | |
KD16 | Teluk Gadong | Sisi | |
KD17 | Kampung Raja Uda | Sisi | |
KD18 | Jalan Kastam | Platform tengah & Sisi | |
KD19 | Pelabuhan Klang | Platform tengah | Terminal Barat di Pelabuhan Klang. Keluar dari Terminal Pelabuhan Internasional Pelabuhan Klang ke Pulau Ketam, Selangor, Malaysia & Dumai, Indonesia. |
Stamformasi
suntingRute ini menggunakan kereta KTM Kelas 92 dalam formasi 6 kereta.
Galeri
sunting-
Tampak dalam (yang dimodifikasi dengan pegangan tambahan) sebuah kereta Kelas 83 EMU.
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- ^ "History of Railways in Selangor". Diakses tanggal 23 Juli 2017.
- ^ "KTM Railbus". Malaya Railway. Diakses tanggal 23 Juli 2017.
Pranala luar
sunting- (Melayu) Situs web resmi Keretapi Tanah Melayu
- (Melayu) Situs web resmi KTM Komuter
- (Melayu) Keretapi.com - Laman penggemar keretapi Diarsipkan 2009-03-23 di Wayback Machine.
- (Inggris) Situs web Klub Penggemar Keretapi Tanah Melayu
- (Inggris) KTM Komuter Schedule App: Solving The Main Problem for KTM Komuter Customers