Pike (bahasa pemrograman)
Pike adalah bahasa pemrograman scripting yang memiliki sintaks mirip dengan C++ dan Java. Bahasa pemrograman ini adalah bahasa pemrograman scripting dinamis yang sangat mudah di pelajari. Bahasa pemrograman ini juga memiliki banyak fungsi dan tipe data yang sangat baik bila digunakan untuk pemrosesan data.
Sejarah
suntingPike berakar dari LPC (Lars Pensjö C), yaitu bahasa pemrograman scripting yang dibuat oleh Lars Pensjö seorang mahasiswa Chalmers University Swedia. Bahasa pemograman ini bertujuan untuk membuat prototipe permainan komputer berjenis adventure.
Pada tahun 1994, seorang programmer bernama Fredrik Hübinette memainkan permainan komputer yang dibuat oleh Lars Pensjö. Fredrik sangat tertarik dengan bahasa pemrograman yang dipakai oleh permainan komputer tersebut dan ingin mengembangkan LPC, sehingga muncul LPC4, yaitu LPC hasil pengembangan Frederik Hübinette. Akan tetapi karena ada permasalahan hak cipta antara Lasr dan Frederik, maka Frederik memutuskan untuk menulis ulang seluruh kode LPC kemudian dia menamakan bahasa pemrograman baru tersebut menjadi µLPC. µLPC berlisensikan GPL.
Pada tahun 1996, Fredrik Hübinette berkerja pada perusahaan bernama Roxen Internet Software. Semenjak Fredrik berkerja pada perusahaan tersebut, pengembangan µLPC didanai oleh perusahaan tersebut. Dan sebagian besar produk perusahaan tersebut ditulis dengan menggunakan µLPC. Pada tahap pengembangan ini µLPC berbah nama menjadi Pike.
Pada tahun 2002, pengembangan Pike diserahkan ke Linköping University.
Kelebihan Pike
sunting- Cepat, walapun bahasa pemrograman scripting, performansi Pike sangat baik
- Mudah dikembangkan, mudah untuk ditambahkan kemampuannya menggunakan modul yang ditulis dalam bahasa pemrograman C.
- Portable, berjalan pada banyak platform seperti linux, windows dan unix.
- OOP, Pike menggunakan paradigma pemrgraman berorientasi objek.
- Modul Lengkap, Pike memiliki banyak modul untuk berbagai macam protokol, tipe data dan enkripsi. Modul yang dimiliki Pike terus bertambah dari waktu ke waktu
Hello World
suntingProgram Hello World bila ditulis menggunakan pike adalah sebagai berikut:
int main()
{write("Hello World !");}
Pranala luar
sunting- Pike Homepage Diarsipkan 2005-08-10 di Wayback Machine.