Persatuan Wartawan Indonesia Reformasi
Persatuan Wartawan Indonesia Reformasi dikenal pula dengan nama PWI Reformasi adalah organisasi profesi wartawan yang bersifat independen.[1] PWI Reformasi didirikan pada tanggal 21 November 1998 di Yogyakarta dan dikukuhkan dalam Kongres Nasional I di Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, pada tanggal 23 Maret 2000.[1] PWI Reformasi diketuai oleh Hussen Gani Maricar dari Tabloid Inspirasi yang menjabat sebagai ketua umum dengan masa bakti 2010-2014.[2]
Persatuan Wartawan Indonesia Reformasi PWI Reformasi | |
---|---|
Gambaran umum | |
Singkatan | PWI Reformasi |
Didirikan | 21 November 1998 |
Dasar hukum pendirian | Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 |
Sifat | Independen |
Struktur | |
Ketua Umum | Husen Gani Maricar |
Ketua I | Ishak Rafiq |
Ketua II | James Ibrahim |
Kantor pusat | |
Jl. HR. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan Indonesia | |
Latar belakang
suntingPWI Reformasi merupakan organisasi yang semula tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).[2][3][4] Pada tahun 1998, beberapa anggota PWI keluar dari organisasi dan menderikan organiasi baru bernama Persatuan Wartawan Indonesia Reformasi atau PWI Reformasi.[2][3][4] Beberapa tokoh penting dalam PWI Reformasi adalah Dahlan Iskan dan Rosihan Anwar.[4] Berdirinya PWI Reformasi ini dikarenakan PWI telah dianggap sebagai organisasi wartawan yang terkooptasi secara politik dengan kekuasaan rezim Orde Baru.[2][3][4] Terkooptasinya PWI dengan rezim orde baru dianggap telah menghilangkan integritas, independensi, dan profesionalisme profesi wartawan.[2][3][4] Kemudian pada 21 November 1998, PWI Reformasi dideklarasikan dalam seminar sehari bertajuk "Wartawan Menggugat" di Yogyakarta.[2][3][4] Setelah melakukan konsolidasi, dua tahun kemudian PWI Reformasi menggelar Kongres Nasional pertama sebagai pengukuhan organisasi.[2][3][4]
Keanggotaan
suntingPWI-Reformasi beranggotakan wartawan nasional dari seluruh Indonesia, yang bekerja di berbagai media, seperti di media cetak, radio, televisi, maupun multimedia.[5]
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- ^ a b (Indonesia) PWI Reformasi. "Anggaran Dasar Persatuan Wartawan Indonesia Reformasi Bab 1".
- ^ a b c d e f g (Indonesia) Persatuan Wartawan Indonesia Reformasi. "Sikap Dasar PWI Reformasi".
- ^ a b c d e f (Indonesia) Pantau. "Bersaing Itu Sehat". Diakses tanggal 4-April-2015.
- ^ a b c d e f g (Indonesia) Berita Legal. "Harianto Rivai Pimpin PWI Reformasi Kalimantan Timur". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-04-16.
- ^ (Indonesia) PWI Reformasi. "Anggaran Dasar Persatuan Wartawan Indonesia Reformasi Bab 4".