Mazmur 54
Mazmur 54 (Penomoran Septuaginta: Mazmur 53) adalah sebuah mazmur dalam bagian ke-2 Kitab Mazmur di Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama dalam Alkitab Kristen. Digubah oleh Daud.[1][2]
Teks
sunting- Naskah sumber utama: Masoretik, Septuaginta dan Naskah Laut Mati.
- Pasal ini terdiri dari 9 ayat.
- Dalam versi Terjemahan Baru dari Lembaga Alkitab Indonesia, mazmur ini diberi judul "Doa dalam menghadapi musuh".
- Pengantar mazmur ini mengacu pada cerita dalam Kitab 1 Samuel (1 Samuel 23:19; 1 Samuel 26:1) ketika orang Zif (atau Zifi) pergi ke Gibea guna memberitahukan kepada raja Saul bahwa Daud, yang diburu untuk dibunuh oleh Saul, bersembunyi di daerah mereka, di kubu-kubu gunung dekat Koresa, di bukit Hakhila, di sebelah selatan padang belantara.
- Merupakan keluhan orang yang dikhianati temannya.[3]
Penomoran ayat
suntingDalam Alkitab Indonesia, mazmur ini terdiri dari 9 ayat, di mana ayat 1 dan 2 adalah pengantar "Untuk pemimpin biduan. Dengan permainan kecapi. Nyanyian pengajaran Daud, ketika orang Zifi datang mengatakan kepada Saul: "Daud bersembunyi kepada kami." (versi Terjemahan Baru dari Lembaga Alkitab Indonesia). Dalam Alkitab Inggris, kalimat pengantar ini tidak diberi nomor ayat, sehingga seluruhnya hanya ada 7 ayat, di mana ayat 1 bahasa Inggris sama dengan ayat 3 bahasa Indonesia dan seterusnya.
Referensi
suntingLihat pula
sunting- Saul
- Bagian Alkitab yang berkaitan: 1 Samuel 23, 1 Samuel 26.
Pranala luar
sunting
- (Indonesia) Teks Mazmur 54 dari Alkitab SABDA
- (Indonesia) Audio Mazmur 54
- (Indonesia) Referensi silang Mazmur 54
- (Indonesia) Komentari bahasa Indonesia untuk Mazmur 54
- (Inggris) Komentari bahasa Inggris untuk Mazmur 54
- (Inggris) Psalms of All Seasons: Psalms 54
- (Inggris) Hymnary.org