Hidangan vegetarian
(Dialihkan dari Masakan vegetarian)
Masakan vegetarian adalah makanan yang memenuhi standar vegetarian dengan tidak memasukkan daging dan produk-produk yang berasal dari hewan. Untuk Vegetarianisme lacto-ovo (jenis paling umum dari vegetarianisme di dunia Barat), telur dan produk-produk susu seperti susu dan keju diperbolehkan. Untuk vegetarianisme lacto, jenis vegetarianisme yang paling awal dikenal (tercatat di India), produk-produk susu seperti susu dan keju diperbolehkan.[1] Bentuk paling ketat dari vegetarianisme adalah veganisme dan fruitarianisme, seluruh produk hewan tidak dimasukkan, termasuk produk-produk susu serta madu
Hidangan vegetarian | |
---|---|
Sajian | Hidangan utama |
Tempat asal | Banyak negara |
Dibuat oleh | Vegetarian |
Suhu penyajian | Hangat |
Bahan utama | Sayur-sayuran, telur, kacang-kacangan dan sebagainya |
Sunting kotak info • L • B | |
Makanan vegetarian diklasifikasikan ke dalam beberapa jenis yang berbeda:
- Makanan tradisional yang selalu menjadi vegetarian meliputi sereal, padi-padian, buah-buahan, sayur-sayuran, dan kacang-kacangan
- Produk-produk kedelai yang meliputi tahu dan tempe merupakan sumber protein umum.
- Protein sayur bertekstur, terbuat dari kedelai yang diolah.
- Daging palsu, banyak yang terbuat dari produk kedelai untuk mengimitasikan hidangan-hidangan mirip daging.
- Vegan juga menggunakan produk susu palsu dan telur palsu.
Referensi
suntingPranala luar
suntingWikimedia Commons memiliki media mengenai Vegetarian food.
Lihat entri vegetarian di kamus bebas Wiktionary.
Wikiquote memiliki koleksi kutipan yang berkaitan dengan: Hidangan vegetarian.