May J.
May J. (メイ・ジェイ , lahir 20 Juni 1988) adalah penyanyi R&B Jepang asal Prefektur Kanagawa. Penyanyi bernama asli Mei Hashimoto (橋本芽生 , Hashimoto Mei) ini melakukan debutnya dengan label rekaman Ki/oon Records pada tahun 2006. Ia sekarang dikontrak oleh label rhythm zone.
May J. | |
---|---|
Informasi latar belakang | |
Nama lahir | May (Jamileh) Hashimoto |
Nama lain | May J. |
Lahir | 20 Juni 1988 |
Asal | Yokohama, Jepang |
Genre | R&B, J-pop |
Pekerjaan | Penyanyi, pembawa acara televisi |
Tahun aktif | 2004-sekarang |
Label | Ki/oon Records, Neosite Discs (2006-2007) Rhythm Zone (2009-sekarang) |
Situs web | http://www.may-j.com |
Karier
suntingMay J. dilahirkan 20 Juni 1988 di Yokohama dari ayah berkewarganegaraan Jepang asal Kansai. Ibunya adalah orang Iran yang memiliki latar belakang Iran, Rusia, Spanyol, Inggris, dan Turki.[1][2] Kedua orang tuanya multilingual yang dapat berbicara lebih dari empat bahasa. Ia sendiri dapat berbahasa Inggris, Jepang, dan Persia.[3] Orang tuanya memiliki sekolah bahasa dan sekolah musik. Berkat pengaruh orang tuanya, May J. sejak usia 3 tahun mulai belajar balet, musik, dan piano. Huruf J. pada nama May J. adalah singkatan untuk Jamileh, nama umum untuk anak perempuan dalam bahasa Persia yang berarti cantik.[4]
Ia tidak diberi tahu oleh ibunya yang orang Iran kalau dirinya keturunan bangsa Persia karena adanya pandangan negatif terhadap orang Iran di Jepang. May J. dibesarkan tanpa diajari bahasa Persia. Ia bahkan percaya kalau dirinya orang Amerika. Ia baru tahu asal usul dirinya yang sebenarnya setelah secara tidak sengaja mendengar percakapan antara ibu dan neneknya.[4] Ketika duduk di sekolah menengah pertama, ia mulai mendengarkan lagu dari penyanyi Iran Googoosh dan Afshin. Ia lalu bercita-cita untuk dapat melakukan debut sebagai penyanyi di Iran.[4]
Pada usia 14 tahun, May J. mengikuti audisi di Sony Music Japan dan ternyata diterima. Ia lalu dikontrak oleh Sony Music. Sementara menunggu diorbitkan sebagai penyanyi label mayor, May J. menjadi salah seorang penari ketika Aaron Carter mengadakan konser di Jepang. Ia juga menjadi bintang tamu dalam lagu Luyva: Another Episode dari album Big Deal dari Sphere of Influence, namun namanya hanya ditulis sebagai May.
Ketika masih kanak-kanak, May J. adalah penggemar Christina Aguilera dan Whitney Houston. Ia lalu mengagumi penyanyi rock Kanada Avril Lavigne, dan bahkan memenangi kontes mirip Avril di MTV.[4] Ia mulai mendengarkan lagu-lagu berirama R&B ketika belajar di American School in Japan. Ia lulus sekolah menengah atas pada tahun 2007 setelah membagi waktu antara karier menyanyi dan pelajaran sekolah.
Diskografi
suntingAlbum studio
suntingAlbum no. | Judul | Urutan | Penjualan minggu pertama (Oricon) | Total penjualan (Oricon) |
---|---|---|---|---|
JPN | ||||
1 | "All My Girls (album mini)"
|
85 | 2.097 | 9.432 |
2 | "Baby Girl"
|
50 | 4.110 | 12.078 |
3 | "Family"
|
4 | 26.662 | 94.848 |
4 | "For You"
|
9 | 10.976 | 30.334 |
5 | "Colors"
|
|||
6 | "Secret Diary"
|
Singel
suntingTahun | Judul | JP | Album |
---|---|---|---|
2006 | "I Say Yeah!" 1 | 8 | |
"Here We Go" (featuring Verbal) | 70 | Baby Girl | |
2007 | "Dear…" | 97 | |
"Do tha' Do tha'" | - | ||
2010 | "Shiny Shiny, AIli thanx to May J" | - |
1 Dirilis oleh "Pushim, Rhymester, Home Made Kazoku, Maboroshi, May J."
Vinyl
sunting- July 13, 2006 - My Girls (House Mix by Studio Apartment)
- July 13, 2006 - Baby Close Your Eyes (Reggae Mix by Ma$amati XXX (Racy Vallet)) feat. Ken-U / Destination (Hip Hop Mix by D.O.I.)
Sebagai bintang tamu
sunting- May 27, 2009 - "Unchain my Heart" oleh WISE feat. May J. (dalam album Love Quest)
- December 15, 2010 - "HeartBeat" oleh TARO SOUL & KEN THE 390 feat. May J. (dalam album So Much Soul)
- May 16, 2012 = "REBIRTH-DAY SONG" oleh Demon Kakka feat. May J. (dalam album MYTHOLOGY) [5]
Referensi
sunting- ^ May J. (2008-07-04). "みんなからの質問答えちゃうぞぉ〜<3". May J. Official Bloh 「Janglish Style」. Diakses tanggal 2008-12-7.
- ^ Sapporo Life. "May J.インタビュー -Sapporo Life-". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-10-10. Diakses tanggal 2008-12-7.
- ^ NHK. "テレビWho's Who". ネットステラ. Diakses tanggal 2008年12月7日.
- ^ a b c d Robert Michael Poole (2010-04-15). "May J - The J-pop songstress reveals her Persian heritage". Metropolis (free magazine). Diakses tanggal 2011-05-04.
- ^ http://www.cdjapan.co.jp/detailview.html?KEY=AVCD-38450
Pranala luar
sunting- (Jepang) Situs web resmi