Microsoft Office 2013
Microsoft Office 2013 (nama kode Office15) adalah sebuah versi Microsoft Office, sebuah rangkaian produktivitas untuk Microsoft Windows. Ini adalah versi penerus dari Microsoft Office 2010 dan pendahulu dari Microsoft Office 2016. Ms Office 13 menyediakan dukungan format file yang diperluas, antarmuka pengguna yang diperbarui dan dukungan untuk menyentuh dari semua fitur fitur baru. Office 2013 cocok untuk sistem IA-32 dan x64 dan memerlukan Windows 7, Windows Server 2008 R2 atau versi yang lebih tinggi dari keduanya. Sebuah versi Office 2013 termasuk dalam Windows RT. Dukungan utama berakhir pada 10 April 2018 dan dukungan yang diperpanjang berakhir pada 11 April 2023.
Pengembangan versi Microsoft Office ini dimulai pada tahun 2010 dan selesai pada 11 Oktober 2012 ketika Microsoft 2013 dirilis untuk diproduksi. Ketersediaan general Office 2013 dirilis pada 29 Oktober 2013. Versi ini menyediakan fitur baru seperti dukungan integrasi untuk servis online (termasuk OneDrive, Outlook.com, Skype, Yammer dan Flickr), dukungan format yang ditingkatkan untuk Office Open XML, OpenDocument dan Portable Document Format dan mendukung multi sentuh antar muka.
Microsoft Office 2013 dirilis dalam 12 edisi berbeda, termasuk 3 edisi untuk toko-toko retail, 2 edisi untuk channel volume perizinan, 5 subskripsi yang didasarkan pada edisi yang tersedia lewat Microsoft Office 365, edisi web aplikasi yang dikenal sebagai Office Web Apps dan edisi Office RT yang dibuat untuk tablet dan perangkat mobile. Office Web Apps tersedia gratis dari bayaran pada web meskipun enterprises mungkin memperoleh instalasi lokal yang memiliki harga. Aplikasi Microsoft Office mungkin bisa didapatkan secara individual, terdiri atas Microsoft Visio, Microsoft Project dan Microsoft SharePoint Designer yang ketiga-tiganya tidak termasuk ke dalam 12 edisi yang ada,
Pada 25 Februari 2014, Service Pack 1 untuk Microsoft Office 2013 dirilis.
Pengembangan
suntingPengembangan dimulai pada 2010 saat Microsoft selesai dalam pengerjaan Office 14 yang dirilis bersamaan Microsoft Office 2010. Pada 30 januari 2012, Microsoft merilis pratinjau teknikal dari Office 15, pengembangan 3612.1010, kepada sebuah grup yang dipilih dari tester terikat oleh Non disclosure agreements.
Pada 16 Juli 2012, Microsoft menyelenggarakan konferensi pers untuk menunjukkan Office 2013 dan untuk merilis pratinjau konsumen. Pratinjau konsumen gratis, berfungsi full tapi akan kedarluarsa 60 hari setelah rilis produk akhir. Isu pembaruan untuk pratinjau konsumen untuk Office 2013 ada pada 5 Oktober.
Office 2013 dirilis untuk diproduksi pada 11 Oktober 2012. Saat itu tersedia untuk TechNet dan MSDN subsribers untuk 24 Oktober, pada 15 November 2012, versi trial 60 hari dari Microsoft Office 2013 Professional Plus, Project Professional 2013 dan Visio Professional 2013 dibuat tersedia untuk publik lewat internet. Microsoft merilis Office 2013 untuk ketersediaan generalnya pada 29 Januari 2013. Microsoft merilis service pack 1 pada 25 Februari 2014.
Fitur
suntingFitur Baru
suntingOffice 2013 lebih cloud-based daripada versi sebelumnya; sebuah login domain, akun Office 365 atau Microsoft account yang bisa digunakan untuk sync dengan pengaturan Office application, antara perangkat dan pengguna bisa juga untuk menyimpan dokumen secara langsung ke akun OneDrive.
Microsoft Office 2013 termasuk dukungan pembaruan untuk ISO/IEC 29500, versi standar internasional dari Office Open XML format file: dalam hal tertentu itu mendukung penyimpanan secara profile "ketat" dari ISO/IEC 29500. Juga mendukung OASIS versi 1.2, Open Document Format, di mana Office 2013 bisa membaca dan menulis. Secara tambahan, Office 2013 menyediakan bacaan penuh, menulis dan dukungan edit untuk ISO 32000 (PDF).
Fitur baru juga termasuk sebuah mode baca baru di Microsoft Word, sebuah mode presentasi di Microsoft PowerPoint dan peningkatan sentuh dan penintaan di seluruh program Office. Microsoft Word juga dapat menambahkan video dan audio dari sumber online sesuai dengan kemampuan untuk dokumen broadcast pada Web. Word dan PowerPoint juga memiliki bookmark-like yang mana sinkronisasikan posisi dokumen di antara komputer yang berbeda.
Office Web Apps juga diperbarui untuk Office 2013, mengenalkan tambahan fitur editing dan perubahan antarmuka.
Fitur lainnya dari Office 2013:
- Tampilan yang lebih datar dari antarmuka Ribbon dan animasi halus ketika mengetik atau memilih (Word dan Excel)
- Visualisasi baru untuk tugas yang dijadwalkan pada Microsoft Outlook.
- Tampilan awal yang diubah bentuknya
- Pengaturan grafik baru di Word
- Objek seperti gambar dapat digerakkan secara bebas; mereka menjepit pada batas seperti tepi paragraf, margin dokumen dan atau batas kolom
- Dukungan gambar online dengan konten berasal dari Office.com, Bing.com dan Flickr
- Kemampuan untuk kembali ke penglihatan terakhir atau lokasi edit terakhir di Word dan PowerPoint.
- Slide Design, animasi dan transisi baru di PowerPoint 2013
- Dukungan untuk Outlook.com dan Hotmail.com pada Outlook.
- Integrasi dukungan untuk Skype, Yammer dan SkyDrive
- Dukungan folder spesial IMAP
- Excel 2013 mendukung model limit baru, di bawah ini:
Objek | Batas Tertinggi |
---|---|
Karakter di tabel atau nama kolom | 100 karakter |
Jumlah table di sebuah model | 2,147,483,647 bytes (2 GB minus 1 byte) |
Jumlah dari kolom dan kolom yang dikalkulasi dalam sebuah tabel | 2,147,483,647 bytes (2 GB minus 1 byte) |
Batas memory, dicek pada menyimpan workbook | 4,294,967,296 bytes (4 GB) |
Permintaan yang berbarengan per workbook | 6 |
Jumlah koneksi | 5 |
Jumlah angka yang berbeda di sebuah kolom | 1,999,999,997 |
Jumlah baris di sebuah tabel | 1,999,999,997 |
Panjang untaian | 536,870,912 bytes (512 MB) |
Category | Details |
---|---|
Karakter yang tidak dapat digunakan dalam nama1 | ., ; ' `: / \ * | ? " & % $ ! + = () [] {} < > |
- Komentar
Fitur yang Dihilangkan
suntingFitur berikut ini dihilangkan dari Microsoft Office 2013.
- Dihilangkan dari seluruh rangkaian program
- Microsoft SharePoint Workspace
- Microsoft Clip Organizer
- Microsoft Office Picture Manager
- Model diagram Office 2007 dan Office 2010.
- Kemampuan untuk menginput diagram 3D cone, piramid atau silinder (Masih dimungkinkan untuk menginput diagram 3D bujur sangkar dan mengubah bentuknya setelah penginputan)
- Hanya versi basic yang memiliki file bantuan yang tersedia offline. Tidak ada lagi opsi untuk install file bantuan lokal selama instalasi.
- Fitur yang Dihilangkan Dari Microsoft Word
- XML markup yang bebas dihilangkan untuk alasan legal.
- Objek WordArt lama sekarang dikonversi ke objek WordArt yang baru
- Word 2013 tidak lagi menggunakan ClearType[1]
- Fitur yang Dihilangkan dari Microsoft Access
- Access Data Projects (ADP)
- Bantuan untuk Jet 3.x IISAM
- Kontrol Access OWC
- dBASE rangkaian bantuan.
- Fitur yang Dihilangkan dari Microsoft Outlook
- Mode Header Download untuk IMAP
- Outlook Exchange Classic offline
- Dukungan Microsoft Exchange Server 2003 [2]
- Public Folder Bebas/Fitur sibuk (/Cleanfreebusy startup switch)[3][further explanation needed]
- Kemampuan untuk impor atau expor dari format apapun selain Personal Storage Table (PST) atau comma-separated values (CSV)
- Kustomisasi catatan dan jurnal
- Outlook Activities tab
- Outlook Mobile Service (OMS)
- Outlook Search lewat Windows Shell.[3]
- Fitur yang Dihilangkan dari Microsoft PowerPoint
- Dukungan untuk Visio Drawing
Edisi
suntingEdisi Tradisional
suntingSeperti versi sebelumnya, Office 2013 dibuat tersedia di beberapa edisi berbeda yang ditujukan ke pasar berbeda. Semua edisi tradisional dari Microsoft Office 2013 berisi Word, Excel, PowerPoint dan OneNote dan terlisensi untuk penggunaan di satu komputer.
Lima edisi tradisional Office 2013 yang dirilis:
- Home & Student: Edisi ini berisi aplikasi inti Word, Excel, PowerPoint dan OneNote.
- Home & Business: Edisi ini berisi aplikasi inti Word, Excel, PowerPoint, dan One Note plus Outlook.
- Standard: Edisi ini hanya tersedia lewat volume licensing channels, berisi aplikasi inti Word, Excel, PowerPoint, dan OneNote plus Outlook dan Publisher.
- Professional: Edisi ini berisi aplikasi inti Word, Excel, PowerPoint dan One Note plus Outlook, Publisher dan Access.
- Professional Plus: Edisi ini hanya tersedia lewat volume licensing channels, berisi aplikasi inti Word, Excel, PowerPoint, dan OneNote plus Outlook, Publisher, Access, InfoPath dan Lync.
Syarat sistem
suntingMasing-masing aplikasi Microsoft Office 2013 memiliki syarat, meskipun masih mungkin syarat aplikasi secara spesifik.
Benda | Syarat |
---|---|
CPU | 1 GHz clock speed, IA-32 or x64 architecture with SSE2 support |
RAM | IA-32 edition: 1 GB x64 edition: 2 GB |
Hard disk drive | 3.0 GB free disk space |
Operating system | |
Software | .NET Framework 3.5, 4.0 or 4.5 |
Referensi
sunting- ^ http://blogs.msdn.com/b/murrays/archive/2014/05/31/crisp-text-display.aspx
- ^ Thomas, Raul. "Outlook 2013 : Unable to connect to an Exchange 2003 mailbox". Rahul Thomas Blogs, MSDN Blogs. Diakses tanggal February 1, 2013.
- ^ a b Changes in Office 2013 (Updated October 2, 2012)
<ref>
dengan nama "OppSec" yang didefinisikan di <references>
tidak digunakan pada teks sebelumnya.