Lilac (album IU)
Lilac adalah sebuah album studio berbahasa Korea kelima oleh penyanyi-penulis lagu Korea Selatan, IU. Album ini dirilis pada 25 Maret 2021 melalui EDAM Entertainment. Album ini memulai debutnya di puncak Gaon Album Chart.
Lilac | ||||
---|---|---|---|---|
Album studio karya IU | ||||
Dirilis | 25 Maret 2021 | |||
Direkam | 2020–2021 | |||
Genre | K-pop | |||
Durasi | 36:32 | |||
Bahasa | Korea | |||
Label | EDAM Entertainment | |||
Kronologi IU | ||||
| ||||
Singel dalam album Lilac | ||||
|
Latar belakang dan konsep
suntingPada 8 September 2020, IU mengupload video dirinya sebagai Lee Ji-dong, alter ego yang bekerja untuk EDAM Entertainment melalui saluran YouTube resminya, mengungkapkan bahwa ia akan merilis album studio pada akhir tahun.[1] Pada 11 Januari 2021, Edam Entertainment mengumumkan bahwa dia akan kembali dengan singel pra-rilis, lagu pop yang ceria dan energik berjudul "Celebrity", pada 27 Januari.[2][3] Pada 3 Maret, IU mengumumkan album studio berbahasa Korea kelimanya, berjudul Lilac, akan dirilis pada 25 Maret.[4] Album ini akan menandai album studio pertamanya sejak Palette pada April 2017.[5] Album ini menggambarkan "Lilac" sebagai lagu pahit yang mengingatkan pada musim semi.[6]
Rilis dan promosi
suntingAlbum terbaru, Lilac diumumkan pada 4 Maret 2021 dan jadwal comeback pada 8 Maret.[7] Sebelumnya, IU membagikan cuplikan audio dan visual berjudul "BYLAC" dan "HILAC" pada 25 Februari dan 1 Maret.[8] IU meluncurkan daftar lagu di akun media sosial resminya pada 10 Maret, mengungkapkan penyanyi K-R&B Dean sebagai artis unggulan, bersama AKMU Lee Chan-hyuk, penyanyi-penulis lagu Naul, dan Penomeco mengambil bagian dalam produksi lagu. Dari 10 lagu, IU menjadi satu-satunya penulis di delapan lagu, dua di antaranya ditulis bersama Dean dan Lee Chan-hyuk.[9][10]
Singel
suntingLilac didahului dengan perilisan singel utama dan video musik "Celebrity" pada 27 Januari 2021.[11] Singel ini menduduki puncak beberapa situs musik Korea Selatan dan memulai debutnya di Gaon Digital Chart.[12] Singel ini juga memasuki tangga lagu Billboard World Digital Song Sales di Amerika Serikat di peringkat tiga.[13]
"Lilac" dirilis bersamaan dengan album pada 25 Maret 2021 sebagai singel kedua bersamaan dengan video musik.[14] IU pertama kali membawakan lagu tersebut, bersamaan dengan "Epilogue", di Music Bank. Menandai penampilan pertamanya di sebuah program musik sejak "Palette" di tahun 2017.[15] Keesokan harinya, dia kembali ke program musik Show! Music Core dan Inkigayo akan membawakan lagu "Lilac" dan "Coin".[16][17]
Singel ketiga, "Coin" dirilis sehari setelah merilis album kelima pada 26 Maret 2021.[18][19][20]
Daftar lagu
suntingSemua lagu ditulis oleh IU, kecuali jika disebutkan.
No. | Judul | Lirik | Musik | Aransemen | Durasi |
---|---|---|---|---|---|
1. | "Lilac" (라일락; Ra-illak) | IU | Im Soo-ho, Dr.JO, Ung Kim, N!ko | Im Soo-ho, Ung Kim, N!ko | 3:34 |
2. | "Flu" | IU | Ryan S. Jhun, Martin Coogan, Madilyn Bailey, Zachariah Palmer, London Jackson, Jacob Chatelain | Jacob Chatelain, London Jackson, Ryan S. Jhun | 3:08 |
3. | "Coin" | IU | Poptime, Kako, IU | Poptime | 3:13 |
4. | "Hi Spring Bye" (봄 안녕 봄; Bom annyeong bom; lit. Spring Hello Spring) | IU | Naul | Kang Hwa-seong | 5:24 |
5. | "Celebrity" | IU | Ryan S. Jhun, Jeppe London Bilsby, Lauritz Emil Christiansen, IU, Chloe Latimer, Celine Svanbäck | Jeppe London Bilsby, Lauritz Emil Christiansen, Ryan S. Jhun | 3:16 |
6. | "Troll" (돌림노래; Dollimnorae; lit. Revolving Song; featuring Dean) | IU, Dean | Park Woo-sang, JUNNY, Dean | Park Woo-sang | 3:10 |
7. | "Empty Cup" (빈 컵; Bin keop) | IU | Woogie, Penomeco | Woogie | 2:20 |
8. | "My Sea" (아이와 나의 바다; A-i-wa na-ui bada; lit. The Sea of a Kid & I) | IU | Kim Je-hwi, Kim Hee-won | Kim Je-hwi, Kim Hee-won | 5:16 |
9. | "Ah Puh" (어푸; Eopu) | IU, Lee Chan-hyuk | Lee Chan-hyuk, PEEJAY | Peejay | 3:20 |
10. | "Epilogue" (에필로그; Epillogeu) | IU | Shim Eun-ji, SUMIN, Kim Soo-young, Im Geum-bi | Shim Eun-ji, Kim Soo-young | 3:50 |
Durasi total: | 36:32 |
Riwayat perilisan
suntingWilayah | Tanggal | Format | Label |
---|---|---|---|
Berbagai wilayah | 25 Maret 2021 | EDAM Entertainment |
Referensi
sunting- ^ Lee, So-yoon (2020-09-09). "아이유 부캐 '이지동'이 아이유의 올해 정규 앨범 발표 시점을 예고했다". Huffington Post Korea (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2021-03-07.
- ^ "IU, pre-release of new song on the January 27th". Korea Dispatch (dalam bahasa Inggris). 11 Januari 2021.
- ^ "아이유, 27일 정규 5집 선공개곡 발표…경쾌한 팝 사운드곡". entertain.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2021-03-07.
- ^ Ramli, Sofiana (4 Maret 2021). "IU confirms new album title and release date". NME (dalam bahasa Inggris).
- ^ Dong, Sun-hwa (4 Maret 2021). "IU's new release 'Lilac' to hit shelves on March 25". The Korea Times (dalam bahasa Inggris).
- ^ Oh, Seo-rin (2021-03-12). ""'라일락'은 소주 같은 맛"…아이유, 부캐 이지동으로 신곡 스포". Topstar News (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2021-03-13.
- ^ Kwak, Hyun-soo (4 Maret 2021). 아이유, 25일 정규 5집 'LILAC'으로 컴백 [공식] [IU's comeback with 5th studio album "LILAC" to be released on March 25 [Official]]. Naver (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 24 Maret 2021.
- ^ Ramli, Sofiana (4 Maret 2021). "IU confirms new album title and release date". NME. Diakses tanggal 24 Maret 2021.
- ^ Ramli, Sofiana (10 Maret 2021). "IU teases collaboration with DEAN on new album 'LILAC'". NME. Diakses tanggal 24 Maret 2021.
- ^ Lee, Gyu-lee (16 Maret 2021). "IU unveils 'Spring Hello Spring' teaser video for upcoming album 'LILAC'". The Korea Times. Diakses tanggal 24 Maret 2021.
- ^ "K-pop singer IU releases new song 'Celebrity'". ABS-CBN News. 27 Januari 2021.
- ^ "Digital Chart – Week 5 of 2021". Gaon Music Chart. Diakses tanggal 4 Februari 2021.
- ^ "World Digital Song Sales Chart (The week of April 10, 2021)". Billboard. Diakses tanggal 4 Februari 2021.
- ^ Abanes, Mariel (25 Maret 2021). "Watch IU throw a party in a train in new music video for 'LILAC'". NME. Diakses tanggal 27 Maret 2021.
- ^ Shim, Min-kyeong (27 Maret 2021). "[Music Bank] IU, Lovely scent of flowers blowing♥ <Lilac>". Naver. Diakses tanggal 27 Maret 2021.
- ^ Ahn Jin-young (24 Maret 2021). 아이유, 7년 만에 MBC '음중' 나들이..'라일락'으로 지상파 3사 출연 [IU, After 7 Years, IU performs Lilac on all three terrestrial broadcasting companies, MBC 'Show! Music Core']. Munhwa (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 29 Maret 2021 – via Daum.
- ^ Park Su-jeong (28 Maret 2021). [가요 SCENE] '인기가요' 아이유, '코인'+'라일락'로 컴백 "역시 아이유" [[Inkigayo Scene] 'Inkigayo' IU , 'Coin' + 'Lilac' Comeback, 'This is IU']. The Celuv (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 29 Maret 2021.
- ^ Yeo, Gladys (26 Maret 2021). "IU plays a professional gambler in retro-inspired video for 'Coin'". NME. Diakses tanggal 29 Maret 2021.
- ^ "Digital Chart – Week 13 of 2021". Gaon Music Chart. 27 Maret 2021. Diakses tanggal 1 April 2021.
- ^ "Digital Chart – Week 14 of 2021". Gaon Music Chart. 7 April 2021. Diakses tanggal 7 April 2021.