Elena Sergeevna Katina (dalam bahasa Rusia: Елена Сергеевна Катина; lahir pada tanggal 4 Oktober 1984), lebih dikenal dengan nama Lena Katina, adalah seorang penyanyi wanita dan anggota di grup musik pop/elektronika berkebangsaan Rusia, yaitu t.A.T.u., bersama dengan Yulia Volkova. Dia memulai kariernya pada usia delapan tahun, bergabung dengan grup anak-anak Rusia Avenue, di mana segera setelah itu dia bergabung bersama dengan Neposey. Pada tahun 1999, produser Ivan Shapovalov memilih Katina dan Julia Volkova untuk proyeknya yang diberi nama t.A.T.u.. Duo ini kemudian menjadi artis musik pop yang paling sukses di negara Rusia. Grup ini menghasilkan beberapa hits, termasuk "All the Things She Said", "Not Gonna Get Us", dan "All About Us". Single pertama mereka, yang berjudul "All the Things She Said", mencapai No. 1 di sembilan belas negara, termasuk di negara Inggris, Rusia, dan Australia.[1][2][3][4]

Lena Katina
Елена Катина
Lena Katina, a redheaded woman, wearing a black dress and smiling.
Katina pada tahun 2013.
LahirElena Sergeevna Katina
4 Oktober 1984 (umur 40)
Moskow, RSFS Rusia, Uni Soviet
Nama lainLena, Elena
PekerjaanMusisi
Tahun aktif1992–sekarang
Suami/istri
  • Sasha Kuzmanović
    (m. 2013; c. 2019)
  • Dmitriy Spiridonov
    (m. 2022)
Anak2
Karier musik
Genre
Instrumen
  • Vokal
Label
  • Katina Music Inc.
  • Maqueta Records
  • T.A. Music
  • Such Much Productions
Artis terkaitt.A.T.u., Neposedy, Yulia Volkova
Situs weblenakatina.com
IMDB: nm1287621 Facebook: KatinaLena X: LenaKatina Instagram: lenakatina MySpace: lenakatinaofficial Youtube: UCEG37gLoZle5PiR9w1fu0Xw Spotify: 5RfS9o5FOLPdO77H58h3oA iTunes: 1689290 Last fm: Lena+Katina Musicbrainz: 5f46a984-294d-4d41-9055-0ef628c66f40 Songkick: 708178 Discogs: 798749 Allmusic: mn0000268394 Modifica els identificadors a Wikidata

Pada tahun 2009, Katina memulai karier solo, yang menyebabkan t.A.T.u. untuk sementara waktu hiatus. Pada tahun 2011, keduanya resmi berpisah, dan Volkova juga menempuh karier solo. Pada tahun itu, Katina merilis single mainstream pertamanya, yang berjudul "Never Forget", yang mencapai No. 1 di MTV Russia Top 10 dan juga memenangkan MTV Russia – 2011 Video Terbaik Tahun Ini.[5] Lagu ini juga mencapai No. 1 di AS Billboard Hot Dance Club Play dan naik ke posisi pertama di negara Yunani.[butuh rujukan]

Pada tahun 2014, Katina merilis album debutnya, This Is Who I Am, yang diterbitkan ulang dalam bahasa Spanyol dengan nama Esta Soy Yo dua tahun kemudian. Pada tahun 2019, ia merilis album keduanya, yaitu Mono.

Tahun-tahun awal

sunting

Templat:BLP unreferenced section

Katina lahir di Moskow pada tanggal 4 Oktober 1984 dari pasangan musisi Sergey Katin. Mulai usia empat tahun, atas inisiatif dari ayahnya, Katina mulai mengikuti berbagai klub olah raga dan musik. Ketika dia berumur tujuh tahun, Katina mulai bersekolah biasa dan dalam waktu satu tahun, dia masuk sekolah musik untuk kelas piano. Ketika dia berumur sepuluh tahun, dia bergabung dengan grup anak-anak Avenue sebagai solois, dan bernyanyi dengan ansambel selama tiga tahun berikutnya. Ketika dia berusia tiga belas tahun, dia menjadi anggota grup vokal dan instrumental Neposedy, di mana dia bertemu dengan Julia Volkova, dan keduanya menjadi teman. Pada usia empat belas tahun, ia berhasil berperan sebagai anggota duo pop t.A.T.u., bersama dengan Volkova.

Karier musik

sunting

1999–2014: t.A.T.u.

sunting
 
Lena Katina dalam sebuah konser di kota Moskow, 2008.

Bersama dengan Julia Volkova, Katina membentuk duo t.A.T.u., grup yang aktif sejak tahun 1999. Mereka mencapai ketenaran global dengan lagu-lagu hits seperti "All the Things She Said", "Not Gonna Get Us", dan "All About Us", dan mengambil bagian dalam Kontes Lagu Eurovision 2003, menempati posisi ketiga dengan "Ne Ver', Ne Boysia". Pada tahun 2007, kedua gadis tersebut muncul dalam film drama AS-Rusia You and I, yang dibintangi oleh Mischa Barton sebagai pemeran utama dan didasarkan pada Novel Aleksey Mitrofanov 2006 t.A.T.u. Come Back, yang mana itu sendiri terinspirasi dari kisah duo pop tersebut. Pada bulan Maret 2011, t.A.T.u. resmi bubar, dan muncul rumor bahwa Katina akan merilis album solo pada tahun yang sama.[6] Duo ini merayakan dua belas tahun kebersamaan mereka dengan merilis dua album remix bertajuk Waste Management Remixes pt. 1 dan Waste Management Remixes pt. 2.

2010–2016: Solo career: This Is Who I Am dan Esta Soy Yo

sunting
 
Lena Katina di pemutaran perdana film You and I pada tahun 2011.

Katina menjadi pembawa acara di sebuah acara penggemar di The Trail di kota Los Angeles pada tanggal 29 Mei 2010,[7][8] dan memberikan penampilan solo pertamanya keesokan harinya di Troubador.[9] Dia menjadi pembuka PrideFest di Milwaukee pada tanggal 12 Juni 2010,[10] dan di hari yang sama, dia merilis download gratis lagu dari album mendatangnya yang bertajuk "Lost in this Dance".[11] Bersamaan dengan perilisan lagu ini, Katina menyumbangkan vokal untuk lagu "Guardian Angel" oleh band metalcore elektronik Kanada Abandon All Ships, yang ditampilkan di album debut mereka pada tahun 2010, Geeving. Pada tanggal 17 Juni 2011, singel Katina "Never Forget" ditayangkan perdana di stasiun radio Meksiko FMTU 103–7 di kota Monterrey.[12] Single tersebut, setelah tersedia di iTunes, juga menyertakan lagu "Stay".[13]

Katina dan bandnya muncul di Rawsession, di mana mereka menampilkan versi akustik asli dari "Deer in the Headlights" milik Owl City, "Mr. Saxobeat" milik Alexandra Stan, dan "Never Forget" miliknya sendiri.[14] Ketiga lagu tersebut kemudian dirilis sebagai EP yang bertajuk RAWsession 07.14.11.[15]

Pada tanggal 19 September 2011, Katina merilis lagu yang berjudul "Waiting",[16] dan pada tanggal 9 Desember 2011, "Keep on Breathing" keluar. Lagu yang terakhir disebutkan digunakan untuk mengumpulkan dana bagi anak-anak yang terkena dampak gempa dan tsunami di negara Jepang.[17]

Pada bulan September 2012, Katina berkolaborasi dengan seorang rapper asal Rusia, yaitu T-Killah, di lagu yang berjudul "SHOT".[18]

Pada tanggal 17 Maret 2014, Katina merilis album live pertamanya, yaitu European Fan Weekend 2013 Live, yang berisi materi solonya serta sejumlah lagu t.A.T.u.. Pada bulan September, dia mengumumkan melalui Facebook bahwa album studio debutnya, This Is Who I Am, akan dirilis pada tanggal 18 November 2014, didahului dengan singel "Who I Am" pada tanggal 7 Oktober. Pada tanggal 12 Maret 2015, single keempat album, An Invitation, ditayangkan.[19] Pada bulan Juli 2016, versi Spanyol This Is Who I Am dirilis, dengan judul Esta Soy Yo.

2017–sekarang: Mono, All Together Now!, dan The Masked Singer

sunting

Pada bulan Oktober 2017, Katina merilis single berbahasa Inggris barunya "Silent Hills". Pada bulan Desember, dia menerbitkan lagu "Here I Go Again", sebuah kolaborasi dengan Daddy Mercury.[butuh rujukan] Pada tanggal 3 Maret 2018, ia merilis balada berbahasa Rusia "после нас" ("After Us"), sebuah retrospektif nostalgia pada waktunya bersama t.A.T.u. Ini diikuti oleh tiga singel berbahasa Rusia yang lainnya pada akhir tahun itu: "Косы" ("Braids"), "Куришь" ("You Smoke"), dan "Макдоналдс" ("McDonald's").[butuh rujukan] Pada tahun 2019, Katina menerbitkan single "Стартрек" ("Star Trek") pada bulan April dan "Моно" ("Mono") pada bulan Juni. Belakangan di bulan yang sama, dia mengumumkan perilisan karya berbahasa Rusia pertamanya yang akan datang, berjudul Моно. Album delapan lagu dirilis pada tanggal 26 Juli. Pada bulan November, single yang lain, yang berjudul "Никогда" ("Never"), keluar.

Pada tahun 2020, Lena Katina bergabung bersama dengan mantan anggota Neposedy, yaitu Sergey Lazarev, sebagai juri di serial kompetisi realitas Russia-1 All Together Now!/Ну-ка, все вместе!, yang menunjukkan kemampuan menyanyi seorang kontestan yang dinilai oleh tim yang terdiri dari 100 musisi.[20] Selain Katina, panel juri termasuk Valentina Pyatchenko dan Yekaterina Shklyayeva, anggota grup etno-pop Buranovskiye Babushki.[21] Dia juga tampil di The Masked Singer edisi Rusia sebagai Spider/Паук. Dia tersingkir dari pertunjukan pada tanggal 13 April, dan berada di posisi keenam.[22][23]

Katina merilis sejumlah single di tahun 2020, antara lain "Virus",[24] "Killing Me Softly",[25] "Crybaby",[26] dan "Никогда" versi bahasa Inggris, yang berjudul "Nevermind".[27] EP akustiknya Акустика (Akustik) diterbitkan pada bulan April.[28] Pada bulan Juni 2021, dia merilis single yang berjudul "Из темноты".[29]

Pada tanggal 27 Januari 2023, ia merilis singel yang berjudul "Tакси" ("Taksi"), dari album berbahasa Rusianya yang akan datang, yaitu манекен ("manekin"), yang akan dirilis pada tanggal 24 Februari.

Kehidupan pribadi

sunting

Katina menikah dengan pacarnya selama tiga tahun, yaitu seorang musisi asal Slovenia yang bernama Sasha Kuzmanović, pada tahun 2013.[30] Dia mengumumkan pada bulan November 2014 bahwa dia sedang hamil tiga setengah bulan dengan anak pertamanya selama konser di kota Roma,[31][32] dan melahirkan seorang putra pada tanggal 22 Mei 2015.[33] Pada tahun 2019, Katina dan Kuzmanović resmi bercerai.[34] Pada Juni 2021, Katina mengungkapkan bahwa dia menjalin hubungan dengan seorang pengusaha asal Rusia, yaitu Dmitry Spiridonov,yang merupakan CEO dari CloudPayments.[33][35] Pasangan itu bertunangan pada tanggal 1 Mei 2022,[33][35] dan menikah pada tanggal 16 Juni di MFC [ru] di kota Moskow.[36] Pada bulan November tahun yang sama, Katina mengumumkan bahwa dia hamil anak keduanya dan anak pertama Spiridonov.[37] Dia melahirkan seorang putra pada tanggal 11 Juli 2023.[38]

Dukungan untuk komunitas LGBT

sunting

Pada bulan September 2012, Katina dan bandnya tampil di festival internasional Queerfest di Saint Petersburg. Dia menyatakan bahwa, "Kita semua adalah orang-orang yang sangat berbeda dan kita harus merayakan perbedaan kita. Kita tidak boleh diam ketika kita melihat agresi intoleransi terhadap komunitas LGBT". Penyelenggara mencatat bahwa "partisipasi Lena dalam Queerfest adalah momen yang benar-benar bersejarah: untuk yang pertama kalinya artis terkenal asal Rusia mendukung festival tersebut".[39]

Pada bulan September 2014, mantan rekan satu bandnya di t.A.T.u., yaitu Julia Volkova, tampil sebagai seorang kontestan di dalam sebuah acara permainan Ukraina yang bertajuk Lie Detector, dan membuat komentar yang dianggap sangat homofobia, terutama terhadap laki-laki gay.[40][41] Katina bereaksi, dengan mengatakan bahwa:

Hai, semua! Saya melihat beberapa komentar akhir-akhir ini mengenai posisi saya tentang LGBT dan agama saya. Saya hanya bisa mengatakan satu hal: Tuhan sedang mengajarkan kita untuk hidup dalam kasih, bertoleransi dan tidak menghakimi orang lain! Dan saya melakukannya! Cinta adalah cinta, dan itu adalah perasaan yang luar biasa! Saya pikir setiap orang harus bebas untuk mencintai siapa yang mereka cintai dan bersama dengan siapa mereka ingin menghabiskan hidup mereka! Xoxo[42]

Perseteruan dengan Julia Volkova

sunting

Pada tahun 2010, Julia Volkova mengungkapkan pendapatnya tentang karier solo Katina, dengan mengatakan bahwa, "[Lena] mempunyai hak untuk [menyanyikan lagu-lagu t.A.T.u.], tetapi itu sangat bodoh, benar-benar bodoh. Jika kamu bersolo karier, itu berarti kamu melakukan pekerjaanmu sendiri. Barang-barangnya, yang dia buat, menurut saya, konyol dan dengan segera kariernya akan layu dan hilang".[43] Katina menanggapi wawancara ini melalui halaman YouTube-nya, dengan mengatakan bahwa, "Saya melihat wawancara Julia. Tentu saja saya kesal. Akan tetapi, saya ingin memberi tahu semua orang bahwa saya memiliki sikap yang sangat berlawanan terhadap keseluruhan situasi, termasuk proyek Julia. Saya yakin dia adalah orang yang sangat berbakat, dan saya dengan tulus berharap bahwa dia akan sukses dalam semua hal yang dia rencanakan".[44] Grup ini resmi dibubarkan pada tahun 2011.

Sementara duo ini bersatu kembali sebentar pada tahun 2012-2014, dengan penampilan di The Voice of Romania sambil mempromosikan edisi rilis ulang dari 200 km/h in the Wrong Lane, sebuah konser di Kyiv, dan penampilan pra-pembukaan di Olimpiade Musim Dingin 2014 di kota Sochi, pada tanggal 17 Februari 2014, Katina memposting sebuah pesan video di saluran YouTube resminya, menyatakan bahwa dia tidak lagi bekerja dengan Volkova.[45]

Pada tanggal 22 Mei 2014, kedua penyanyi tersebut memperkenalkan penampilan mereka dalam proyek A Sight of Cupid milik Cornetto Russia pada saat sedang berada di Festival Film Cannes. Keduanya secara terpisah merekam lagu dan video bertajuk "Love in Every Moment".[46]

Pada tahun 2016, Katina dan Volkova tampil bersama di perayaan ulang tahun ke-25 grup musik anak-anak Neposey, yang mana keduanya merupakan anggota dari grup musik tersebut sebelum t.A.T.u. dibentuk. Katina membawakan lagunya yang berjudul "All Around the World", dan, bersama dengan Volkova, menyanyikan "Нас не догонят" ("Not Gonna Get Us").[47][48]

Pada bulan September 2022, Katina dan Volkova tampil bersama dengan nama t.A.T.u. di Stadion Dinamo di Minsk, Belarusia, sebagai bagian dari acara Ovion Show.[49] Disusul dengan penampilan lainnya di acara olahraga di Stadion Gazprom di Saint Petersburg pada bulan Mei 2023.[50]

Karier akting

sunting

Katina membuat debut filmnya bersama dengan Julia Volkova dan Mischa Barton di film tahun 2008 You and I, yang menceritakan tentang kisah dua gadis remaja yang bertemu dan jatuh cinta di konser t.A.T.u. di kota Moskow. Film ini berdasarkan pada novel t.A.T.u. Come Back, yang mana itu sendiri secara longgar didasarkan pada karier dan kehidupan duo ini.

Katina mengisi suara peri Zarina dalam sulih suara Rusia dari film Disney 2014 The Pirate Fairy.[51] Also in 2014, she appeared in the short film Together Apart,[52] playing one of the cupids. Julia Volkova had a similar role in the production.

Diskografi

sunting

Album studio

sunting
Judul Detail
This Is Who I Am[53]
  • Rilis: 18 November 2014
  • Label: Katina Music Inc.
  • Format: Digital download, CD
Esta Soy Yo
  • Rilis: 1 Juli 2016
  • Label: Katina Music Inc., Maqueta Records
  • Format: Digital download, CD
Mono
  • Rilis: 26 July 2019
  • Label: Katina Music Inc.
  • Format: Digital download, Limited CD
Judul Detail
RAWsession – 07.14.11[15]
  • Rilis: 2011
  • Format: Digital download
Never Forget (Remixes)
(featuring THEE PAUS3)[54]
  • Rilis: 2012
  • Format: Digital download
Акустика[55]
  • Rilis: 2020
  • Format: Digital download
манекен
  • Rilis: 28 April 2023
  • Label: Katina Music Inc.
  • Format: Digital download

Album langsung

sunting
Judul Detail
European Fan Weekend 2013 Live[56]
  • Rilis: 17 Maret 2014
  • Label: Katina Music Inc.
  • Format: Digital download, CD

Singel

sunting

Sebagai artis utama

sunting
Judul Tahun Posisi grafik puncak Album
US
Club
"Never Forget" 2011 1 This Is Who I Am
"Lift Me Up" 2013 31
"Who I Am" 2014
"An Invitation" 2015
"Levántame" 2016 Esta Soy Yo
"Silent Hills" 2017 Singel non-album
"После нас" 2018 Mono
"Косы"
"Макдоналдс"
"Куришь"
"Стартрек" 2019
"Моно"
"Никогда" Singel non-album
"Вирус" 2020
"Убей меня нежно"
"Cry Baby"
"Nevermind"
"Из темноты" 2021
"Stay the Same"
"Tакси" 2023 Маneken
"—" menunjukkan single yang tidak masuk chart atau tidak dirilis.

Sebagai artis unggulan

sunting
Judul Tahun Posisi grafik puncak Album
US Hot Latin Songs US Latin Pop Airplay SPA
"Tic-Toc"
(dengan Belanova)
2011 32 2 12 Sueño Electro II
"Here I Go Again"
(dengan Daddy Mercury)
2017 Singel non-album

Singel promosional

sunting
Judul Tahun Album
"Lost in This Dance"
(Pridefest Mix)
2010 Singel non-album
"Keep on Breathing"[57] 2011
"Just a Day" 2013 This Is Who I Am
"World (Demo)" Singel non-album
"No Voy Olvidarte"
(MZ Remix)[58]
"Fed Up" 2014 This Is Who I Am

Penampilan yang lainnya

sunting
Judul Tahun Artis yang lainnya Album Catatan
"Guardian Angel" 2010 Abandon All Ships Geeving
"Melody" 2012 Clark Owen Melody – singel
"Shot"/ "Я буду рядом" (Ya budu ryadom) 2013 T-killah Boom
"Paradise" Sergio Galoyan Paradise – EP
"It's Christmas Time" Orbit Monkey It's Christmas Time – EP[59]
"Что не хватает" (Chto ne khvatayet) 7B Fanat[60]
"Century" 2014 Re:boot (Kiro dan Denis Kurus) Century – Singel
"Любовь в каждом мгновении"

("Lubov v kazhdom mgnovenii")

Julia Volkova & Legalize feat. Mike Tompkins Lubov v Kazhdom Mgnovenii – Single
"Golden Leaves" 2015 Noemi Smorra Trasparente – EP[61]/ "This Is Who I Am"
Новая любовь ("Novaya lubov") Podnebeses
"Девочки-Лунатики (Live)" (Devochki-lunatiki) Vintage Live 1.0[62]

Sebagai penulis lagu

sunting
Judul Tahun Artis Album Catatan
"Lucifer" 2014 Anna Tsuchiya Lucifer – EP ko-penulis

Video musik

sunting
Judul Tahun Sutradara
Sebagai artis utama
"Never Forget"[63] 2011 James Cox
"Lift Me Up"[64] 2013 David Lehre
"Who I Am"[65][66] 2014 Jason Wisch
"An Invitation"[67] 2015 Livia Alcalde & Francesco Sperandeo
"An Invitation (Loaded Fist Remix Video)"[68]
"Levántame"[69] 2016 David Lehre
"После нас"[70] 2018
"Макдоналдс"[71] Olga Rudenko
"Косы"[72]
"Cry baby"[73] 2020 Alexey Glott & Rudenko Olga
"Такси"[74] 2023 Konstantin Cherepkov (SEVER)
"Белла чао"[75]
As featured artist
"Tic-Toc"[76]
(Belanova featuring Lena Katina)
2011 Daniel Robles
"Melody"[77][78]
(Clark Owen featuring Lena Katina)
2012 Jason Wisch
"Shot"[79] & "Ya Budu Ryadom"[80]
(T-killah featuring Lena Katina)
2013 Chopchop
"Lubov v Kazhdom Mgnoveniy"[81]
(Julia Volkova, Lena Katina, Ligalize & Mike Tompkins)
2014 Elena Kiper
"Golden Leaves"[82]
(Noemi Smorra featuring Lena Katina)
2015 Livia Alcalde & Francesco Sperandeo

Perilisan video

sunting
Judul Tahun Catatan
This Is Who I Am – Live in Rome 2015 Video langsung, foto, dan mp3

Referensi

sunting
  1. ^ a b Niet compatibele browser. Facebook. Retrieved 10 February 2011.
  2. ^ a b Kanaal van lenakatinamusic. YouTube. Retrieved 10 February 2011.
  3. ^ "t.A.T.u. Album & Song Chart History". Billboard. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 July 2011. Diakses tanggal 19 August 2011. 
  4. ^ "The Official Charts Company – Tatu – All The Things She Said". Official Charts Company. Diakses tanggal 19 August 2011. 
  5. ^ Never Forget is No. 1 on MTV Russia. Lena-katina.com. Retrieved 27 April 2012. Diarsipkan 20 October 2014 di Wayback Machine.
  6. ^ Insider (21 March 2009). "t.A.T.u. forever". t.A.T.u. Blog. Diarsipkan dari versi asli tanggal 24 March 2009. Diakses tanggal 25 November 2009. 
  7. ^ Lena Katina Fan Weekend. lena-pan-american.com
  8. ^ "Pictures of Lena Katina's Fan Weekend". [pranala nonaktif permanen]
  9. ^ 30 May Lena Katina debuts her brand new solo efforts with her band at the legendary Los Angeles club Troubadour Diarsipkan 19 April 2010 di Wayback Machine.. Lena-katina.com (26 April 2010). Retrieved 10 February 2011.
  10. ^ 12 June Lena’s first solo performance will take place at PrideFest / Milwaukee, USA Diarsipkan 22 March 2010 di Wayback Machine.. Lena-katina.com (19 June 2010). Retrieved 10 February 2011.
  11. ^ "Lena-Katina.com". Diarsipkan dari versi asli tanggal 15 June 2010. 
  12. ^ What's going on. lena-katina.com
  13. ^ "iTunes – Music – Never Forget – Single by Lena Katina". iTunes Store.
  14. ^ "RAWsession – Home".
  15. ^ a b "iTunes – Music – RAWsession – 07.14.11 – Single by Lena Katina". iTunes Store.
  16. ^ What's going on. lena-katina.com
  17. ^ "Keep on Breathing – Lena Katina". Kroogi.
  18. ^ T-killah ft. Lena Katina – SHOT. soundcloud.com
  19. ^ "Lena Katina". Billboard. Diakses tanggal 30 May 2018. 
  20. ^ ""Ну-ка, все вместе!" – вокальное шоу – Сотня – Лена Катина". vmeste.russia.tv. Diakses tanggal 6 March 2020. 
  21. ^ ""Ну-ка, все вместе!" – вокальное шоу – Сотня". vmeste.russia.tv. Diakses tanggal 6 March 2020. 
  22. ^ ""Маска"- Пятое разоблачение. Паук.| "Mask" -The Fifth exposure. Spider. – YouTube". www.youtube.com. Diakses tanggal 23 August 2020. 
  23. ^ ""Маска" | Выпуск 4. Сезон 1 | Паук, "Poker Face" – YouTube". www.youtube.com. Diakses tanggal 23 August 2020. 
  24. ^ "Вирус – Single by Lena Katina". Apple Music (dalam bahasa Inggris). 14 February 2020. Diakses tanggal 23 August 2020. 
  25. ^ "Убей меня нежно – Single by Lena Katina". Apple Music (dalam bahasa Inggris). 22 May 2020. Diakses tanggal 23 August 2020. 
  26. ^ Cry Baby (dalam bahasa Inggris), 11 September 2020, diakses tanggal 8 July 2021 
  27. ^ Nevermind (dalam bahasa Inggris), 20 November 2020, diakses tanggal 8 July 2021 
  28. ^ "Акустика – EP by Lena Katina". Apple Music (dalam bahasa Inggris). 17 April 2020. Diakses tanggal 23 August 2020. 
  29. ^ Из темноты (dalam bahasa Inggris), 11 June 2021, diakses tanggal 8 July 2021 
  30. ^ "Where Are They Now? T.A.T.U." talkaboutpopmusic.com. 31 August 2019. Diakses tanggal 24 September 2021. 
  31. ^ Peterson, Jacques (16 November 2014). "t.A.T.u. Member Lena Katina Is Pregnant With Her First Child". PopDust. Diakses tanggal 10 December 2014. 
  32. ^ "The ex-soloist of the band t.A.T.u. Lena Katina waiting for the firstborn". tidibtea.ru. n.d. Diarsipkan dari versi asli tanggal 12 April 2015. Diakses tanggal 10 December 2014. 
  33. ^ a b c "Лена Катина обручилась с бизнесменом Дмитрием Спиридоновым" [Lena Katina is engaged to businessman Dmitriy Spiridonov]. Hello! (dalam bahasa Rusia). Russia. 1 May 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 1 May 2022. Diakses tanggal 23 May 2022. 
  34. ^ "Former Russian t.A.T.u Singer Divorces Hubby". 12 September 2019. 
  35. ^ a b "Экс-солистка группы t.А.T.u. Лена Катина выходит замуж" [Former t.A.T.u. singer Lena Katina is getting married]. OK! (dalam bahasa Rusia). Russia. 1 May 2022. Diakses tanggal 23 May 2022. 
  36. ^ Nikolayev, Pyotr (16 June 2022). "Экс-солистка "Тату" Лена Катина вышла замуж за миллионера Дмитрия Спиридонова" [Former t.A.T.u. singer Lena Katina has married millionaire Dmitriy Spiridonov]. Peterburgskiy dnevnik [ru] (dalam bahasa Rusia). Russia. Diakses tanggal 16 June 2022. 
  37. ^ "Лена Катина объявила о беременности" [Lena Katina has announced her pregnancy]. RIA Novosti (dalam bahasa Rusia). Russia. 3 November 2022. Diakses tanggal 5 April 2023. 
  38. ^ "Лена Катина стала мамой во второй раз" [Lena Katina has become a mother for the second time]. Muz-TV (dalam bahasa Rusia). Russia. 11 July 2023. Diakses tanggal 30 July 2023. 
  39. ^ "Lena Katina to headline Queerfest 2012 in St. Petersburg". comingoutspb.ru. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2 October 2012. Diakses tanggal 30 September 2012. 
  40. ^ Grabowiecki, Evie (20 September 2014). "t.A.T.u singer reveals she's a raging homophobe". Nine News. Diakses tanggal 26 May 2022. 
  41. ^ Alexander, Ella (19 September 2014). "Tatu 'lesbian' Yulia Volkova makes homophobic slur: All The Things She Said singer says she wouldn't accept her son if he was gay". The Independent. Diarsipkan dari versi asli tanggal 21 September 2014. Diakses tanggal 26 May 2022. 
  42. ^ Duffy, Nick (19 September 2014). "Russia: t.A.T.u singer contradicts former bandmate, says everyone should be free to love". PinkNews. Diakses tanggal 26 May 2022. 
  43. ^ "Yulia Volkova calls Katina's solo project "silly" ! (Subtitled)". 21 July 2010. Diakses tanggal 19 January 2013 – via YouTube. 
  44. ^ "Video Blog / Returning to LA". 20 July 2010. Diakses tanggal 19 January 2013 – via YouTube. 
  45. ^ Обращение Лены Катиной к поклонникам (18.02.14). 17 February 2014 – via YouTube. 
  46. ^ Юля Волкова & Лена Катина & Лигалайз & Майк Томпкинс – Любовь в каждом мгновении. 6 April 2014 – via YouTube. 
  47. ^ «Непоседы» с размахом отметили своё 25-летие в Лужниках Diarsipkan 3 June 2016 di Wayback Machine.
  48. ^ "t.A.T.u. – Nas Ne Dogonyat (Live 2016) "Neposedi 25"". Diakses tanggal 24 October 2019 – via YouTube. 
  49. ^ "Группа "Тату" воссоединилась в Минске для выступления" [The group t.A.T.u. reunited in Minsk for a performance]. RIA Novosti (dalam bahasa Rusia). Russia. 5 September 2022. Diakses tanggal 6 April 2023. 
  50. ^ "Группа "Тату" воссоединится в мае" [The group t.A.T.u. will reunite in May]. RIA Novosti (dalam bahasa Rusia). Russia. 24 March 2023. Diakses tanggal 15 May 2023. 
  51. ^ "Pin by Natalie Anthony on t.A.T.u ♡ | Pinterest". Pinterest.
  52. ^ "Together Apart (2014)". IMDb. 24 April 2014.
  53. ^ "Лена Катина: альбом "This Is Who I Am" в iTunes". iTunes. 
  54. ^ "iTunes – Music – Never Forget (Remixes) [feat. THEE PAUS3] by Lena Katina". iTunes Store.
  55. ^ "iTunes – Music – Акустика by Lena Katina". iTunes Store.
  56. ^ "iTunes — музыка — European Fan Weekend 2013 Live (Елена Катина)". iTunes Store.
  57. ^ "Keep on Breathing – Lena Katina". Kroogi.
  58. ^ "Lena Katina". jammer.fm
  59. ^ "Orbit Monkey | It's Christmas Time | CD Baby Music Store".
  60. ^ "Фанат"
  61. ^ Records, Maqueta. "NOEMI SMORRA "TRASPARENTE" 2015 EP / Maqueta Records". Diarsipkan dari versi asli tanggal 18 May 2015. Diakses tanggal 9 May 2015. 
  62. ^ "Live 1.0"
  63. ^ "Lena Katina – Never Forget HD". YouTube
  64. ^ "Lena Katina – Lift Me Up (Official Video)". YouTube
  65. ^ "Lena Katina – Who I Am". YouTube
  66. ^ "Lena Katina – Who I Am". YouTube
  67. ^ "Lena Katina – An Invitation". YouTube
  68. ^ "Lena Katina – An Invitation (Loaded Fist Remix Video)". YouTube
  69. ^ "Lena Katina – Levántame (Official Music Video)". YouTube
  70. ^ "Лена Катина – После нас". YouTube
  71. ^ "Lena Katina Full Mukbang video Mcdonalds /Мукбанг видео Макдоналдс – Лена Катина ест бургер/". YouTube
  72. ^ "Лена Катина – Косы". YouTube
  73. ^ "Lena Katina – Cry baby (Vertical Video)". YouTube
  74. ^ "Лена Катина - Такси". YouTube
  75. ^ " Лена Катина – Белла чао (Премьера клипа, 2023)". YouTube
  76. ^ "Belanova Feat. Lena Katina "Tic-Toc" (Video Oficial)". YouTube
  77. ^ "Melody – Clark Owen feat. Lena Katina (Official Video)". YouTube
  78. ^ "Melody – Clark Owen feat. Lena Katina (Official Video HD)". YouTube
  79. ^ "T-killah ft. Lena Katina (t.A.T.u.) – SHOT (official video)". YouTube
  80. ^ "T-killah ft. Лена Катина (t.A.T.u.) – Я Буду Рядом (клип)". YouTube
  81. ^ "Юля Волкова & Лена Катина & Лигалайз & Майк Томпкинс – Любовь в каждом мгновении". YouTube
  82. ^ Maqueta Records (13 January 2015). "Noemi Smorra ft. Lena Katina – GOLDEN LEAVES (Official Video) HD" – via YouTube. 

Pranala luar

sunting
Didahului oleh:
Prime Minister
with "Northern Girl"
Rusia dalam Kontes Lagu Eurovision
2003
(sebagai bagian dari t.A.T.u.)
Diteruskan oleh:
Yulia Savicheva
dengan "Believe Me"