Protes SOPA dan PIPA

Pada tanggal 18 Januari 2012, serangkaian protes terencanakan diadakan melawan dua rancangan hukum di Kongres Amerika Serikat, yaitu Stop Online Piracy Act (SOPA) PROTECT IP Act (PIPA). Protes ini mengikuti protes-protes kecil pada akhir 2011. Protes ini didasarkan pada kekhawatiran bahwa RUU yang ditujukan untuk memberikan tanggapan yang lebih besar terhadap pelanggaran hak cipta (dikenal sebagai pembajakan) yang meningkat di luar Amerika Serikat ini berisikan peraturan-peraturan yang dapat mengancam kebebasan berbicara daring, situs web, dan komunitas Internet. Para pemrotes juga meragukan ketiadaan pelindung untuk melindungi situs-situs berbasis konten buatan pengguna.

Cuplikan halaman Wikipedia bahasa Inggris selama pemadaman 18 Januari

Pergerakan protes yang lebih formal diawali ketika sejumlah situs web, termasuk Reddit dan komunitas penyunting Wikipedia bahasa Inggris, mempertimbangkan untuk menutup sementara konten mereka dan menampilkan pesan kepada pengguna yang menentang kedua RUU tersebut. Situs lain seperti Google, Mozilla, dan Flickr juga menyatakan protes melawan RUU tersebut. Beberapa situs ditutup seluruhnya, sementara lainnya mengizinkan akses menuju sebagian atau semua kontennya. Secara keseluruhan, lebih dari 115.000 situs web[1] dan puluhan juta orang[2] bergabung dengan protes Internet ini. Selain protes daring, ada pula demonstrasi nyata di beberapa kota di A.S., termasuk New York City, San Francisco, dan Seattle. Protes-protes lain juga diadakan di seluruh dunia.

Protes yang awalnya direncanakan pada hari dengar pendapat SOPA ini menarik publisitas dan reaksi besar. Beberapa hari sebelum tindakan tersebut, Gedung Putih mengeluarkan pernyataan bahwa mereka "tidak mendukung UU yang mengikis kebebasan berbicara, meningkatkan risiko keamanan siber, atau mengancam Internet global yang dinamis dan inovatif."[3] Pada hari protes, lebih dari 8 juta orang mencari perwakilan mereka di Wikipedia,[4] petisi di Google mencatat sekitar 4,5 juta tanda tangan,[4] lebih dari 1 juta surat elektronik dikirim ke Kongres melalui Electronic Frontier Foundation,[5] selama beberapa jam Twitter menerima sekitar 1/4 juta kicauan per jam mengenai SOPA, para pembuat hukum mengumpulkan "lebih dari 14 juta nama - 10 juta di antaranya adalah pemilih".[6]

Selama dan sesudah protes 18 Januari, para politisi yang sebelumnya mendukung UU ini mulai meragukan isinya, sementara lainnya menarik dukungan mereka secara total. Di luar negeri, komentar "pedas" [7] mengenai RUU ini disuarakan oleh penemu World Wide Web, Sir Tim Berners-Lee,[7] serta Komisaris Eropa untuk Agenda Digital.[8] Sejumlah media mengkritik tekanan terhadap pendukung UU ini; Boston Herald mendeksripsikan penarikan layanan web sebagai bukti "betapa kuatnya hukuman siber ini."[9] Mantan Senator dan Direktur MPAA Chris Dodd menyatakan bahwa pemadaman terkoordinasi tersebut adalah "penyalahgunaan kekuasaan tentang kebebasan yang dinikmati perusahaan-perusahaan tersebut di pasar saat ini." [10] Media lain seperti The New York Times memandang protes ini sebagai "era politik bagi industri teknologi."[11]

Pada 20 Januari, lingkungan politik mengenai kedua RUU tersebut berubah total. RUU ini ditarik dari pemungutan suara untuk direvisi dan dipertimbangkan isinya.[6]

Protes 18 Januari 2012

sunting

Pemrotes

sunting

Komunitas Wikimedia

sunting

Pada tanggal 10 Desember 2011, pendiri bersama Wikipedia Jimmy Wales menarik perhatian atas kekhawatirannya terhadap SOPA, yang ia sebut sebagai "hukum yang jauh lebih buruk" dibandingkan DDL intercettazioni (UU Penyadapan)[12] di Italia beberapa bulan sebelumnya, yang sedang dilacak cepat oleh Kongres atas "judul yang menyesatkan".

Sebagai bentuk protes terhadap rancangan undang-undang Stop Online Piracy Act dan juga PROTECT IP Act, Wikipedia bahasa Inggris melakukan "pemadaman" situs pada tanggal 18 Januari 2012 pukul 05.00 UTC selama 24 jam. Halaman artikel pada Wikipedia bahasa Inggris tidak dapat dibaca maupun disunting dan hanya menampilkan pesan agar para pengunjungnya membayangkan dunia tanpa ada sumber pengetahuan gratis yang didominasi warna hitam. Sedangkan Wikipedia bahasa lainnya, menampilkan panji menyatakan dukungannya terhadap protes yang dilakukan Wikipedia bahasa Inggris.

Situs web lain

sunting
 
Wikipedia bahasa Navajo, sebuah proyek kembaran, mengadakan pemadaman kecil-kecilan sebagai tanggapan terhadap pemadaman global. Sebuah kotak sensor muncul di halaman utama.

Lebih dari 115.000 situs web berpartisipasi dalam protes ini,[1] termasuk Craigslist, Boing Boing, A Softer World, Cake Wrecks, Destructoid, DeckTech.net, Free Press, Failblog, Newgrounds, Good.is, Good Old Games, Mojang, MoveOn.org, Mozilla, Rate Your Music, Oh No They Didn't, Tucows, What Dat.net, ThatGuyWithTheGlasses, Tumblr, TwitPic, VGMusic, Wikia, Wordpress, xkcd, Galobuz] serta situs korporat distribusi Linux, openSUSE, dan situs perwakilan Kongres dari Silicon Valley, Anna Eshoo dan Zoe Lofgren.[13][14] Google mengumumkan keinginan mereka untuk bergabung dengan pemadaman ini dengan mengubah logo versi Amerika Serikatnya selama satu hari menggunakan papan hitam interaktif. Jika logo tersebut diklik, pengguna akan dialihkan ke halaman informasi tentang RUU ini, disertai kesempatan untuk menandatangani petisi kepada Kongres yang menyatakan kekhawatiran mereka.[15]

Mozilla Foundation mengganti halaman awal peramban web Firefox-nya dengan warna hitam dan menyertakan tautan yang berisikan informasi tentang RUU SOPA/PIPA dilengkapi pernyataan penentangan mereka, dan memungkinkan pengguna mengirim surel ke perwakilan Kongres mereka.[16]

Situs daring majalah Wired menggunakan JavaScript untuk menghitamkan sebagian besar teks di halaman mereka, seolah-olah teks tersebut telah ditinjau, di luar artikel utama mereka mengenai SOPA/PIPA; pembaca bisa menghilangkan kotak-kotak tersebut dengan mengkliknya.[17][18]

Situs web berbagi foto Flickr memberikan pengguna terdaftar kemampuan untuk "menyensor" foto-foto dalam jumlah tidak terdaftar sebagai demonstrasi bagaimana regulasi SOPA/PIPA akan memberi dampak buruk terhadap situs tersebut; foto pilihan pengguna diberi warna abu-abu, termasuk teks informasinya.[19]

4chan menampilkan sebuah spanduk dan "menyensor" pos pengguna di semua halaman gambarnya,[20] yang bisa dilihat dengan mengarahkan kursor ke sana.

StumbleUpon menambahkan beberapa tautan yang mengarah ke situs-situs anti-SOPA/PIPA.

Sebuah video yang disebarkan oleh League for Gamers (didirikan oleh Mark Kern dan didukung oleh ScrewAttack, Extra Credits, dan LoadingReadyRun) memrotes dukungan Entertainment Software Association terhadap SOPA dengan menggalang dukungan untuk memboikot ESA Electronic Entertainment Expo Convention.[21]

Demonstrasi fisik

sunting
 
Demonstran SOPA/PIPA di New York City bersamaan dengan pemadaman Internet

Selain pemadaman daring, protes di kota-kota seperti New York City, San Francisco, dan Seattle diadakan pada 18 Januari untuk membangkitkan kesadaran terhadap kedua RUU tersebut.[22][23]

Reaksi

sunting

Reaksi global

sunting
Pra-protes
sunting

Pengumuman pemadaman ini dilaporkan terjadi di seluruh dunia. Media yang meliput berita ini mencakup ABC Australia,[24] CBC,[25] BBC,[26] der Spiegel,[27] Le Figaro,[28] Le Monde,[29] Libération,[30] Fox News,[31] The Guardian,[32] Menafn,[33] News Limited,[34] Sky News,[35] The Age,[36] The Hindu,[37] The New York Times,[38][39] Taipei Times,[40] The Washington Post,[41] The Wall Street Journal[42] dan The Times of India.[43]

Beberapa organisasi media seperti The Washington Post, The Guardian, dan NPR menyarankan "solusi crowdsourcing bagi pengguna yang berusaha mencari jawaban" selama pemadaman Wikipedia dengan mengundang pengguna untuk bertanya melalui Twitter menggunakan tagar #altwiki.[44]

Seorang eksekutif Motion Picture Association of America (MPAA) menyebut rencana pemadaman ini sebagai contoh "penipuan dan pengalihan" yang membakar semangat namun gagal menyelesaikan masalah pelanggaran hak cipta dengan "menjauhkan masyarakat agar tidak bisa mengetahui apa masalah yang sebenarnya, sehingga pihak-pihak asing terus mencuri hasil kerja keras warga Amerika Serikat".[45] Mantan Senator AS dan Direktur MPAA Chris Dodd menyatakan bahwa pemadaman terkoordinasi tersebut adalah "penyalahgunaan kekuasaan tentang kebebasan yang dinikmati perusahaan-perusahaan tersebut di pasar saat ini."[10]

Dick Costolo, CEO situs jejaring sosial Twitter, menolak seruan agar Twitter bergabung dengan protes ini sambil berkicau bahwa, "bodoh sekali mengorbankan bisnis global sebagai tanggapan terhadap sebuah masalah politik nasional."[46] Awalnya, sejumlah orang berpikir Costolo merujuk pada semua gerakan pemadaman pada 18 Januari, namun kemudian ia mengklarifikasi bahwa ia merujuk pada pemadaman hipotetis Twitter dan ia mendukung pemadaman Wikipedia.[47]

Pencetus RUU ini, Perwakilan Lamar S. Smith, menyebut pemadaman ini "mencari sensasi," sambil berkata bahwa "ironis sekali jika sebuah situs web penyedia informasi menyebarkan informasi yang tidak benar mengenai Stop Online Piracy Act ini."[48]

Pada 17 Januari 2012, sebagai tanggapan terhadap kekhawatiran mengenai PIPA dan SOPA, Gedung Putih menyatakan bahwa mereka "tidak akan mendukung UU yang mengikis kebebasan berbicara, meningkatkan risiko keamanan siber, atau mengancam Internet global yang dinamis dan inovatif."[3]

18 Januari
sunting

Yayasan Wikimedia melaporkan bahwa ada 162 juta kunjungan ke Wikipedia selama 24 jam dipadamkan, dengan 8 juta di antaranya memakai halaman depan situs ini untuk menghubungi perwakilan Kongres A.S. mereka.[4][49] Pemakaian halaman utama Wikipedia meningkat pesat selama pemadaman dengan 17.535.733 tampilan halaman, dibandingkan 4.873.388 tampilan satu hari sebelumnya.[50] Sebuah petisi yang dibuat Google mencatat lebih dari 4,5 juta tanda tangan,[4] sementara Electronic Frontier Foundation melaporkan ada lebih dari 1 juta surel yang dikirim ke Anggota Kongres melalui situs mereka ketika pemadaman terjadi.[5] MSNBC melaporkan bahwa 2,4 juta pesan Twitter tentang SOPA, PIPA, dan pemadaman tersebut dikirimkan dalam kurun 16 jam pada 18 Januari; termasuk pesan dari pendiri Facebook Mark Zuckerberg, yang belum menggunakan layanan ini sejak 2009, dengan mendorong para pengikutnya untuk menghubungi Anggota Kongres mereka.[51][52] Banyak pengguna beralih ke Twitter untuk menyuarakan ketidakpuasan dan kemarahan mereka atas pemadaman tersebut.[53] Sen. Ron Wyden (D-OR), seorang penentang utama RUU ini berkata bahwa "para pembuat hukum telah mengumpulkan lebikh dari 14 juta nama - 10 juta di antaranya adalah pemilih" yang memrotes kedua RUU tersebut.[6]

Creative America, sebuah koalisi yang mewakili studio film, serikat hiburan, dan jaringan televisi, memanfaatkan pemadaman ini untuk menyarakan masyarakat yang terkena dampaknya untuk menikmati bentuk hiburan lain sebagai pengganti aktivitas Internet normal mereka; iklan seperti itu muncul di Times Square, New York City, dan situs-situs web lain.[23]

CTV dari Kanada menerbitkan "panduan bertahan hidup" dari pemadaman tersebut di situs web nasional mereka, sambil merujuk Wikipedia sebagai jawaban terhadap "pertanyaan hangat seperti "Apakah chinchilla hewan pengerat?" dan "Apa arti 'rickrolling'?" Panduan ini memberikan instruksi terperinci tentang cara mengakal-akali pemadaman dan mengakses Wikipedia bahasa Inggris selama protes terjadi.[54]

Selama pemadaman terjadi, perpustakaan di bebereapa universitas memanfaatkan pemadaman ini untuk mengingatkan mahasiswa bahwa ensiklopedia cetak tradisional bisa dipakai untuk penelitian. Mahasiswa yang beralih ke Internet untuk mencari informasi disarankan untuk mengunjungi perpustakaan sebagai sumber informasi alternatif.[55] Di Twitter, tagar humor #factswithoutWikipedia masuk topik terhangat yang berisikan "fakta-fakta" palsu karangan pengguna.[56]

Pasca-protes
sunting

Dampak dari tindakan terkoordinasi ini secara umum dianggap signifikan. Yochai Benkler dari Berkman Center for Internet & Society menyatakan bahwa pemadaman 18 Januari adalah "demonstrasi publik yang sangat kuat untuk menunjukkan bahwa apa yang dipandang secara historis sebagai sistem teknis berisi aturan-aturan yang hanya ditujukan untuk industri konten telah menjadi sesuatu yang lebih dari itu. Ada jutaan warga yang cukup peduli untuk bertindak. Ini bukanlah hal yang sepele."[57]

Ketua MPAA Christopher Dodd membandingkan hal ini dengan gerakan daring untuk Kebangkitan dunia Arab dan mengajak pengadaan rapat antara Hollywood dengan perusahaan teknologi untuk mencapai kompromi dalam hal undang-undang.[58]

Dampak legislatif dan akibat

sunting

Pada 18 Januari, enam senator yang menjadi sponsor RUU ini, termasuk Marco Rubio, ko-sponsor PIPA, Orrin Hatch, Kelly Ayotte, Roy Blunt, John Boozman, dan Mark Kirk, menyatakan bahwa mereka akan menarik dukungan mereka terhadap RUU ini.[59] Beberapa anggota Kongres lain mengeluarkan pernyataan yang mengkritik kedua RUU tersebut.[60][61]

Keesokan harinya, 18 dari 100 senator, termasuk 11 sponsor asli RUU PIPA, telah mengumumkan bahwa mereka tidak lagi mendukung PIPA.[62] Perubahan dukungan terhadap SOPA/PIPA oleh anggota Kongres berubah dalam semalam dari 80 mendukung dan 31 menentang menjadi 65 mendukung dan 101 menentang.[63] Pemungutan suara awal dijadwalkan pada 24 Januari, namun setelah tanggapan masyarakat bermunculan, Pemimpin Mayoritas Senator Harry Reid mengumumkan bahwa pemungutan suara akan ditunda sambil membujuk sponsor utama RUU ini, Senator Patrick Leahy, "untuk menciptakan keseimbangan antara properti intelektual Amerika Serikat, dan mempertahankan keterbukaan dan inovasi Internet".[6][64] Ketua Subkomite Yudisial Dewan, Perwakialn Lamar S. Smith, mengumumkan bahwa pemungutan suara lebih lanjut terhadap SOPA akan ditunda "sampai ada persetujuan yang lebih banyak mengenai solusinya".[65][66] Kemudian, New York Times menerbitkan berita bahwa kedua RUU "ditunda sampai waktu yang tidak ditentukan."[6]

Tanggapan internasional
sunting

Penemu World Wide Web Sir Tim Berners-Lee "dengan pedas"[7] menyerang RUU SOPA dan PIPA. Sambil berbicara dalam sebuah acara industri di Florida, ia memuji protes oleh situs-situs besar atas perhatian yang berhasil mereka dapatkan, dan mendeskripsikan RUU ini sebagai "ancaman besar terhadap keterbukaan Internet" sehingga "harus dihentikan".[7]

Dua hari kemudian, Wakil Presiden Komisi Eropa dan Komisaris Eropa untuk Agenda Digital Neelie Kroes menyebut RUU ini sebagai "UU yang buruk" yang mampu "mengancam pondasi dasar kesuksesan web".[8] Ia juga mengatakan bahwa "harus ada pelindung yang menguntungkan bagi keterbukaan Internet.".[67]

Galeri

sunting

Pemadaman situs daring

sunting

Lainnya

sunting

Lihat pula

sunting

Catatan kaki

sunting
  1. ^ a b Wortham, Jenna (January 19, 2012). "Public outcry over antipiracy bills began as grassroots grumbling". New York Times. Retrieved January 21, 2012.
  2. ^ Sedikitnya 10 juta surel diterima dan 24 juta kicauan didokumentasikan; sumber tepercaya tidak memperkirakan berapa orang yang berpartisipasi, namun bisa diidentifikasi dari sumber dengan jumlah "puluhan juta".
  3. ^ a b "Rupert Murdoch Sopa attack rebuffed by Google". BBC News. January 16, 2012. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  4. ^ a b c d Netburn, Deborah (January 19, 2012). "Wikipedia: SOPA protest led 8 million to look up reps in Congress". Los Angeles Times. Diakses tanggal January 20, 2012. 
  5. ^ a b McSherry, Corynne; Samuels, Julie (January 18, 2012). "Thank You, Internet! And the Fight Continues". Electronic Frontier Foundation. Diakses tanggal January 18, 2012. 
  6. ^ a b c d e Weisman, Jonathan (January 20, 2012). "After an Online Firestorm, Congress Shelves Antipiracy Bills". The New York Times. Diakses tanggal January 20, 2012. 
  7. ^ a b c d Worth, Dan (2012-01-18). "Web inventor Tim Berners-Lee slams SOPA and PIPA legislation". V3. Diakses tanggal 2012-01-20. 
  8. ^ a b Worth, Dan (http://www.v3.co.uk/v3-uk/news/2140390/european-commission-digital-chief-backs-anti-sopa-protests). "European Commission digital chief backs anti-SOPA protests". V3. Diakses tanggal http://www.v3.co.uk/v3-uk/news/2140390/european-commission-digital-chief-backs-anti-sopa-protests. 
  9. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama heraldresponse
  10. ^ a b MPAA's Chris Dodd takes aim at SOPA strike The Los Angeles Times January 17, 2012
  11. ^ http://www.nytimes.com/2012/01/18/technology/web-wide-protest-over-two-antipiracy-bills.html?scp=11&sq=SOPA&st=cse
  12. ^ "Camera dei Deputati: disegno di legge N. 1415-B". Camera dei Deputati (dalam bahasa Italian). Diakses tanggal October 4, 2011.  Hapus pranala luar di parameter |work= (bantuan)
  13. ^ Blackburn, David (January 19, 2012). "Wiki-world". The Spectator. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-04-17. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  14. ^ "Web Goes On Strike". Sopastrike. Diakses tanggal January 17, 2011. 
  15. ^ Sandoval, Greg; McCullagh, Declan (January 17, 2012). "Google plans to use home page to protest SOPA". CNet. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  16. ^ Kerr, Dana (January 19, 2012). "Mozilla reaches 40 million people in anti-SOPA campaign". CNet. Diakses tanggal January 20, 2019. 
  17. ^ Potter, Ned (January 18, 2012). "SOPA Blackout: Wikipedia, Google, Wired Protest 'Internet Censorship'". ABC News. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  18. ^ Hansen, Evan (January 18, 2012). "Why We've Censored Wired.com". Wired. Diakses tanggal January 18, 2012. 
  19. ^ Albanesius, Chloe (January 18, 2012). "Flickr SOPA Protest Lets You Black Out Photos". PC Magazine. Diakses tanggal January 18, 2012. 
  20. ^ "A Gallery Of The SOPA Blackout Protest Screens". Diakses tanggal January 19, 2012. 
  21. ^ Stand Together: The Gaming Community vs SOPA and PIPA on ScrewAttack.com
  22. ^ Kinkaid, Jason (January 19, 2012). "TCTV: Hundreds Rally In The Streets Of NYC To Defend The Internet". TechCrunch. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  23. ^ a b Wortham, Jenna (January 19, 2012). "With Twitter, Blackouts and Demonstrations, Web Flexes Its Muscle". New York Times. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  24. ^ "Wikipedia to go dark in piracy protest". ABC Australia. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  25. ^ "Wikipedia to go dark tonight protesting anti-piracy act". CBC. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  26. ^ "Wikipedia joins web blackout in Sopa Act protest". BBC. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  27. ^ "Wikipedia schaltet ab — aus Protest". spiegel.de. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  28. ^ "Google se voile de noir pour protester contre la loi SOPA" (dalam bahasa French). Le Figaro. January 17, 2012. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  29. ^ "Loi antipiratage : Wikipedia va fermer pendant 24 heures". lemonde.fr. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  30. ^ Sophian Fanen. "Projet de loi Sopa : Internet piqué de grève". liberation.fr. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-09-09. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  31. ^ "Wikipedia to go Dark 24 Hours". Fox News. January 17, 2012. 
  32. ^ Sweney, Mark (January 17, 2012). "Wikipedia's blackout looms". The Guardian. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  33. ^ "Wikipedia to shut down in censorship row". Menafn.com. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  34. ^ "Wikipedia will black out for a whole day.... Oh, the horror". News Limited. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-11-14. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  35. ^ "Wikipedia Blackout In Anti-Piracy Law Protest". Sky News. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  36. ^ Wilkins, Georgia. "Anti-piracy protest triggers Wikipedia shutdown". The Age. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  37. ^ "Wikipedia to go dark against U.S. anti-piracy bill". The Hindu. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  38. ^ Wortham, Jenna. "Wikipedia to Go Dark on Wednesday to Protest Bills on Web Piracy". The New York Times. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  39. ^ Wortham, Jenna (January 17, 2012). "Protest on Web Uses Shutdown to Take On Two Piracy Bills". NYTimes. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  40. ^ "Wikipedia to be blacked out in anti-piracy bill protest". Taipei Times. January 18, 2012. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  41. ^ Bell, Melissa. "Wikipedia blackout coming Jan. 18, says co-founder Jimmy Wales". The Washington Post. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  42. ^ "Wikipedia Plans Blackout Over Piracy Bill — WSJ.com". The Wall Street Journal. New York: Dow Jones. January 17, 2012. ISSN 0099-9660. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-18. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  43. ^ "Wikipedia to shut down for 24 hours". Articles.timesofindia.indiatimes.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-18. Diakses tanggal 2012-01-20. 
  44. ^ David Beard (January 17, 2012), Wikipedia Blackout: An #altwiki Band-Aid The Washington Post
  45. ^ James Rainey, (January 16, 2012) Wikipedia to go offline to protest anti-piracy legislation The Los Angeles Times
  46. ^ Rushe, Dominic (January 17, 2012). "Twitter boss slams Wikipedia's 'silly' Sopa protest". The Guardian. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  47. ^ Mark Sweney. "Wikipedia's blackout looms". The Guardian. Diakses tanggal 2012-01-20. 
  48. ^ Sasso, Brendan (January 17, 2012). "Sponsor of online piracy bill calls Wikipedia blackout a 'publicity stunt'". The Hill. Diakses tanggal January 17, 2012. 
  49. ^ "Press release: Wikipedia blackout affirms overwhelming support for free and open Internet". Wikimedia Foundation. 2012-01-19. Diakses tanggal 2012-01-21. 
  50. ^ "Wikipedia article traffic statistics". stats.grok.se. January 19, 2012. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  51. ^ Chansanchai, Athima (January 19, 2012). "Twitter: More than 2.4 million SOPA tweets". MSNBC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-19. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  52. ^ Popkin, Helen A.S. (January 18, 2012). "SOPA inspires Mark Zuckerberg's first tweet since 2009". MSNBC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-21. Diakses tanggal January 18, 2012. 
  53. ^ "Did It Work? 'Day After' Results of the SOPA, PIPA Blackout". Time Techland, techland.time.com. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  54. ^ "Getting around the Wikipedia blackout: A survival guide Read more: http://www.ctv.ca/CTVNews/TopStories/20120118/wikipedia-blackout-survival-guide-120118/#ixzz1k2fIZDDt". Ctv.ca. 2009-11-29. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-21. Diakses tanggal 2012-01-20.  Hapus pranala luar di parameter |title= (bantuan)
  55. ^ "Librarians lure students back during Wikipedia blackout". USA Today. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-25. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  56. ^ "Facts Without Wikipedia Hashtag Sweeps Twitter". Gallycat. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-24. Diakses tanggal January 21,2012. 
  57. ^ "Internet's dark day: Anti-piracy bills take a beating". Seattle Times. January 18, 2012. Diakses tanggal January 18, 2012. 
  58. ^ "Dodd Calls for Hollywood and Silicon Valley to Meet". The New York Times. January 19, 2012. Diakses tanggal January 20, 2012. 
  59. ^ Greenberg, Andy (January 18, 2012). "Amidst SOPA Blackout, Senate Copyright Bill Loses Key Supporters". Forbes. Diakses tanggal January 18, 2012. 
  60. ^ McCullagh, Declan; Mills, Elinor (January 18, 2012). "Protests lead to weakening support for Protect IP, SOPA". CNet. Diakses tanggal January 18, 2012. 
  61. ^ "Sopa: US backers end support for anti-piracy bill". BBC News Online. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  62. ^ Tassi, Paul (January 19, 2012). "Internet Blackout Causes 18 Senators to Flee from PIPA". Forbes. Diakses tanggal January 19, 2012. 
  63. ^ http://s3.amazonaws.com/propublica/assets/images/sopa-opera-count.png
  64. ^ Condon, Stephanie (January 20, 2012). "PIPA vote postponed in the Senate". CBS News. Diakses tanggal January 20, 2012. 
  65. ^ Condon, Stephanie (January 20, 2012). "PIPA, SOPA put on hold in wake of protests". CBS News. Diakses tanggal January 20, 2012. 
  66. ^ Petipone, Julianne (January 20, 2012). "SOPA and PIPA postponed indefinitely after protests". CNN. Diakses tanggal January 20, 2012. 
  67. ^ Steinhauser, Gabriele (January 20, 2012). "EU Internet czar tweets against SOPA". The Sacramento Bee. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-24. Diakses tanggal January 21, 2012. 

Bahan bacaan

sunting

Pranala luar

sunting