Refan
Refan (hrem-'fan) adalah sebuah figur yang dideskripsikan sebagai "bintang dewa yang kau buat patung-patungnya untuk disembah" dalam Kisah Para Rasul 7:43.
Analisis
suntingRefan adalah sebuah pengucapan Yunani kuno: ρεμφαν. Berbagai manuskrip memakai transliterasi lainnya, seperti bahasa Yunani Kuno: Ῥομφά, Ῥεμφάν, Ῥεμφάμ, Ῥαιφάν, dan Ῥεφάν. Istilah tersebut adalah bagian dari sebuah rujukan kepada Amos 5:26, yang dibaca dalam bahasa Ibrani menjadi "Chiun", "Kewan", atau "Kijun". Bacaan Septuaginta dari Amos adalah "raiphan" atau "rephan". Bentuk Yunani-nya berdasarkan pada transliterasi Ibrani, k (qoppa) yang digantikan dengan r (resh) dan ph digantikan dengan v (yod). "kewan", adalah pengucapan lain dari kata Persia Lama dari Kayvan, yang artinya Saturnus.[1][2]
Referensi
sunting- ^ Dehkhoda Dictionary "Online" Diarsipkan 2014-12-17 di Wayback Machine.. No other meaning is given.
- ^ Moin, Mohammad, (1997). Farhang-e Farsi (Persian Dictionary), Volume 6, p. 1644, Tehran, Amirkabir, ISBN 964-00-0164-3. No other meaning is given.
Sumber
sunting- Artikel ini menyertakan teks dari suatu terbitan yang sekarang berada pada ranah publik: Chisholm, Hugh, ed. (1911). "Remphan". Encyclopædia Britannica. 23 (edisi ke-11). Cambridge University Press. hlm. 82.