Perkawinan sejenis di Finlandia

Perkawinan sejenis (bahasa Finlandia: samaa sukupuolta olevien avioliitto; bahasa Swedia: samkönat äktenskap) telah sah di Finlandia sejak 1 Maret 2017. Sebuah rancangan undang-undang mengenai perkawinan tersebut disetujui oleh Parlemen Finlandia pada 12 Desember 2014 dan ditandatangani oleh Presiden Sauli Niinistö pada 20 Februari 2015. Undang-undang ini mulai berlaku pada 1 Maret 2017.

Sebelumnya, dari 2002 hingga 2017, kemitraan terdaftar (bahasa Finlandia: rekisteröity parisuhde; bahasa Swedia: registrerat partnerskap) sudah teredia bagi pasangan sejenis, yang memberikan hak dan kewajiban yang sama seperti pasangan berbeda jenis, kecuali seperrti hak adopsi dan hak sebuah nama akhir bersama.

Referensi

sunting

Templat:LGBT di Skandinavia