Otoroshi

yokai dalam cerita rakyat Jepang

Otoroshi (bahasa Jepang Hiragana: おとろし) adalah salah satu yokai dalam cerita rakyat Jepang. Otoroshi memiliki beberapa nama alternatif lain seperti odoroshi, odoro, atau keippai. Ada banyak ilustrasi tentang bentuk otoroshi yang ditemukan dalam karya-karya seni di Jepang. Otoroshi muncul sebagai makhluk berbulu, bungkuk, berkaki empat dengan cakar dan taring yang ganas. Mereka terkadang memiliki kulit berwarna biru atau kuning.[1]

Otoroshi, digambarkan sebagai makhluk berbulu yang hinggap di gerbang kuil dan candi dalam Gazu Hyakki Yakō (画図百鬼夜行).

Ilustrasi sunting

Penggambaran tentang yokai ini pertama kali muncul semasa zaman Edo pada gulungan bergambar Bakemono Tsukushi yang memperlihatkan gambar monster kuning dengan rambut berantakan. Pada gulungan bergambar lainnya seperti Hyakkai Zumaki, otoroshi digambarkan dengan perpaduan warna biru. Otoroshi juga muncul dalam manga tahun 1960an karya Mizuki dengan corak warna hitam dan putih.[2]

Referensi sunting

  1. ^ "Otoroshi | Yokai.com" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-11-26. 
  2. ^ Papp, Zília (2010-02-01). Anime and Its Roots in Early Japanese Monster Art (dalam bahasa Inggris). Global Oriental. hlm. 75. ISBN 978-90-04-20287-0. 

Bacaan lanjutan sunting