Raclette
salah satu hidangan dari susu
Raclette adalah keju yang berasal dari Wallis di Swiss dan Savoie di Prancis dan dibuat dari susu sapi yang dipasteurisasi.[1][2] Nama keju ini berasal dari kata "racler" yang dalam bahasa Prancis berarti "menggores" atau "mengerik".[1] Pada zaman pertengahan, para gembala dari Swiss senang dengan keju Raclette yang pedas.[1] Mereka pun suka memanaskan setengah keju tersebut dengan api dan mengerik keju yang sudah dipanaskan tersebut.[1] Keju tersebut sering dimakan bersama dengan kentang rebus.[2] Karena dapat meleleh dengan baik maka keju Raclette dapat digunakan untuk roti bakar, souffle dan daging panggang.[1] Apabila keju ini dipanggang maka keju tersebut menjadi renyah dan gurih.[1]
Raclette | |
---|---|
Negara asal | Swiss, Prancis |
Wilayah | Alpen |
Sumber susu | Sapi |
Dipasteurisasi | Ya |
Tekstur | Keras |
Kadar lemak | 45% |
Waktu pematangan | 3 bulan[1] |
Lihat pula
suntingRujukan
suntingPranala luar
suntingWikimedia Commons memiliki media mengenai Raclette.