Maria Gaetana Agnesi

Maria Gaetana Agnesi (pelafalan dalam bahasa Italia: [aɲˈɲeːzi, -eːsi; -ɛːzi]),[1]) (16 Mei 1718 – 9 Januari 1799) adalah seorang filsuf dan matematikawati Italia. Anak tertua dari 21 bersaudara, ia dilahirkan dalam keluarga Italia kaya dan terpelajar dan mempunyai ayah seorang matematikawan. Ia menguasai bahasa Latin, bahasa Yunani, bahasa Ibrani, dan beberapa bahasa lainnya dalam usia 9 tahun. Pada usia 20 tahun ia memulai sebuah karyanya yang terpenting, sebuah buku ajar kalkulus. Pada masanya, karyanya sungguh-sungguh mengagumkan dan merupakan buku ajar kalkulus luas yang pertama sejak karya dini dari I'Hospital. Buku itu telah menerima banyak penghormatan, termasuk pengakuan dari Kaisar Maria Theresa dan Paus Benediktus XIV.

Infobox orangMaria Gaetana Agnesi

Edit nilai pada Wikidata
Biografi
Kelahiran16 Mei 1718 Edit nilai pada Wikidata
Milan Edit nilai pada Wikidata
Kematian9 Januari 1799 Edit nilai pada Wikidata (80 tahun)
Milan Edit nilai pada Wikidata
Penyebab kematianRadang paru-paru Edit nilai pada Wikidata
Tempat pemakamanmonumental cemetery of Milan (en) Terjemahkan Galat: Kedua parameter tahun harus terisi! Edit nilai pada Wikidata
Data pribadi
AgamaKatolik Edit nilai pada Wikidata
PendidikanHomeschooling Edit nilai pada Wikidata
Kegiatan
SpesialisasiKalkulus, analisis matematis, Irisan kerucut, aljabar, sistem pendidikan, teologi, filsafat dan matematika Edit nilai pada Wikidata
Pekerjaanfilsuf, teolog, pedagogue (en) Terjemahkan, filantropi, matematikawan, Poliglotisme Edit nilai pada Wikidata
Bekerja diUniversitas Bologna Edit nilai pada Wikidata
Murid dariRamiro Rampinelli (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
Ordo keagamaanC.M. Edit nilai pada Wikidata
Keluarga
SaudaraMaria Teresa Agnesi Pinottini (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata

Find a Grave: 67937077 Edit nilai pada Wikidata

Nama Agnesi menguasai suatu tempat dalam kepustakaan matematika melalui suatu sumbangan kecil Maria yakni pembahasannya tentang kurva yang dikenal sebagai versiera, yang berasal dari bahasa Latin vertere yang artinya membalik. Kurva tersebut dikenal sebagai kurva "sihir dari Agnesi" karena versiera dalam bahasa Italia berarti Iblis betina.

Pada peringatan seratus tahun meninggalnya, kota Milan menghormati Agnesi dengan memberi nama sebuah jalan atas namanya. Sebuah batu pertama di bagian muka gedung Luogo Pio bertuliskan prasasti yang isinya "terpelajar dalam matematika, keagungan Italia dan abadnya".

Referensi

sunting
  1. ^ Canepari, L. (1999, 2009) Dizionario di pronuncia italiana Diarsipkan 2013-05-15 di Wayback Machine.. Bologna, Zanichelli.
  • Kalkulus dan Geometri Analitis jil 2 Edwin J Purcell dan Dale Varberg, terj I Njoman Susila, Bana Kartasasmita dan Rawuh, Erlangga, Jakarta, 1990.

Bacaan lebih lanjut

sunting

Pranala luar

sunting