Krkonoše

pegunungan di Ceko
(Dialihkan dari Pegunungan Krkonoše)

Krkonoše (bahasa Ceko: [ˈkr̩konoʃɛ] simak), Karkonosze (bahasa Polandia: [karkɔˈnɔʂɛ]) atau Pegunungan Raksasa,[2] (bahasa Jerman: Riesengebirge; bahasa Jerman Schlesien: Riesageberge) adalah pegunungan yang terletak di wilayah Republik Ceko utara dan Polandia barat daya. Pegunungan ini merupakan bagian dari sistem pegunungan Sudetes. Perbatasan Ceko-Polandia dan juga perbatasan antara kawasan Bohemia dengan Schlesien terletak di tengah bubungan pegunungan ini. Puncak tertingginya, Sněžka (bahasa Polandia: Śnieżka, bahasa Jerman: Schneekoppe), merupakan titik tertinggi di Ceko dengan ketinggian 1603 m.

Krkonoše / Karkonosze[1]
Sněžka – puncak tertinggi di Krkonoše
Titik tertinggi
PuncakSněžka / Śnieżka
Ketinggian1.603 m (5.259 ft)
Naming
Etimologi"krak"+"noš"
Letak Geografis
NegaraRepublik Ceko dan Polandia
States/ProvincesRegion Liberec (CZ), Region Hradec Králové (CZ), dan Provinsi Schlesien Hilir (PL)
Range coordinates50°44′10″N 15°44′25″E / 50.73611°N 15.74028°E / 50.73611; 15.74028
Berbatasan denganPegunungan Jizera dan Rudawy Janowickie
Geologi
PeriodeNeoproterozoikum dan Paleozoikum

Kawasan pegunungan yang terletak di Republik Ceko telah dinyatakan sebagai Taman Nasional Krkonoše oleh pemerintah Ceko, sementara pegunungan yang terletak di sisi Polandia merupakan bagian dari Taman Nasional Karkonosze.[3] Pegunungan ini secara keseluruhan merupakan bagian dari cagar biosfer lintas perbatasan di bawah naungan Program Manusia dan Biosfer UNESCO.[4] Mata air Sungai Elbe terletak di pegunungan Krkonoše.

Catatan kaki

sunting
  1. ^ UNESCO (2007). "Krkonoše / Karkonosze; Czech Republic / Poland". General Description. Biosphere Reserve Information. United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization. Diakses tanggal January 13, 2013. 
  2. ^ Giant Mountains di Portal Wisata Republik Ceko. Diakses 19 Oktober 2012.
  3. ^ "Karkonoski National Park". National Parks. University of Adam Mickiewicz. 2008. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-04-10. Diakses tanggal January 13, 2013. 
  4. ^ UNESCO (2011). "The Krkonoše / Karkonosze Transboundary Biosphere Reserve (BRKK)" (PDF). UNESCO Biosphere Reserve on the Czech-Polish boundary. The United Nations Educational, Scientific and Culture Organization. hlm. 36. Diarsipkan dari versi asli (PDF file, direct download 2.00 MB) tanggal 2015-05-01. Diakses tanggal January 13, 2013.