Putri Cheonmyeong dari Silla


Putri Cheonmyeong (Hangul천명공주; Hanja天明公主; fl. abad ke-7) merupakan seorang putri Kerajaan Silla, salah satu dari Tiga Kerajaan Korea, ia dikenal sebagai saudari Ratu Seondeok, yang memerintah sebagai Raja Silla yang ke-27. Orangtuanya adalah Raja Jinpyeong dan Ratu Maya. Tidak terdapat catatan mengenai siapa yang lebih tua di antara Cheonmyeong dan Deokman, menurut babad Samguk Sagi menyatakan bahwa Putri Deokman (kemudian Ratu Seondeok) lebih tua dengan banyak sumber lainnya yang menyatakan bahwa Putri Cheonmyeonglah yang lahir terlebih dahulu.

Putri Cheonmyeong
Hangul
천명공주
Hanja
天明公主
Alih AksaraCheonmyeong gongju
McCune–ReischauerCh'ŏnmyŏng kongju

Putri Cheonmyeong menikah dengan Kim Yongsu, dengan siapa ia memiliki seorang putra, Kim Chunchu. Setelah Kim Chunchu naik takhta sebagai Muyeol dari Silla, ia dinaikkan status anumertanya sebagai Ibu Suri Munjeong.

Keluarga

sunting
  • Ayahanda: Raja Jinpyeong (眞平王 진평왕 567-632)
  • Ibunda: Kim Bokhilgu, Nyonya Maya (金福肹口 摩耶夫人 김복힐구마야부인, tgl tidak diketahui)

Saudara

sunting
  • Putri Deokman, (kemudian dikenal sebagai Ratu Seondeok) (善德女王 선덕여왕, ?~647) – disangsikan apabila Cheonmyeong atau Ratu Seondeok yang lebih tua
  • Adik: Putri Seonhwa, 善花公主, 선화공주, tanggal tidak diketahui, hanya muncul di Samguk Yusa (삼국유사) (identitasnya disangsikan.)[1]
  • Ayah mertua: Raja Jinji (眞智王, 진지왕, ?~579)
  • Ibu mertua: Nyonya Jido dari wangsa Park (知道夫人 朴氏, 지도부인 박씨, tgl tidak diketahui)

Suami dan keturunan

sunting
  • Suami: Kim Yongsu 金龍春 or金龍樹, 김용춘 or 김용수, 578~647. Kemudian ketika Kim Chunchu menjadi Raja Muyeol, ia dikenal sebagai Munheung yang Agung (文興大王, 문흥대왕)
  • Putra: Kim Chunchu, kemudian dikenal sebagai Raja Muyeol, 金春秋 김춘추, 604-661

Didalam kebudayaan modern

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ According to records in the Samgungnyusa, she was the wife of Mu of Baekje. However, theories based on the Samguk Sagi suggest that she was the wife of Dongseong of Baekje and some theories say that she wasn't even a princess but a daughter of a wealthy noble.