Loksado, Hulu Sungai Selatan
Artikel ini memiliki beberapa masalah. Tolong bantu memperbaikinya atau diskusikan masalah-masalah ini di halaman pembicaraannya. (Pelajari bagaimana dan kapan saat yang tepat untuk menghapus templat pesan ini)
|
Loksado adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan, Indonesia. Loksado terletak di Pegunungan Meratus merupakan salah satu daerah wisata alam dan atraksi budaya masyarakat Dayak Bukit.[1]
Loksado Bamboo Rafting | |||||
---|---|---|---|---|---|
Peta lokasi Kecamatan Loksado Bamboo Rafting | |||||
Negara | ![]() | ||||
Provinsi | Kalimantan Selatan | ||||
Kabupaten | Hulu Sungai Selatan | ||||
Pemerintahan | |||||
• Camat | Fathul Mushalli, S.STP, M.Si. | ||||
Populasi | |||||
• Total | - jiwa | ||||
Kode Kemendagri | 63.06.10 ![]() | ||||
Kode BPS | 6306020 ![]() | ||||
Luas | - km² | ||||
Kepadatan | - jiwa/km² | ||||
Desa/kelurahan | - | ||||
|
Loksado terletak kurang lebih 40 Km di sebelah timur Kandangan, di kawasan Pegunungan Meratus merupakan wilayah yang menjadi tempat tinggal sisa-sisa masyarakat/orang banjar (orang dayak) yang sebagian besar masih menganut Kepercayaan animisme. Di sekitar Loksado terdapat sejumlah Desa yang dihuni oleh orang Dayak. Mereka tinggal di rumah panjang (Balai) yang merupakan rumah tradisional orang Dayak di wilayah ini. Kemajuan peradapan akibat dari arus informasi yang mengglobal menyebabkan orang-orang Dayak Loksado yang dulunya tinggal di Balai saat ini sebagian kecil sudah memiliki rumah sendiri sebagaimana kebanyakan rumah-rumah di pedalaman lainnya. Sehingga Balai digunakan mereka untuk melaksanakan Aruh Ganal.[1]
Objek Wisata
suntingDi bumi Loksado Kabupaten Hulu Sungai Selatan terdapat beraneka ragam obyek wisata, seperti obyek wisata air panas Tanuhi, air terjun Haratai, air terjun Hanai, goa Berangin Malutu, Goa Mandala, gunung Kentawan, Goa batu Bini, Kalang Hadangan, situs amuk Hantarukung, rumah bersejarah Durian Rabung, rumah Banjar Bumbungan Tinggi, Benteng Madang, pemaningan ikan, Mesjid baangkat, dan lain-lain. Pada masa-masa tertentu dan telah menjadi tradisi rakyat dilaksanakan kegiatan yang mampu menghasilkan gaya magnet untuk menarik wisnu dan wisman serta masyarakat sekitar, seperti aruh ganal, lomba perahu tradisional, begasing, layang-layang hias, layang-layang dandang, bagarakan sahun, malam takbiran, dan arung jeram.
Di loksado juga banyak terdapat vila dan penginapan lainnya, yang menyuguhkan langsung pada pemandangan gunung, atau aliran jernih sungai Amandit yang berasal dari pegunungan.[2] Hal tersebut membuat wisatawan dari berbagai derah berdatangan, apalagi jika tengah musim liburan.
Referensi
sunting- ^ a b "Wisata Alam "Loksado""". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-17. Diakses tanggal 2018-08-17.
- ^ "Inilah Fasilitas Penginapan dan Hotel di Loksado Kabupaten HSS dan Sekitarnya". Banjarmasinpost.co.id. Diakses tanggal 2025-03-04.
Pranala luar
sunting- Trekking in Loksado South Kalimantan Indonesia
- Riverboarding @ Amandit - Loksado, South Kalimantan, Indonesia
- Loksado Tour
- Rafting Bambu di Loksado
- Video di YouTube Aruh Adat Dayak Loksado, HSS,