Menara Telekom atau Menara TM adalah gedung pusat Telekom Malaysia di Kuala Lumpur, Malaysia. Pencakar langit ini mencapai ketinggian 310 m dengan 55 lantai. Desainnya, dibuat oleh Hijjas Kasturi Associates, menyerupai sebatang bambu yang bertumbuh dan mulai dibangun oleh PECD Berhad pada tahun 1998. Menara ini selesai pada tahun 2001.

Menara Telekom
Menara Telekom.
Menara Telekom.
Headquarters of the TM Group
Peta
Informasi umum
LokasiBangsar, Kuala Lumpur, Malaysia
Tinggi
Menara antena-
Atap312 m (1,017ft)
Lantai atas-
Data teknis
Jumlah lantai55
Luas lantai1.6 million ft²
Desain dan konstruksi
ArsitekHijjas Kasturi Associates

Gedung ini memiliki berbagai fasilitas termasuk sebuah teater yang dapat menampung 2.500 orang, sebuah surau besar, dan sarana olahraga. Di tiap tiga lantai, ada sebuah taman terbuka di luarnya. Gedungnya sendiri terdiri dari bagian utara dan selatan, keduanya memiliki fasilitas elevator dek ganda.


Pengguna

sunting

Ruangan di Menara Telekom digunakan oleh bermacam-macam pengguna, antara lain DaimlerChrysler, Hapag-Lloyd, Unilever, Henkel Malaysia, Penerbangan Malaysia Berhad, Takaful Nasional, dan Departemen TI dari Tenaga Nasional.

Pranala luar

sunting